tirto.id - Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo, akan menunjuk jenderal bintang dua atau tiga untuk mengisi jabatan Wakapolri. Sebab, posisi Wakapolri masih kosong sejak Komjen Agus Andrianto ditunjuk menjadi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.
"Bintang dua dan bintang tiga itu mempunyai kesempatan yang sama untuk menjadi Wakapolri atau pun pejabat di Kalemdiklat. Namun, yang pasti proses sedang berjalan. Bapak Kapolri juga sedang melihat rekam jejak dari masing-masing pejabat tersebut dan tentunya yang terpilih adalah pati [perwira tinggi] terbaik Polri untuk memegang jabatan tersebut," kata Kepala Divisi Hubungan Mabes Polri, Irjen Sandi Nugroho, di The Tribata, Jakarta Selatan, Rabu (30/10/2024).
Menurut Sandi, Kapolri telah mengantongi sejumlah nama untuk dipertimbangkan mengisi jabatan Wakapolri.
"Untuk namanya sudah ada, cuma nanti yang ditunjuk Pak Kapolri siapa yang belum tahu," ucap Sandi.
Diberitakan sebelumnya, Kapolri akan menunjuk satu pati untuk menggantikan posisi Agus Andrianto sebagai Wakapolri. Agus Andrianto mundur usai diminta menjabat sebagai Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.
As SDM Polri, Irjen Dedi Prasetyo, mengungkap bahwa posisi lama Agus akan digantikan oleh pati yang ditunjuk langsung oleh Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
“Iya betul [dipilih langsung oleh Kapolri],” ujar Dedi kepada reporter Tirto, Senin (21/10/2024).
Dedi mengemukakan bahwa proses penunjukan akan segera dilakukan. Namun, dia tidak dapat membeberkan apakah ada kriteria khusus untuk mengisi posisi Wakapolri itu.
“Iya masih menunggu dulu [dari Kapolri],” tutur Dedi.
Penulis: Ayu Mumpuni
Editor: Fadrik Aziz Firdausi