Menuju konten utama

Laga Persija vs Persib, Sejumlah Jalan Alami Rekayasa Lalu Lintas

Jadwal laga Persija vs Persib bakal berlangsung pada Rabu petang di Stadion GBK. Untuk mengamankan laga ini, polisi menerapkan rekayasa lalu lintas di sejumlah jalan di sekitar GBK.

Laga Persija vs Persib, Sejumlah Jalan Alami Rekayasa Lalu Lintas
Petugas sedang mengatur arus lalu lintas di Jalan Salemba dalam rekayasa lalu lintas tirto.id/Arimacs Wilander

tirto.id - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyiapkan rekayasa arus lalu lintas di sekitar Stadion Utama Gelora Bung Karno saat pertandingan Persija vs Persib berlangsung pada Rabu, 10 Juli 2019 pukul 18.30 WIB.

"Pola rekayasa lalu lintas diterapkan dan kami antisipasi massa pendukung yang mengarah ke stadion," ucap Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Muhammad Nasir, ketika dihubungi wartawan, Selasa (9/7/2019).

Penerapan rekayasa lalu lintas bersifat situasional dan polisi menyiapkan kantung parkir untuk kendaraan. "Penyediaan kantung parkir karena tidak semua bus dapat ditampung di area parkir dalam stadion," jelas Nasir.

Berikut rekayasa lalu lintas pertandingan Persija vs Persib:

1. Kendaraan dari arah Semanggi diarahkan lurus ke arah Slipi.

2. Kendaraan dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi. Tidak ada yang menuju jalan layang Lembaga Kedokteran Gigi (Ladokgi) ke arah Jalan Gerbang Pemuda.

3. Kendaraan dari arah Bundaran Senayan diarahkan lurus ke arah Semanggi.

4. Kendaraan dari Jalan Mustopo yang menuju ke arah Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kanan menuju Jalan Hang Tuah Raya.

5. Kendaraan dari arah Jalan Patal Senayan 1 menuju arah Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kiri Jalan Tentara Pelajar.

6. Kendaraan dari Jalan Tentara Pelajar yang menuju Jalan Patal Senayan diluruskan ke arah Jalan Permata Hijau.

7. Kendaraan dari arah Manggala Wanabakti diluruskan ke arah Jalan Tentara Pelajar.

Berikut lokasi kantung parkir:

1. Sepanjang Jalan Asia Afrika 1 jalur paling kiri.

2. Sepanjang Jalan Gatot Subroto 1 jalur paling kiri.

3. Jalan Gatot Subroto 1 jalur paling kiri depan gedung BPK sampai dengan jalan layang Ladokgi.

4. Jalan Tentara Pelajar 1 jalur paling kiri dari traffic light Palmerah sampai jalan layang Permata Hijau.

5. Jalan Tentara Pelajar 1 jalur paling kiri Jalan Patal Senayan sampai Jalan Asia Afrika.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Agung DH