Menuju konten utama
Jadwal Orleans Masters 2022

Link Live Streaming Orleans Master 2022 Hari Ini Badminton 32 Besar

Link live streaming badminton Orleans Master 2022 hari ini babak 32 besar, diakses via youtube Federasi Badminton Prancis, mulai pukul 14.00 WIB.

Link Live Streaming Orleans Master 2022 Hari Ini Badminton 32 Besar
BWF Tour Super 100. FOTO/bwfworldtour.bwfbadminton.com

tirto.id - Link live streaming Orleans Master 2022 hari ini bisa ditonton melalui kanal youtube Federasi Badminton Prancis, mulai pukul 14.00 WIB. Indonesia memiliki total 12 wakil dalam jadwal Orleans Masters 2022 babak 32 besar, yang akan dihelat di Palais des Sports, Orleans, Prancis tersebut.

Tunggal putra Christian Adinata dijadwalkan kembali turun dalam babak 32 besar turnamen berkategori BWF Tour Super 100 ini. Ia akan menghadapi pemain India, Chirag Sen, pada urutan laga ke-13 di lapangan 4. Sementara pada hari pertama Selasa (29/3/2022) kemarin, Christian sudah melakoni 2 laga di babak kualifikasi.

Christian harus berhadapan dengan Jeppe Brunn (menang 21-10 dan 21-11) di babak kualifikasi awal. Kemudian melawan Sathish Kumar Karunakaran (menang 21-13 dan 21-19) sebelum lolos ke babak utama.

Beruntung bagi Christian lantaran di babak 64 besar kemarin ia mendapatkan bye. Karena jika tidak, hal itu akan sangat melelahkan karena harus bertanding 3 kali dalam sehari.

"Untuk strateginya dari awal saya hanya ingin mengontrol dan menguasai lawan. Strategi itu bisa berjalan baik. Ketika fokus lengah, untungnya saya bisa cepat kembali ke strategi awal," kata Christian soal perjuangannya pada hari pertama kemarin.

Mengenai laga hari ini, Christian harus bersiap menghadapi Chirag Sen. Secara head to head, kedua pihak belum pernah saling bertemu. Akan tetapi jika mengacu ranking BWF, Sen (peringkat 90 dunia) tentu lebih difavoritkan ketimbang Christian (peringkat 189 dunia).

Berpindah ke sektor tunggal putri. Pemain muda andalan Merah Putih, Putri Kusuma Wardani, akan menjajal kemampuan wakil India, Ashmita Chaliha, di Lapangan 2. Seperti halnya duel Christian vs Sen, Putri KW dan Chaliha juga belum pernah saling berjumpa. Dan secara ranking dunia, Putri juga masih tertinggal dari sang rival.

Saat ini Putri menghuni peringkat 78 dunia, sementara Chaliha nomor 60. Jika ingin mendongkrak ranking miliknya, Putri wajib memetik hasil sebaik mungkin di semua turnamen, termasuk Orleans Masters tahun ini.

Pengalaman Putri KW yang pernah menjuarai ajang Spain Masters 2021, seharusnya dapat mengangkat kepercayaan diri saat meladeni lawan yang berperingkat lebih baik.

Selain itu Merah Putih juga masih memiliki Ruselli Hartawan dan Yulia Yosephine Susanto di nomor tunggal putri. Yulia dijadwalkan menghadapi Mariya Mitsova asal Bulgaria. Sedang Ruselli bertemu tunggal Malaysia, Selvaduray Kisona.

Peluang Ruselli relatif berat dalam laga kali ini. Sejauh ini ia kalah 1-5 dalam catatan pertemuan terhadap tunggal putri Malaysia itu. Meski kabar baiknya, tahun lalu kedua pemain juga bertemu di Orleans Masters, dan berhasil dimenangi Ruselli lewat rubber game 21-10, 17-21, dan 21-17.

Selain bermain di nomor tunggal, Ruselli Hartawan dan Yulia Yosephine Susanto juga akan bermain rangkap di sektor ganda putri. Di babak 32 besar mereka mendapat tantangan Catherine Choi/Josephine Wu dari Kanada

Berikutnya, Panjer Aji Siloka Dadiara/Bryan Sidney Elohim menjadi wakil Indonesia di sektor ganda putra. Mereka mendapat tantangan pasangan India, Vasantha Kumar Hanumaiah Ranganatha/Ashith Surya.

Panjer/Bryan merupakan salah satu wakil non-pelatnas PBSI di kejuaraan ini, mereka menduduki peringkat 223 dunia. Sementara ganda India, Vasantha/Ashith duduk di peringkat 75 dunia.

Kemudian dalam nomor ganda campuran, Indonesia memiliki total 4 pasang wakil. Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela akan menghadapi peraih medali perak Olimpiade 2016, Chan Peng Soon. Tapi kali ini Chan tidak berpasangan dengan Goh Liu Ying atau Valeree Siow, melainkan dengan Toh Ee Wei.

Duet lainnya, Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami bersua Ty Alexander Lindeman/Josephine Wu asal Kanada. Kemudian Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang pekan lalu menjadi semifinalis Swiss Open 2022, kali ini memperoleh ujian pertama dari wakil Denmark, Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby.

Satu pasangan Indonesia lain dari sektor ini adalah Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow melawan Wessel Van der Aar/Imke Van der Aar. Pengalaman Winny yang pernah bermain bersama pemain sekelas Tontowi Ahmad akan diharapkan memberi kontribusi di laga ini.

Jadwal Wakil Indonesia di Orleans Masters 2022 Babak 32 Besar, Rabu 30 Maret

LAPANGAN 1

Mulai Pukul 14.00 WIB

XD: Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (Indonesia) vs Chan Peng Soon/Toh Ee Wei (Malaysia) - laga nomor urut 2

WS: Mariya Mitsova (Bulgaria) vs Yulia Yosephine Susanto (Indonesia) - laga nomor urut 4

LAPANGAN 2

Mulai Pukul 14.00 WIB

WS: Ashmita Chaliha (India) vs Putri Kusuma Wardani (Indonesia) - laga nomor urut 8

LAPANGAN 3

Mulai Pukul 14.10 WIB

XD: Ty Alexander Lindeman/Josephine Wu (Kanada) vs Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami (Indonesia) - laga nomor urut 3

MS: Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Kai Schaefer (Jerman) - laga nomor urut 10

MS: Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay (Indonesia) vs Chan Yin Chak (Hong Kong) - laga nomor urut 12

LAPANGAN 4

Mulai Pukul 14.10 WIB

XD: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby (Denmark) - laga nomor urut 3

WS: Ruselli Hartawan (Indonesia) vs Selvaduray Kisona (Malaysia) - laga nomor urut 4

XD: Wessel Van der Aar/Imke Van der Aar (Belanda) vs Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow (Indonesia) - laga nomor urut 7

WD: Ruselli Hartawan/Yulia Yosephine Susanto (Indonesia) vs Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada) - laga nomor urut 11

MS: Chirag Sen (India) vs Christian Adinata (Indonesia) - laga nomor urut 13

JAM DAN LAPANGAN TBA

MD: Vasantha Kumar Hanumaiah Ranganatha/Ashith Surya (India) vs Panjer Aji Siloka Dadiara/Bryan Sidney Elohim (Indonesia) - laga nomor urut 20

* Jadwal selengkapnya dapat Anda simak pada situs BWF

Live Streaming Orleans Masters 2022

Pertandingan babak 32 Besar Orleans Masters 2022 dapat disaksikan langsung melalui kanal YouTube resmi dari Federasi Badminton Prancis (Fédération Française Badminton) pada tautan berikut ini.

Link Streaming Orleans Masters 2022 - Lapangan 1

Link Streaming Orleans Masters 2022 - Lapangan 2

Link Streaming Orleans Masters 2022 - Lapangan 3

Link Streaming Orleans Masters 2022 - Lapangan 4

Baca juga artikel terkait ORLEANS MASTERS 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama