Menuju konten utama
Piala Dunia U17 2023

Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 2023 Live SCTV

Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 2023 mulai Jumat, 10 November 2023. Seluruh laga Indonesia U17 tayang live SCTV dan Vidio. Cek jadwal lengkap.

Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 2023 Live SCTV
Sejumlah pemain Timnas Indonesia U-17 mengikuti sesi latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (30/10/2023). ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/hp.

tirto.id - Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 2023 akan berlangsung mulai Jumat, 10 November 2023, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Seluruh tayangan FIFA World Cup U17 2023 yang melibatkan skuad Garuda Muda dijadwalkan tayang via siaran langsung SCTV dan live streaming Vidio.

Timnas Indonesia U17 akan menghadapi Ekuador U17 pada laga pembuka 10 November 2023, mulai pukul 19.00 WIB. Tim besutan pelatih Bima Sakti lantas akan melakonilaga fase grup kontra Panama U17 (13/11/2023), dan Maroko U17 (16/11/2023).

Pertandingan matchday 1 dan 2 Timnas U17 Indonesia diagendakan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Sementara matchday 3 atau laga penutup fase grup akan bermain di Stadion Manahan, Solo.

Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 2023

Saat ini Timnas Indonesia U17 telah merilis daftar resmi 21 pemain yang akan turun di Piala Dunia U17 2023. Mereka diharapkan mampu bermain bagus di penyisihan Grup A, menghadapi Ekuador, Panama, dan Maroko.

Dikutip dari laman resmi federasi, Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI meyakini Garuda Muda bisa tampil maksimal Piala Dunia U17 2023. Meski tim ini relatif dipersiapkan dalam tempo singkat, para pemain yang terpilih masuk dalam skuad merupakan talenta muda terbaik yang dimiliki Indonesia saat ini.

"Saya optimistis skuad pilihan coach Bima, coach Indra Sjafri sebagai Direktur Teknik, dan juga coach Frank Wormuth yang jadi konsultan, bisa dipertanggungjawabkan prestasinya di Piala Dunia U-17 ini," ujar Erick Thohir.

Untuk laga pembuka, Indonesia U17 sudah harus bersiap menghadapi salah satu tim terbaik di kawasan Amerika Selatan, yakni Ekuador U17.

Los Tri lolos ke putaran final Piala Dunia U17 dengan menyandang status runner-up Copa America Championship U17 2022. Ini bakal jadi ujian berat bagi Welber Jardim dan kawan-kawan.

Jika Merah Putih sanggup memetik poin dari Ekuador U17 atau minimal seri, maka peluang Indonesia U17 untuk lolos ke babak knockout relatif terbuka. Pasalnya regulasi Piala Dunia U17 2023 memberikan tiket lolos otomatis 2 tim teratas masing-masing grup, ditambah 4 tim peringkat 3 terbaik.

Matchday ke-2, Timnas Indonesia U17 mesti bersiap menghadapi wakil Amerika Utara, Panama U17. Bagi Panama, putaran final Piala Dunia U17 kali ini terhitung sebagai partisipasi yang ke-3 dalam kejuaraan dunia kelompok U17.

Kemudian di laga terakhir Grup A, Indonesia akan menghadapi wakil Afrika, Maroko U17. Laga yang diagendakan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, jadi duel krusial bagi Merah Putih untuk menentukan tiket lolos ke babak berikutnya.

Berikut jadwal lengkap Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U17 2023, tayang via siaran langsung SCTV:

  • 10 November 2023 pukul 19.00 WIB Indonesia U17 vs Ekuador U17
  • 13 November 2023 pukul 19.00 WIB Panama U17 vs Indonesia U17
  • 16 November 2023 pukul 19.00 WIB Maroko U17 vs Indonesia U17

Siaran Langsung Timnas Indonesia U17 di SCTV

Jika tidak ada perubahan jadwal, seluruh pertandingan Timnas Indonesia U17 dalam jadwal Piala Dunia U17 2023 bisa ditonton melalui siaran langsung SCTV dan live streaming Vidio.

Untuk menonton tayangan Piala Dunia U17 2023 di Vidio, penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum atau Vidio Premer Diamond.

Link Live Streaming Timnas Indonesia U17 - SCTV (Vidio)

*Jadwal Timnas Indonesia U17 dan stasiun TV yang menayangkan Piala Dunia U17 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA U17 2023 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama