Menuju konten utama

Jelang MotoGP Perancis 2019, Vinales Optimistis Kembali Naik Podium

Maverick Vinales optimistis jelang balapan di MotoGP LeMans Perancis akhir pekan ini.

Jelang MotoGP Perancis 2019, Vinales Optimistis Kembali Naik Podium
MotoGP Jepang. AP Photo/Gemunu Amarasinghe

tirto.id - Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, yakin dirinya mampu kembali meraih hasil positif pada MotoGP Perancis di Sirkuit Le Mans pada Minggu (19/5/2019). Keyakinan tersebut tidak terlepas dari hasil bagus yang ia peroleh di GP Jerez, Spanyol, tempat ia berhasil meraih podium pertamanya musim ini.

Pembalap berusia 24 tahun itu yakin dirinya mampu memberikan yang terbaik dalam balapan setelah finis di posisi ke-3 di Jerez. Selain itu catatan apik Vinales di Sirkuit Le Mans, juga turut menambah kepercayaan dirinya.

"Mendapatkan posisi ke-3 di Jerez tentu saja memberi dorongan kepercayaan diri yang baik, jadi saya merasa [hasil di Jerez] positif. Le Mans adalah sirkuit yang sangat saya sukai dan juga trek tempat saya mencetak beberapa hasil terbaik dalam karier saya. Jadi, bagi saya, itu adalah trek untuk kembali ke puncak,” kata Vinales, dikutip Crash.

Ucapan Vinales bukan sekadar isapan jempol belaka. Pasalnya di Sirkuit Le Mans, Perancis, ia meraih sejumlah rekor yang cukup baik. Di sirkuit yang memiliki panjang 4,2 km itu, Vinales mencatatkan podium pertamanya di MotoGP pada 2016. Setahun berselang, ia berhasil finis di posisi terdepan pada MotoGP 2017.

Kendati pada MotoGP 2018, hanya finis di posisi ke-7 balapan, hal itu tidak mengurangi keyakinan Vinales. Ia juga berharap cuaca akan bersahabat, sehingga balapan dapat berjalan dengan lancar.

"Saya sangat suka pergi ke sana [Le Mans]. Saya hanya berharap bahwa cuaca akan sedikit membantu kami, karena jika tidak, Le Mans adalah trek yang sangat sulit [dalam kondisi hujan]. Di Austin kami cukup cepat dalam hujan, jadi kami harus melihat. Aku ingin tahu apa yang bisa kami lakukan di sana," tambah pembalap Monster Energy Yamaha tersebut.

Maverick Vinales, saat ini berada di peringkat ke-6 klasemen sementara MotoGP 2019, dengan mengumpulkan 30 poin dari 4 kali balapan. Ia tertinggal 40 poin dari Marc Marquez, yang berada di posisi puncak.

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2019 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Otomotif
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus