tirto.id - Jadwal voli indoor di Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung pada 27 Juli-11 Agustus 2024 di South Paris Arena, Prancis. Sebanyak 12 tim dari sektor putra dan 12 tim dari sektor putri bakal bersaing dari babak penyisihan grup hingga final untuk memperebutkan medali emas.
Pertandingan-pertandingan voli putra dan putri di Olimpiade Paris 2024 dapat disaksikan lewat live streaming Vidio. Selain itu, Moji TV dan SCTV yang menjadi official broadcaster di bawah naungan EMTEK Group juga menayangkan sejumlah laga pilihan dari babak penyisihan grup hingga final.
Pada Olimpiade 2020 (2021), Prancis berhasil meraih medali emas di sektor putra, sementara Amerika Serikat menjadi yang terbaik di sektor putri. Dua negara tersebut bakal berupaya mempertahankan hasil yang mereka raih di edisi terakhir pada Olimpiade Paris 2024, terutama Prancis, yang menjadi tuan rumah.
Selain itu, tim-tim lain seperti Brasil, Jepang, dan Polandia, di sektor putra, serta Italia, Turki, Jepang, hingga Serbia, di sektor putri juga bakal berupaya menjadi yang terbaik dalam ajang multievent terbesar tersebut.
Jadwal Voli Olimpiade 2024, Pembagian Grup, & Tim
Voli indoor di Olimpiade Paris 2024 dijadwalkan dimulai pada 27 Juli 2024 untuk nomor putra, dan 28 Juli 2024 dari nomor putri. Sebanyak 12 tim terbaik dari masing-masing sektor bakal bertanding di penyisihan grup yang berisikan 4 tim.
Di babak penyisihan grup, 2 tim teratas bakal lolos ke babak 8 besar, diikuti 2 tim berpredikat peringkat 3 terbaik dari 3 grup. Selain itu, seluruh tim akan diklasifikasikan ke dalam overal ranking untuk menentukan drawing di babak 8 besar cabor voli indoor Olimpiade Paris 2024.
Tuan rumah Prancis, yang merupakan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 (2021), merupakan unggulan teratas di sektor putra. Terlebih, Earvin N'Gapeth dan kawan-kawan baru saja memenangi VNL 2024 Putra.
Pencapaian di Olimpiade terakhir dan VNL 2024 membuat tim voli putra Prancis pun jadi unggulan teratas. Terlebih, mereka bakal bermain di kandang sendiri. Meski begitu, Prancis tetap wajib mewaspadai tim-tim lain seperti Amerika Serikat dan Brasil yang kerap tampil bagus di Olimpiade.
Selain itu, terdapat pula tim voli putra Jepang, yang merupakan finalis VNL 2024, serta Polandia, yang tampil apik di babak reguler. Tim-tim tersebut diprediksi menjadi rival utama Prancis di cabor voli putra Olimpiade Paris 2024.
Berbeda dengan sektor putra, tim voli putri Prancis tidak masuk hitungan tim yang bakal bersaing dalam perebutan medali Olimpiade Paris 2024. Kendati begitu, posisi mereka sebagai tuan rumah membuat Prancis tetap berpotensi mengejutkan.
Tim voli putri yang jadi unggulan antara lain Italia, Brasil, Jepang, dan Turki. Sementara Amerika Serikat, yang berstatus peraih medali emas Olimpiade 2020, tengah mengalami penurunan performa. Ini terjadi sejak pemain-pemain senior mereka pensiun dan mengandalkan pemain muda di beberapa tahun terakhir.
Italia sendiri merupakan kandidat kuat untuk meraih medali emas Olimpiade 2024, bersama dengan Jepang, Brasil, dan Turki. Meskipun Turki tampil buruk di VNL 2024 Putri, komposisi pemain mereka cukup mumpuni untuk melaju jauh di Olimpiade Paris 2024.
Deretan tim voli putra dan putri ini bakal bersaing sejak babak penyisihan grup cabor voli Olimpiade Paris 2024. Masing-masing tim akan memainkan 3 laga, sesuai dengan lawan dan jadwal yang diperoleh tim di fase penyisihan grup.
Drawing Voli Indoor Olimpiade Paris 2024
Berikut ini adalah hasil drawing cabor voli indoor di Olimpiade Paris 2024:
Putra
Pool A: Prancis, Slovenia, Kanada, Serbia
Pool B: Polandia, Italia, Brasil, Mesir
Pool C: Jepang, Amerika Serikat, Jerman
Putri
Pool A: Prancis, Amerika Serikat, China, Serbia
Pool B: Brasil, Polandia, Jepang, Kenya
Pool C: Italia, Belanda, Turki, Republik Dominika
Jadwal Lengkap Voli Olimpiade Paris 2024
Berikut ini adalah jadwal lengkap cabor voli di Olimpiade Paris 2024, mulai dari babak penyisihan:
Putra
27 Juli 2024
Pukul 14.00 WIB - Pool C: Jepang vs Jerman
Pukul 18.00 WIB - Pool B: Italia vs Brasil
Pukul 22.00 WIB - Pool B: Polandia vs Mesir
28 Juli 2024
Pukul 02.00 WIB - Pool C: USA vs Argentina
Pukul 22.00 WIB - Pool A: Prancis vs Serbia
29 Juli 2024
Pukul 02.00 WIB - Pool A: Slovenia vs Kanada
30 Juli 2024
Pukul 14.00 WIB - Pool B: Italia vs Mesir
Pukul 18.00 WIB - Pool C: USA vs Jerman
Pukul 22.00 WIB - Pool A: Slovenia vs Serbia
31 Juli 2024
Pukul 02.00 WIB - Pool A: Prancis vs Kanada
Pukul 14.00 WIB - Pool B: Polandia vs Brasil
Pukul 18.00 WIB - Pool C: Jepang vs Argentina
2 Agustus 2024
Pukul 14.00 WIB - Pool C: Argentina vs Jerman
Pukul 18.00 WIB - Pool B: Brasil vs Mesir
Pukul 22.00 WIB - Pool A: Prancis vs Slovenia
3 Agustus 2024
Pukul 02.00 WIB - Pool C: Jepang vs Amerika Serikat
Pukul 22.00 WIB - Pool B: Polandia vs Italia
4 Agustus 2024
Pukul 02.00 WIB - Pool A: Kanada vs Serbia
5-6 Agustus 2024
Babak Perempat Final
7-8 Agustus 2024
Semifinal
9 Agustus 2024
Perebutan Medali Perunggu
10 Agustus 2024
Perebutan Medali Emas
Putri
28 Juli 2024
Pukul 14.00 WIB - Pool C: Italia vs Rep. Dominika
Pukul 18.00 WIB - Pool B: Polandia vs Jepang
29 Juli 2024
Pukul 14.00 WIB - Pool C: Turki vs Belanda
Pukul 18.00 WIB - Pool B: Brasil vs Kenya
Pukul 22.00 WIB - Pool A: USA vs China
30 Juli 2024
Pukul 02.00 WIB - Pool A: Prancis vs Serbia
31 Juli 2024
Pukul 22.00 WIB - Pool A: USA vs Serbia
1 Agustus 2024
Pukul 02.00 WIB - Pool B: Polandia vs Kenya
Pukul 14.00 WIB - Pool C: Turki vs Rep. Dominika
Pukul 18.00 WIB - Pool B: Brasil vs Jepang
Pukul 22.00 WIB - Pool C: Italia vs Belanda
2 Agustus 2024
Pukul 02.00 WIB - Pool A: Prancis vs China
3 Agustus 2024
Pukul 14.00 WIB - Pool C: Belanda vs Rep. Dominika
Pukul 18.00 WIB - Pool B: Jepang vs Kenya
4 Agustus 2024
Pukul 14.00 WIB - Pool C: Italia vs Turki
Pukul 18.00 WIB - Pool A: Prancis vs USA
Pukul 22.00 WIB - Pool A: China vs Serbia
5 Agustus 2024
Pukul 02.00 WIB - Pool B: Brasil vs Polandia
6-7 Agustus 2024
Perempat Final
8-9 Agustus 2024
Semifinal
10 Agustus 2024
Perebutan Medali Perunggu
11 Agustus 2024
Perebutan Medali Emas
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Ahmad Yasin & Fitra Firdaus