Menuju konten utama

Kumpulan Contoh Soal Olimpiade OSN IPA SD 2024 dan Jawabannya

Kumpulan contoh soal Olimpiade OSN IPA SD 2024 dan jawaban yang dapat digunakan peserta didik untuk bahan pembelajaran sebelum lomba. Berikut contoh soalnya

Kumpulan Contoh Soal Olimpiade OSN IPA SD 2024 dan Jawabannya
OSN Kemendikbud. foto/https://ubk.kemdikbud.go.id/osnk/

tirto.id - Kumpulan contoh soal Olimpiade OSN IPA SD 2024 dan jawabannya dibutuhkan oleh peserta didik untuk bahan pembelajaran menghadapi lomba. Adapun OSN ini merupakan singkatan dari Olimpiade Siswa Nasional.

Sebagaimana dikutip dari Panduan OSN SD/MI 2024, OSN ini dijalankan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI). Prosedur pelaksanaannya mencakup tes daring (online), diselenggarakan tanggal 5-11 Agustus 2024 untuk tingkat nasionalnya.

Sementara ada juga agenda OSN tingkat Kabupaten/Kota (disingkat OSN-K) yang digelar selama dua hari, 20-21 Maret 2024. Kemudian, terdapat pula jadwal OSN-P (Provinsi) yang dihelat pada 20-21 Mei mendatang.

Lantas, bagaimana kisi-kisi soal dan contoh soal Olimpiade OSN IPA SD 2024?

Kisi-Kisi Soal Olimpiade OSN IPA SD Tahun 2024

Berbicara mengenai daftar materi lomba, kisi-kisi soal Olimpiade OSN IPA SD 2024 terdiri dari sejumlah 12 bab utama. Adapun masing-masing materi tersebut akan diisi lagi oleh subbab tertentu, berikut ini daftarnya.

1. Keterampilan dan Metode Ilmiah

2. Keanekaragaman Hayati dan Pengklasifikasian Makhluk Hidup

  • Keanekaragaman Hayati, Distribusi Makhluk Hidup, dan Biodiversitas Indonesia;
  • Dasar-Dasar Klasifikasi Makhluk Hidup dan Klasifikasi Berdasarkan Lima Kingdom;
3. Proses dan Mekanisme Makhluk Hidup

  • Anatomi dan Fisiologi pada Sel dan Jaringan;
  • Anatomi dan Fisiologi pada Hewan dan Manusia;
  • Anatomi dan Fisiologi pada Tumbuhan;
  • Metabolisme Makhluk Hidup.
4. Ekologi, Lingkungan, dan Pelestarian Sumber Daya Alam (SDA)

  • Populasi, Komunitas, dan Ekosistem;
  • Adaptasi Makhluk Hidup;
  • Interaksi Organisme dan Jejaring Makanan;
  • Pelestarian Sumber Daya Alam Hayati;
  • Siklus Materi, Polusi, dan Lingkungan.
5. Kesehatan, Lingkungan, dan Teknologi

  • Isu Kesehatan dan Lingkungan;
  • Bioteknologi;
  • Aplikasi Sains dan Teknologi untuk Mengelola Lingkungan.
6. Mekanika

  • Gaya;
  • Gerak Benda;
  • Momentum;
  • Energi Kinetik dan Potensial;
  • Tekanan;
  • Gravitasi;
7. Benda

  • Sifat dan Fungsi Benda Padat;
  • Sifat dan Fungsi Benda Cair;
  • Sifat dan Fungsi Gas.
8. Listrik dan Magnet

  • Listrik Statis;
  • Listrik Dinamis;
  • Sifat Magnet;
  • Aplikasi Listrik dan Magnet;
  • Induksi Elektromagnetik.
9. Gelombang dan Optik

  • Gelombang Mekanik;
  • Osilasi Harmonik;
  • Gelombang Elektromagnetik;
  • Sifat Gelombang;
  • Alat Optik.
10. Suhu dan Kalor

  • Termometer;
  • Skala Suhu;
  • Perubahan Wujud Akibat Kalor;
  • Hantaran Kalor.
11. Energi dan Perubahannya

  • Energi Listrik;
  • Energi Kimia;
  • Energi Panas;
  • Energi Kimia;
  • Energi Nuklir;
  • Energi Gravitasi;
  • Energi Terbarukan;
  • Konversi Energi.
12. Bumi, Tata Surya, dan Antariksa

  • Struktur Bumi;
  • Atmosfer Bumi;
  • Iklim;
  • Rotasi dan Revolusi Benda-Benda Langit;
  • Terbentuknya Tata Surya;
  • Struktur Tata Surya;
  • Bintang;
  • Galaksi.
*Soal Olimpiade OSN IPA SD 2024 terdiri atas 60 soal pilihan ganda (pilihan jamak), dibagi atas 20 kategori mudah, 20 kategori sedang, dan 20 kategori sulit.

Contoh Soal Olimpiade OSN IPA SD 2024 dan Jawabannya

Berikut ini contoh soal Olimpiade OSN IPA tahun 2024 lengkap dengan kunci jawabannya.

Pilihan Ganda

1. Pernyataan di bawah ini benar, kecuali …

A. Hewan menyelamatkan diri dari bahaya hanya dengan & cara menyerupai tempat yang ditempatinya

B. Tumbuhan berakar tunggang ditandai adanya kambium antara kayu dan kulit

C. Batang tebu, umbi pada ketela pohon sebagai tempat menyimpan cadangan makanannya

D. Tumbuhan dapat menyesuaikan diri dengan musim, dengan cara meranggas

Jawaban: A

2. Kamuflase sangat berguna karena …

A. Hewan dapat berburu tanpa terlihat

B. Induk hewan dapat bersembunyi dari anaknya

C. Hewan terlindung dari pemasangnya

D. Hewan dapat mengamati mangsa

Jawaban: C

3. Manakah dari pernyataan berikut ini yang merupakan adaptasi fisiologi...

A. Gurat sisi pada ikan

B. Mimikri pada bunglon

C. Gerakan menutup daun waktu senja hari pada tumbuhan petai

D. Adanya flagellate pada usus rayap

Jawaban: A

4. simbiosis mutualisme terjadi antara …

A. Akar dan rayap

B. Lebah dan bunga

C. Rayap dan lebah

D. Bunga dan rayap

Jawaban: B

5. Kelompok tanaman yang daunnya peka terhadap rangsangan gelap atau sentuhan adalah …

A. Akasia, cemara, dan mangga

B. Putri malu, turi, dan lamtoro

C. Tomat. Terung, dan cabai

D. Pohon jati. Mahoni. dan lengkeng

Jawaban: B

6. Pohon jati menyesuaikan diri pada lingkungan dengan cara …

A. Mempunyai daun yang tipis dan lebar

B. Mempunyai daun yang kecil dan berminyak

C. Menggugurkan daunnya pada musim kemarau

D. Mempunyai akar yang kuat

Jawaban: C

7. Tumbuhan kaktus menyesuaikan diri pada lingkungan dengan cara …

A. Tidak berhijau daun

B. Tidak mempunyai cacang

C. Daunnya berbentuk duri

D. Banyak bergetah Jawaban: C

8. Jarak pagar yang biasanya biasanya ditanam ditanam sebagai tanaman tanaman pagar dapat dikembangbiakkan dengan cara menanam potongan (bagian(bagian tanaman induk langsung di tanah.

Pilih pernyataan di ba)ah ini yang paling benar …

A. Cara perkembangbiakkan di atas disebut mencangkok, sifat tanaman yang baru sama dengan tanaman induk

B. Cara perkembangbiakan diatas disebut sifat mengenten sifat tanaman yang baru berbeda dengan tanaman induk

C. Cara perkembangbiakkan di atas disebut menempel, sifat tanaman yang baru berbeda dengan tanaman induk

D. Cara perkembangbiakkan di atas disebut stek, tanaman baru sama dengan induknya

Jawaban: D

9. Bentuk paruh burung pemakan daging salah satunya …

A. Berbentuk oval

B. Runcing di bagian ujungnya

C. Melebar

D. Semua jawaban di atas salah

Jawaban: B

10. Pohon randu pada musim kemarau…

A. Melindungi akarnya

B. Menyuburkan tanah

C. Merangsang pertumbuhan daun baru

D. Mengurangi tingkat penguapan

Jawaban: D

11. Burung kakatua adalah pemakan…

A. Biji-bijian

B. Daging

C. Tumbuhan

D. Buah

Jawaban: A

12. Xerofit beradaptasi dengan cara …

A. Berstomata banyak

B. Mematikan tubuh yang ada di atas tanah

C. Akarnya meluas

D. Luas tumbuhan di permukaan melebar dan makin banyak cabangnya

Jawaban: C

13. Penyebab kurangnya lahan dan makanan di suatu tempat terjadi karena…

A. Konsumen berkurang, produsen bertambah

B. Konsumen bertambah, produsen berkurang

C. Konsumen berkurang, produsen berkurang

D. Konsumen bertambah, produsen bertambah

Jawaban: B

14. Kelompok hewan yang menempati konsumen tingkat pertama dalam suatu ekosistem darat adalah …

A. Kucing, anjing, gajah, kelelawar

B. Serigala, elang, singa, kuda

C. Burung, harimau, elang, ular

D. Tikus. sapi. ulat. Kuda

Jawaban: D

15. Dari tumbuhan berikut, yang memiliki persamaan menyimpan cadangan makanan adalah …

A. Kentang, kacang, singkong

B. Tebu, sagu

C. Apel, lidah buaya

D. Bawang, kacang

Jawaban: B

16. Di dalam kegelapan laut, hewan yang hidup bersifat…

A. Herbivora dan Karnivora

B. Karnivora dan Herbivora

C. Saprovora dan Karnivora

D. Omnivora dan Saprovora

Jawaban: C

17. Urutan rantai makanan yang benar adalah…

A. Padi-Ayam-Musang-Ular

B. Padi-Ayam-Ular-Musang

C. Padi-Ular-Ayam-Musang

D. Padi-Musang-Ayam-Ular

Jawaban: B

18. Dalam piramida rantai makanan, posisi paling bawah diduduki…

A. Produsen

B. Konsumen

C. Pengurai

D. Predator

Jawaban: A

19. Urutan rantai makanan berikut yang benar adalah…

A. Produsen-Karnivora-Herbivora

B. Herbivora-Karnivora-Produsen

C. Karnivora-Produsen-Herbivora

D. Produsen-Herbivora-Karnivora

Jawaban: D

20. Pada Padi-Tikus-Ular-Elang, hewan apa yang bisa menggantikan posisi produsen pertama…

A. Kucing

B. Anjing

C. Rajawali

D. Burung pipit

Jawaban: D

21. Seandainya tikus punah, maka padi akan…

A. Dimakan hewan karnivora

B. Sama saja

C. Menurun

D. Meningkat

Jawaban: D

22. Simbiosis komensalisme dapat dilihat dari…

A. Bakteri pembusuk di usus besar manusia

B. Anggrek di inangnya

C. Cacing kremi di usus manusia

D. Benalu pada inangnya

Jawaban: B

23. Pernyataan di bawah ini yang tepat adalah…

A. Parasit tidak merugikan tumbuhan inangnya

B. Benalu adalah saprofit

C. Saprofit tumbuh di tumbuhan lain yang lapuk

D. Epifit tumbuh di tanaman lain dan merugikan tanaman yang ditempelinya

Jawaban: C

24. Bunga menarik perhatian serangga dengan sejumlah cara, kecuali…

A. Punya nektar

B. Warna mahkota yang mencolok

C. Mengeluarkan bau yang khas

D. Mahkota bunga kecil

Jawaban: D

25. Hubungan saling menguntungkan terjadi di…

A. Tali putri dan pohon teh

B. Anggrek dan inangnya

C. Lumut dan batu

D. Kupu-kupu dan bunga

Jawaban: D

Esai

1. Sebutkan jenis simbiosis yang ada di dunia ini.

Jawaban: mutualisme, komensalisme, parasitisme.

2. Apa yang dimaksud simbiosis mutualisme?

Jawaban: kerja sama antara dua makhluk hidup yang saling menguntungkan.

3. Apa saja contoh ketergantungan manusia terhadap tumbuhan?

Jawaban: manusia memerlukan oksigen dan makanan yang dihasilkan tanaman.

4. Hubungan burung jalak dan kerbau termasuk jenis simbiosis?

Jawaban: Mutualisme

5. Apa yang dimaksud dengan reboisasi?

Jawaban: Menanam kembali hutan yang gundul.

Baca juga artikel terkait OSN 2024 atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani