tirto.id - Pekan kelima Grup C Liga Champions 2018/2019 menghadirkan big match antara Paris Saint-Germain (PSG) vs Liverpool di Stadion Parc des Princes, Kamis (29/11/2018) pukul 03.00 WIB. Laga ini merupakan duel krusial untuk menentukan kelolosan kedua tim.
PSG dan Liverpool hanya terpaut satu poin di Grup C. The Reds yang mengantongi enam poin menempati posisi kedua, kalah head-to-head dari Napoli di puncak klasemen sementara. Sedangkan PSG menempati posisi tiga dengan torehan lima poin, unggul satu angka dari Red Star Belgrade di posisi terbawah.
Pada September lalu, kedua tim sudah bertemu di Stadion Anfield. Dalam laga tersebut, gol telat Roberto Firmino sukses menyegel tiga poin untuk The Reds. Namun setelah laga tersebut, Liverpool juga dua kali kalah tandang dari Napoli dan Red Star Belgrade.
PSG sendiri juga merasakan ketatnya persaingan di Grup C. Meskipun sempat membantai Red Star 6-1, anak asuh Thomas Tuchel juga kalah dari Liverpool dan dua kali ditahan imbang Napoli.
Perkiraan Susunan Pemain
PSG (4-3-3): Gianluigi Buffon; Thilo Kehrer, Thiago Silva, Presnel Kimpembe, Juan Bernat; Marco Verratti, Marquinhos, Angel Di Maria; Kylian Mbappe, Edinson Cavani, Neymar.
Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; James Milner, Jordan Henderson, Georginio Wijanaldum; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane.
Head-to-Head PSG vs Liverpool
Sepanjang sejarahnya, PSG dan Liverpool baru bertemu tiga kali. Selain di Liga Champions pada September lalu, Liverpool dan PSG juga pernah bertemu di Piala Winners UEFA.
10/04/1997: PSG 3-0 Liverpool
24/04/1997: Liverpool 2-0 PSG
18/09/2018: Liverpool 3-2 PSG
Prediksi Pertandingan
Laga PSG vs Liverpool pun diprediksi akan berjalan ketat dan menarik. Pasalnya, kedua tim mencatatkan tren impresif jelang laga ini. Di ajang liga, Liverpool belum terkalahkan hingga pekan ke-13. Sedangkan PSG pun lebih impresif dengan menorehkan 14 kemenangan beruntun di Ligue 1.
Akan tetapi, anak asuh Thomas Tuchel diuntungkan faktor tuan rumah dalam laga ini. Di kandang sendiri, PSG tidak terkalahkan dalam 20 laga terakhir di fase grup Liga Champions.
Di Liga Champions musim ini, The Reds juga bermasalah dengan laga tandang. Anak asuh Jurgen Klopp selalu kalah dalam lawatan ke markas Napoli dan Red Star Belgrade.
Siaran Langsung K-Vision
Jika tidak ada perubahan jadwal, maka laga PSG vs Liverpool dapat dipantau lewat siaran langsung Total Sports Blast 1 K-Vision pada Kamis (29/11) pukul 03.00 WIB. Laga ini dapat disaksikan dengan cara berlangganan K-Vision.
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis