tirto.id - Klasemen terbaru Grup A Piala AFF U-19 2018 semakin menyajikan persaingan ketat. Indonesia yang menghadapi Filipina di gameweek ketiga masih belum kehilangan status sebagai pemuncak klasemen.
Bertempat di Stadion Delta, Sidoarjo, laga Timnas U-19 Indonesia vs Filipina tak berlangsung mudah bagi tuan rumah. Di babak pertama, Indonesia bahkan tertinggal 0-1 oleh gol Shanden Tubigon.
Pada babak kedua, Garuda Nusantara pun hampir kalah. Mereka belum mampu mengejar ketertinggalan hingga 15 menit terakhir pertandingan. Namun, semangat pantang menyerah membuat tuan rumah mampu berbalik unggul, bahkan dengan selisih telak.
Di penghujung laga, Indonesia mecetak empat gol beruntun. Saddil Ramdani menorehkan brace, sedangkan dua gol lain dicetak Firza Andika dan Todd Rivaldo Ferre. Skor akhir pun 4-1 untuk kemenangan Indonesia.
Hasil tersebut membuat tuan rumah kian berjaya di puncak klasemen terbaru Grup A Piala AFF U-19 2018. Berkat tambahan tiga angka, Garuda Nusantara kini mengumpulkan sembilan poin, unggul dua dari Thailand dan Vietnam.
Kedua rival terdekat Indonesia itu pun menang telak atas lawan masing-masing di hari yang sama. Vietnam menundukkan Laos dengan skor 1-4, sementara Thailand yang bersua Singapura menang dengan hasil lebih telak, 6-0.
Baik Thailand dan Vietnam telah menanti Indonesia di dua laga penutup Grup A. Untuk memuluskan langkah melenggang ke semifinal, Garuda Nusantara harus melewati hadangan Vietnam pada Sabtu (7/7/2018), disusul Thailand dua hari kemudian.
Berikut Klasemen Terbaru Grup A Piala AFF U-19 2018
Pos | Team | Main | SG | Poin |
---|---|---|---|---|
1 | Indonesia | 3 | +8 | 9 |
2 | Thailand | 3 | +9 | 7 |
3 | Vietnam | 3 | +8 | 7 |
4 | Filipina | 3 | −7 | 3 |
5 | Laos | 3 | −7 | 0 |
6 | Singapura | 3 | −11 | 0 |
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan