Menuju konten utama

Link Live Streaming Indosiar: Persib vs Bhayangkara FC di Liga 1

Pertandingan GoJek Liga 1 antara Persib vs Bhayangkara FC dapat disaksikan secara live streaming.

Link Live Streaming Indosiar: Persib vs Bhayangkara FC di Liga 1
Pemain Persib Bandung, Jonathan Bauman melakukan seleberasi seusai mencetak gol ke gawang PSM Makasar dalam laga lanjutan GoJek Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Rabu (23/5/2018) malam. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

tirto.id - Pertandingan Persib vs Bhayangkara FC dalam lanjutan GoJek Liga 1 dapat dipantau melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio.com. Bertempat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, laga pembuka pekan ke-12 ini berdasarkan jadwal akan digelar pada Kamis (31/5/2018) mulai pukul 20.30 WIB.

Tampil di hadapan pendukungnya, Persib Bandung bertekad memperbaik tren usai hasil tak maksimal pekan lalu. Bertandang ke markas Bali United, Minggu (27/5/2018), skuat asuhan Mario Gomez hanya mampu mencuri satu poin lewat hasil imbang 0-0.

"Kami harus menebus poin yang hilang di pertandingan melawan Bali United di pertandingan besok. Kami tentu ingin meraih tiga angka di kandang untuk terus bersaing menuju papan atas," ungkap pelatih Persib, Mario Gomez seperti dikutip situs resmi GoJek Liga 1.

Kemenangan bakal mengantar Persib masuk ke jalur perebutan gelar juara GoJek Liga 1 2018. Saat ini Maung Bandung yang mengumpulkan 15 poin berada di peringkat tujuh, terpaut 20 poin dari pemuncak klasemen Barito Putera.

Di lain pihak, Bhayangkara FC datang dengan tekad meninggalkan papan bawah. Saat ini The Guardians masih terbenam di peringkat 15 dengan baru mengumpulkan 13 poin, hasil tiga kemenangan, empat kali imbang, dan empat kekalahan.

"Datang ke Bandung, memang pertandingan tandang yang berat. Tapi ketika ke sana kami bakal siap, kami harus terus berjuang, dan bermain dengan cara kami sendiri," tutur pelatih tim tamu, Simon McMenemy.

Perkiraan Susunan Pemain Persib vs Bhayangkara FC

Persib Bandung: Muhammad Natshir; Henhen Herdiana, Wildansyah, Bojan Malisic, Tony Sucipto; Dedi Kusnandar, Oh In-kyun, Ghozali Siregar; Jonathan Bauman, Airlangga Sucipto, Atep.

Cadangan: Made Wirawan, Indra Mustafa, Indra Mustafa, Eka Ramdani, Hariono, Puja Abdillah, Billy Keraf.

Bhayangkara FC: Wahyu Tri Nugroho; Muhammad Fatchu Rochman, Vladimir Vujovic, Jajang Mulyana, Alsan Sanda; Lee Yu-joon, T.M Ichsan, Paulo Sergio, Vendri Mofu, Wahyu Subo Seto; Nikola Komazec.

Cadangan: Fausal Mubaraq, Ambrizal, Indra Kahfi, Maldini Pali, Sani Rizki Fauzi, Dendi Sulistyawan, Herman Dzumafo Epandi, Marinus Wanewar.

Pertandingan Persib vs Bhayangkara FC dapat disaksikan secara live streaming lewat tautan berikut:

Live Streaming Persib vs Bhayangkara FC di Indosiar

Live Streaming Persib vs Bhayangkara FC di Vidio.com

*catatan: perubahan kebijakan penayangan dapat dilakukan pihak stasiun televisi sewaktu-waktu.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan