Menuju konten utama

Kualifikasi Piala Uber 2018: Greisya/Apriyani Bungkam India

Greisya dan Apriyani menang telak dari pasangan India Ashwini Ponnappa/Sikki Reddy dengan skor 13-21, 22-24.

Kualifikasi Piala Uber 2018: Greisya/Apriyani Bungkam India
Ganda putri unggulan kedelapan asal Indonesia Greysia Poli dan Apriani Rahayu. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mengalahkan pasangan India Ashwini Ponnappa/Sikki Reddy dalam dua game langsung, 21-5, 21-16. Kemenangan ini membuat kedudukan tim putri Indonesia atas India imbang 1-1 dalam pertandingan perempat final Badminton Asia Team Championships 2018.

Indonesia kehilangan partai pertama lewat kekalahan Fitriani atas Pusarla Sindhu, dengan skor 13-21, 22-24.

Greysia/Apriyani tampil meyakinkan dengan menang telak di game pertama. Ponnappa/Reddy mencoba bangkit di game kedua dan sempat memimpin perolehan skor menjadi 12-10. Namun Greysia/Apriyani yang tampil solid, begitu sulit ditembus oleh Ponnappa/Reddy. Partai kedua pun menjadi milik Indonesia.

“Kami tidak tertekan walaupun sedang ketinggalan 0-1. Kami tahu Sindhu masih ‘di atas’ Fitri. Walaupun kami berharap Fitri bisa nyolong lagi. Tapi tidak apa-apa, itulah gunanya ada tim. Kalah satu, masih ada satu, jadi saling bahu-membahu,” ujar Greysia seperti dilansir Badmintonindonesia.org.

“Kami tidak tahu mereka kenapa di game pertama, kami hanya menjalankan strategi kami. Di game kedua, kami tetap berusaha bermain di permainan kami, tidak mengubah strategi,” tambah Greysia.

“Lawan kami merupakan pasangan ganda putri nomor satunya India, kadang mereka membuat kejutan. Jadi kami tidak bisa menganggap enteng lawan,” tutur Greysia.

Di partai ketiga, Hanna Ramadini tengah bertanding melawan Sri Krishna Priya Kudaravalli.

Berikut hasil sementara pertandingan perempat final Badminton Asia Team Championhsips 2018 seperti dilansir dari laman resmi Badmintonindonesia.org:

Match overview of Friday, February 9, 2018
TimeDrawHome-AwayCourtScore
8:30 AMBadminton Asia Team Championships Women's TeamJAPAN-CHINESE TAIPEIStadium Sultan Abdul Halim - 13-0
8:30 AMBadminton Asia Team Championships Women's TeamMALAYSIA-KOREAStadium Sultan Abdul Halim - 20-3
8:30 AMBadminton Asia Team Championships Women's TeamCHINA-THAILANDStadium Sultan Abdul Halim - 33-1
8:30 AMBadminton Asia Team Championships Women's TeamINDONESIA-INDIAStadium Sultan Abdul Halim - 43-1
5:00 PMBadminton Asia Team Championships Men's TeamMALAYSIA-HONG KONG CHINAStadium Sultan Abdul Halim - 1
5:00 PMBadminton Asia Team Championships Men's TeamCHINA-INDIAStadium Sultan Abdul Halim - 2
5:00 PMBadminton Asia Team Championships Men's TeamTHAILAND-KOREAStadium Sultan Abdul Halim - 3
5:00 PMBadminton Asia Team Championships Men's TeamJAPAN-INDONESIAStadium Sultan Abdul Halim - 4

Baca juga artikel terkait PIALA UBER 2018 atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Olahraga
Reporter: Yandri Daniel Damaledo
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yandri Daniel Damaledo