Menuju konten utama

Link dan Cara Melihat Hasil Pengumuman SNMPN 2022 POLMAN Bandung

Pengumuman SNMPN 2022 POLSRI dan POLBAN sendiri akan dilakukan pada hari ini, Rabu (6/4/2022) di laman  snmpn.politeknik.or.id.

Link dan Cara Melihat Hasil Pengumuman SNMPN 2022 POLMAN Bandung
Ilustrasi SNMPN. foto/https://snmpn.politeknik.or.id/

tirto.id - Bagaimana cara melihat pengumuman hasil lolos seleksi SNMPN 2022 Politeknik Manufaktur (POLMAN) Bandung? Pengumuman SNMPN 2022 sendiri akan dilakukan pada hari ini, Rabu (6/4/2022).

Jalur SNMPN merupakan seleksi Jalur Undangan yang diperuntukkan bagi calon peserta/siswa sekolah yang akan melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi bidang vokasi atau Politeknik dan Politani Negeri di seluruh wilayah Indonesia untuk jenjang pendidikan program Diploma 3 (D3/Ahli Madya).

Pola seleksi ini tertuang dalam suatu sistem yang terpadu dan diselenggarakan secara serentak melalui seleksi prestasi akademik siswa selama mengikuti pendidikan di Sekolah Lanjutan Tingkat Atas.

Rangkaian kegiatan SNMPN 2022 dijadwalkan berlangsung mulai Januari hingga April 2022. Kegiatan seleksi meliputi tahap pendaftaran, unggah dan validasi berkas, hingga pengumuman akhir kelulusan.

Jadwal Pelaksanaan SNMPN 2022

Berikut ini adalah jadwal pelaksanaan SNMPN 2022:

  • Pengisian data oleh sekolah : 3 Januari - 11 Maret 2022
  • Pendaftaran SNMPN 2022 : 3 Januari - 18 Maret 2022
  • Validasi berkas : 3 Januari - 25 Maret 2022
  • Pengumuman kelulusan : 6 April 2022.

Perlu diketahui bahwa setiap politeknik dapat menetapkan jadwal seleksi tambahan masing-masing. Sebagai contoh, seperti jadwal tes kesehatan atau tes tinggi badan untuk beberapa jurusan tertentu.

Sehingga, siswa pendaftar SNMPN 2022 direkomendasikan untuk selalu memantau laman penerimaan mahasiswa baru (PMB) setiap politeknik yang dituju.

Cara Melihat Pengumuman SNMPN 2022 POLMAN BANDUNG

Mengecek dan melihat hasil pengumuman SNMPN 2022 yang akan disampaikan hari Rabu, 6 April 2022 bisa dilakukan di laman snmpn.politeknik.or.id/pengumuman/.

Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi laman politeknik POLMAN Bandung di https://pmb.polman-bandung.ac.id/pengumuman_snmpn2022/.

Sementara, berikut ini adalah cara melihat pengumuman SNMPN 2022:

  1. Silakan mengakses laman utama SNMPN pada snmpn.politeknik.or.id/pengumuman/atau Link Pengumuman SNMPN 2022 POLMAN Bandung.
  2. Masukkan 14 digit nomor pendaftaran/10 digit NISN yang telah terdaftar.
  3. Hasil pengumuman akan muncul.

Sementara itu, bagi siswa yang dinyatakan lolos seleksi SNMPN 2022 diharapkan segera menghubungi POLMAN Bandung untuk proses selanjutnya.

Sedangkan, untuk siswa yang tak lolos, Anda masih bisa mengikuti seleksi masuk perguruan tinggi melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) yang dibuka 23 Maret - 15 April 2022.

Sementara itu, bagi siswa yang dinyatakan lolos SNMPN dan memutuskan untuk mengundurkan diri, menurut laman SNMPN, konsekuensinya didasarkan oleh keputusan politeknik bersangkutan.

Selain itu, apakah akun siswa akan diblokir, menurut SNMPN, siswa diimbau atau dipersilahkan untuk menghubungi politeknik tujuan Anda untuk mendapat lebih lebih lanjut dan ketentuan soal pengunduran diri dari SNMPN 2022.

Daftar Politeknik Negeri untuk SNMPN 2022

Terdapat 44 politeknik yang membuka pendaftaran calon mahasiswa baru yang tersebar di sejumlah kota di Indonesia. Dikutip dari situs resminya, berikut daftar 44 politeknik negeri SNMPN 2022:

  1. Politeknik Manufaktur Negeri Bandung
  2. Politeknik Negeri Jakarta
  3. Politeknik Negeri Medan
  4. Politeknik Negeri Bandung
  5. Politeknik Negeri Semarang
  6. Politeknik Negeri Sriwijaya
  7. Politeknik Negeri Lampung
  8. Politeknik Negeri Ambon
  9. Politeknik Negeri Padang
  10. Politeknik Negeri Bali
  11. Politeknik Negeri Pontianak
  12. Politeknik Negeri Ujung Pandang
  13. Politeknik Negeri Manado
  14. Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya
  15. Politeknik Negeri Banjarmasin
  16. Politeknik Negeri Lhokseumawe
  17. Politeknik Negeri Kupang
  18. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
  19. Politeknik Negeri Jember
  20. Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
  21. Politeknik Pertanian Negeri Kupang
  22. Politeknik Perikanan Negeri Tual
  23. Politeknik Negeri Malang
  24. Politeknik Pertanian Negeri Samarinda
  25. Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh
  26. Politeknik Negeri Samarinda
  27. Politeknik Negeri Media Kreatif
  28. Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung
  29. Politeknik Negeri Batam
  30. Politeknik Negeri Nusa Utara
  31. Politeknik Negeri Bengkalis
  32. Politeknik Negeri Balikpapan
  33. Politeknik Negeri Madura
  34. Politeknik Maritim Negeri Indonesia
  35. Politeknik Negeri Banyuwangi
  36. Politeknik Negeri Madiun
  37. Politeknik Negeri Fakfak (Papua Barat)
  38. Politeknik Negeri Sambas
  39. Politeknik Negeri Tanah Laut
  40. Politeknik Negeri Subang
  41. Politeknik Negeri Ketapang
  42. Politeknik Negeri Cilacap
  43. Politeknik Negeri Indramayu
  44. Politeknik Negeri Nunukan

Baca juga artikel terkait SNMPN 2022 atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yantina Debora