Menuju konten utama

Link Daftar PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Afirmasi-Pindah Ortu

Link daftar PPDB SD Surabaya 2024 jalur Afirmasi-Pindah Ortu berada di ppdbsurabaya.net. Cek jadwal & cara daftar.

Link Daftar PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Afirmasi-Pindah Ortu
PPDB SD Surabaya. foto/https://sd.ppdbsurabaya.net/

tirto.id - Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 jalur afirmasi dan perpindahan orang tua (ortu) telah dibuka mulai 20 Mei 2024 di laman sd.ppdbsurabaya.net. Jadwal pendaftaran tersebut dibuka hingga 22 Mei 2024 pukul 23.59 WIB.

PPDB SD merupakan tahapan untuk mendaftar sebagai calon peserta didik jenjang sekolah dasar di wilayah Indonesia. PPDB SD 2024 juga digelar di Surabaya, Jawa Timur.

Jalur afirmasi PPDB SD Surabaya 2024 dibagi dalam 2 kategori, yaitu inklusi dan keluarga miskin atau pra miskin. Sementara jalur perpindahan orang tua ditujukan bagi calon siswa yang mengikuti perpindahan tugas orang tua/wali.

Sesuai jadwal, periode pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 jalur afirmasi dan perpindahan ortu berlangsung 20-22 Mei 2024. Setelah itu, tahap berikutnya adalah verifikasi yang digelar 27-28 Mei 2024.

Pengumuman hasil PPDB SD Surabaya 2024 jalur afirmasi dan perpindahan ortu akan dirilis mulai 29 Mei 2024. Para pendaftar yang diterima bisa melakukan daftar ulang mulai 30-31 Mei 2024.

Berikut adalah rincian jadwal pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 jalur afirmasi dan perpindahan ortu:

Pendaftaran

- Mulai: 20 Mei 2024 pukul 00:00

- Selesai: 22 Mei 2024 pukul 23:59

Verifikasi

- Selesai: 28 Mei 2024 pukul 23:59

- Mulai: 27 Mei 2024 pukul 00:00

Pengumuman
- Mulai: 29 Mei 2024 pukul 00:01

Daftar Ulang

- Mulai: 30 Mei 2024 pukul 01:00

- Selesai: 31 Mei 2024 pukul 23:59

Persyaratan PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Afirmasi dan Perpindahan Ortu

Sebelum mendaftar PDB SD Surabaya 2024 jalur afirmasi dan perpindahan orang tua, calon peserta didik sebaiknya mencermati persyaratan umum PPDB SD Surabaya 2024.

Persyaratan umum dipakai sebagai acuan awal, sebelum bisa mendaftar PPDB SD Surabaya 2024 jalur afirmasi dan perpindahan orang tua. Berikut adalah persyaratan PPDB SD Surabaya 2024 jalur afirmasi dan perpindahan ortu:

Syarat PPDB Jalur Afirmasi Inklusi

    1. Menyertakan surat dari psikolog yang menerangkan bahwa Calon Peserta Didik Baru merupakan penyandang disabilitas.
    2. Penerimaan Calon Peserta Didik Baru jalur afirmasi Kategori inklusi dilakukan secara online oleh Dinas Pendidikan Kota Surabaya.
    3. Pendaftaran jalur afirmasi kategori inklusi bisa dilakukan dengan pendaftaran pada sekolah penyelenggara inklusi terdekat.

Syarat PPDB Jalur Afirmasi Keluarga Miskin atau Pra Miskin

    1. Penerimaan Calon Peserta Didik Baru jalur Afirmasi Kategori Keluarga Miskin atau Pra Miskin Sekolah Dasar Negeri dilakuan via online oleh Dinas Pendidikan.
    2. Calon Peserta Didik Baru mendaftar Sekolah Dasar Negeri terdekat, sesuai dengan alamat di KK yang sudah terverifikasi secara online.
    3. Jalur Afirmasi Kategori Keluarga Miskin atau Pra Miskin diperuntukkan bagi Calon Peserta Didik Baru dari keluarga miskin atau Keluarga Pra Miskin.
    4. Seleksi Calon Peserta Didik Baru berdasarkan jarak antara sekolah dengan alamat tempat tinggal.
    5. Jika terdapat kesamaan jarak antara sekolah dengan alamat tempat tinggal, maka seleksi didasarkan usia paling tinggi Calon Peserta Didik Baru. Apabila masih terdapat kesamaan, selanjutnya menggunakan waktu pendaftaran.

Syarat PPDB Jalur Perpindahan Orang Tua

    1. Pendaftaran jalur perpindahan ortu dilakukan secara online.
    2. Mengikuti verifikasi data untuk mengetahui kebenaran data yang telah dimasukkan pada KK oleh calon peserta didik baru pada sistem online.
    3. Jika ada kesamaan nilai calon peserta didik, prioritas diberikan kepada Calon Peserta Didik Baru dengan jarak lebih dekat antara titik rumah alamat tempat tinggal dengan sekolah.
    4. Calon Peserta Didik Baru yang telah diterima, namun tidak daftar ulang sampai batas waktu yang ditetapkan, maka dinyatakan mengundurkan diri.
    5. Mengunggah dokumen asli/fotokopi legalisir terdiri dari Surat Keputusan Pindah Tugas atau dokumen lain yang sejenis; KK Calon Peserta Didik Baru; Tanda bukti pendataan penduduk Non Permanen diambil dari aplikasi Puntadewa; dan Akta Kelahiran.
    6. Calon Peserta Didik Baru Sekolah Dasar Negeri mendaftar dan memilih 1 (satu) sekolah melalui sistem online secara mandiri sesuai zonasi.
    7. Seleksi Calon Peserta Didik Baru Sekolah Dasar Negeri Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua berdasarkan usia pada ketentuan umum

Cara Daftar PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Afirmasi dan Perpindahan Ortu

Berikut tata cara daftar PPDB SD Surabaya 2024 jalur afirmasi dan perpindahan ortu:

  1. Berikut adalah tata cara daftar PPDB SD Surabaya 2024 jalur afirmasi dan perpindahan ortu:
  2. Buka laman sd.ppdbsurabaya.net.
  3. Klik icon garis 3 di pojok kiri atas, kemudian pilih menu "Pendaftaran".
  4. Selanjutnya, laman akan menampilkan opsi pendaftaran PPDB dari berbagai jalur.
  5. Klik opsi Jalur Perpindahan Tugas/Jalur Afirmasi Kategori Inklus/Jalur Afirmasi Kategori Miskin atau Pra Miskin
  6. Isi data lengkap, meliputi NIK, tanggal lahir, alamat sesuai KK, lalu klik “Masuk”
  7. Di bagian Input Kontak, cantumkan alamat email dan nomor HP yang masih aktif, lalu klik “Lanjutkan”
  8. Unggah dokumen yang diperlukan sesuai ketentuan di fitur "Input Berkas", lalu klik “Lanjutkan”
  9. Pada bagian Input Penitikan, tentukan lokasi rumah atau tempat tinggal di peta yang tersedia. Kemudian, klik “Lanjutkan”
  10. Pilih sekolah yang diinginkan dari nama-nama sekolah yang ditawarkan
  11. Lakukan konfirmasi data
  12. Setelah selesai, unduh berkas bukti pendaftaran

Link Daftar PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Afirmasi-Pindah Ortu

Jadwal dan Tahapan PPDB SD Surabaya 2024

Jadwal PPDB SD Surabaya 2024 terbagi ke dalam sejumlah tahapan dan kategori, meliputi:

1. Uji Coba Pendaftaran: 16-17 Mei 2024

2. Jalur Perpindahan Tugas

  • Pendaftaran: 20-22 Mei 2024
  • Verifikasi: 27-28 Mei 2024
  • Pengumuman: 29 Mei 2024
  • Daftar ulang: 30-31 Mei 2024
3. Jalur Afirmasi Kategori Inklusi dan Keluarga Miskin atau Pra Miskin

  • Pendaftaran: 20-22 Mei 2024
  • Verifikasi: 27-28 Mei 2024
  • Pengumuman: 29 Mei 2024
  • Daftar ulang: 30-31 Mei 2024
4. Jalur Zonasi Kelurahan

  • Pendaftaran: 3-5 Juni 2024
  • Verifikasi: 3-5 Juni 2024
  • Pengumuman: 6 Juni 2024
  • Daftar ulang: 6-7 Juni 2024
5. Jalur Zonasi Kecamatan

  • Pendaftaran: 10-11 Juni 2024
  • Pengumuman: 12 Juni 2024
  • Daftar ulang: 12 Juni 2024
6. Jalur Zonasi Kota

  • Pendaftaran: 13-14 Juni 2024
  • Pengumuman: 15 Juni 2024
  • Daftar ulang: 15 Juni 2024

Baca juga artikel terkait PPDB 2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Yulaika Ramadhani