Menuju konten utama

Krisdayanti Merasa Terbebani RUU yang Tertunda Periode Sebelumnya

Krisdayanti menilai pelimpahan sejumlah RUU ke masa jabatannya menjadi tugas yang cukup berat.

Krisdayanti Merasa Terbebani RUU yang Tertunda Periode Sebelumnya
Penyanyi Krisdayanti barpose sebelum mengikuti pelantikan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2019-2024 di Ruang Rapat Paripurna, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2019). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/pd.

tirto.id -

Anggota DPR Terpilih dari kalangan artis, Krisdayanti, mengaku terbebani dengan limpahan Rancangan Undang-Undang yang belum disahkan dari periode sebelumnya.

Ia mengatakan, pelimpahan sejumlah draf regulasi tersebut ke masa jabatannya menjadi tugas yang cukup menantang. Terutama lantaran dirinya baru pertama kali duduk di parlemen.

"Pertama, ini kan menyerap aspirasi di dapil. Kedua, kami banyak mendapatkan tugas dan beban carry over (pelimpahan) dengan kita harus melanjutkan tugas-tugas DPR RI di periode sebelumnya," ucap Krisdayanti di Kompleks parlemen Selasa (1/10/2019).

Mantan personel tiga diva itu juga menuturkan bahwa tugas anggota dewan di masa jabatan2019 2024 makin berat lantaran harus berhadapan dengan demonstrasi mahasiswa yang berlangsung di akhir masa jabatan periode sebelumnya.

Anggota DPR terpilih yang baru dilantik hari ini, kata dia, punya tugas untuk memulihkan citra DPR yang sebelumnya banyak dikritik oleh mahasiswa dan masyarakat.

"Kami fokus pada pengkajian UU dan mereformasi kelembagaan yang kita tahu bahwa kemarin kan mendapatkan citra yang kurang baik di periode sebelumnya," imbuhnya.

Meski demikian, hingga kini dirinya belum mengetahui di komisi berapa ia akan ditugaskan. Namun, jika boleh memilih, ia ingin berada di komisi yang fokus pada sosial budaya.

"Di mana pun sosial kemasyarakatan itu bisa saya emban, di Komisi VIII, IX, X. Ya antara tiga itu lebih ke sosial masyarakat," tutur Krisdayanti.

Sementara itu, Anggota DPR terpilih dari Fraksi Partai Gerindra, Mulan Jameela mengaku ingin ditempatkan di komisi X. Menurutnya komisi tersebut lebih sesuai dengan latar belakangnya yang sempat berkiprah sebagai musisi.

"Kalau saya pribadi masuk ke komisi berapa mungkin lebih cocok ke Komisi 10, ya. Tapi, balik lagi saya serahkan kepada kebijakan fraksi. Saya terima saja," ucapnya kepada wartawan di tempat yang sama.

Baca juga artikel terkait ANGGOTA DPR RI atau tulisan lainnya dari Vincent Fabian Thomas

tirto.id - Politik
Reporter: Vincent Fabian Thomas
Penulis: Vincent Fabian Thomas
Editor: Hendra Friana