Menuju konten utama

Jadwal Thomas-Uber Hari Ini 30 April di TV, Klasemen, Tim Lolos

Jadwal Piala Thomas & Uber 2024 hari ini Selasa 30 April live iNews TV. Cek klasemen Thomas Uber Cup hari ini dan daftar tim lolos perempat final.

Jadwal Thomas-Uber Hari Ini 30 April di TV, Klasemen, Tim Lolos
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Komang Ayu Cahya Dewi (kanan) mendengarkan instruksi dari pelatihnya saat melawan pebulu tangkis tunggal putri Uganda Gladys Mbabazi dalam babak kualifikasi grup Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Senin (29/4/2024). Komang Ayu Cahya Dewi menang dengan dua gim 21-6, 21-13 dan tim Indonesia unggul atas Uganda dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/nym.

tirto.id - Jadwal Piala Thomas & Uber 2024 hari ini Selasa, 30 April akan diisi total 8 pertandingan beregu putra dan putri dari Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China mulai pukul 08.30 WIB. Meskipun Timnas Putra Indonesia dan Timnas Indonesia Putri tidak berlaga, masih ada laga China vs India (Uber Cup) dan China vs Korsel (Thomas Cup) yang tayang live di iNews TV.

Live streaming Thomas & Uber Cup 2024 hari ini Selasa (30/4) dapat ditonton melalui kanal Sportstars, Sportstars 2, SPOTV, dan SPOTV 2. Ini dapat diakses baik via platform Vidio maupun Vision+.

Dalam klasemen Thomas Uber Cup 2024 hari ini, total sudah 16 tim yang lolos ke fase knockout di kategori putra dan putri. Daftar tim lolos 8 besar Thomas Cup diisi oleh China, Korea Selatan (Grup A), Jepang, China Taipei (Grup B), Indonesia, India (Grup C), juga Denmark dan Malaysia (Grup D).

Sementara itu, daftar tim lolos fase gugur Uber Cup 2024 adalah China, India (Grup A), China Taipei, Thailand (Grup B), Jepang, Indonesia (Grup C), juga Korsel dan Denmark (Grup D).

Jadwal Thomas Uber Cup 2024 Hari Ini Live di Mana?

Rangkaian laga dalam jadwal Thomas & Uber Cup 2024 hari ini akan terbagi ke dalam dua sesi. Yang pertama dimainkan mulai pukul 08.30 WIB dengan memainkan 4 pertandingan. Begitu juga dengan sesi kedua pada pukul 16.00 WIB yang juga diisi 4 laga.

Laga hari ini hanya akan menentukan status juara dan runner-up grup. Pasalnya, persaingan di masing-masing grup baik di Thomas maupun Uber sudah selesai. Hasil 2 pertandingan awal telah berhasil menentukan dua negara yang lolos.

Pada sesi pagi ini di Lapangan 1 akan tersaji pertandingan antara China vs India di Piala Uber. Dari line up yang ada, China masih menurunkan skuad terbaiknya untuk menghadapi India. Para pemain seperti Chen Yu Fei, Han Yue, Wang Zhi Yi, dan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan masih diturunkan oleh pelatih.

Di Lapangan 2 akan ada pertemuan antara Korea Selatan vs Denmark, juga di Uber Cup 2024. Kedua negara masih menurunkan mayoritas pemain terbaiknya untuk mendapatkan status sebagai juara grup.

Di pertandingan pertama, akan hadir duel An Se Young melawan Line Højmark Kjærsfeldt. Kjærsfeldt mampu menyumbang angka saat sekali diturunkan sebagai WS 1 melawan Zhang Beiwen (Amerika Serikat). Namun, kali ini, laga tidak mudah menantinya karena ia selalu kalah dalam tiga pertemuan melawan An.

Setelahnya Korsel akan mengandalkan Baek Ha Na/Lee So Hee untuk menghadapi Maiken Fruegaard/Sara Thygesen. Pasangan dadakan seperti Jeong Na Eun/Kong Hee Yong juga dimainkan Korsel di WS 2.

Di pertandingan Lapangan 3 akan ada pertemuan Piala Thomas antara Kanada vs Australia. Laga ini sudah tidak berarti bagi kedua negara karena sama-sama telah tersingkir. Tapi, Kanada dan Australia tentu ingin meraih kemenangan agar tidak menjadi juru kunci.

Situasi yang sama juga terjadi di pertandingan Lapangan 4 antara Hong Kong vs Aljazair. Melihat susunan pemain yang ditampilkan, Hong Kong tentu sangat berpeluang meraih kemenangan pertama di Piala Thomas 2024 dan menghindari posisi juru kunci klasemen Grup D.

Pasalnya para pemain utama seperti Ng Ka Long Angus masih diturunkan. Begitu juga di sektor ganda yang akan mengandalkan Lee Chun Hei Reginald/Yeung Shing Choi.

Jadwal Lengkap Thomas & Uber Cup Hari Ini Live TV

Berikut jadwal pertandingan Thomas-Uber Cup 2024 hari ini, Selasa 30 April:

08.30 WIB, Lapangan 1: China vs India (UC)

1. WS1: Chen Yu Fei vs Isharani Baruah

2. WD1: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan vs Priya Konjengbam/Shruti Mishra

3. WS2: Han Yue vs Anmol Kharb

4. WD2: Liu Sheng Shu/Tan Ning vs Simran Tanghi/Ritika Thaker

5. WS3: Wang Zhi Yi vs Tanvi Sharma

08.30 WIB, Lapangan 2: Korea Selatan vs Denmark (UC)

1. WS1: An Se Young vs Line Højmark Kjærsfeldt

2. WD2: Baek Ha Na/Lee So Hee vs Maiken Fruergaard/Sara Thygesen

3. WS2: Sim Yu Jin vs Line Christophersen

4. WD2: Jeong Na Eun/Kong Hee Yong vs Alexandra Bøje/Amalie Magelund

5. WS3: Kim Ga Ram vs Julie Dawall Jakobsen

08.30 WIB, Lapangan 3: Kanada vs Australia (TC)

1. MS1: Brian Yang vs Ricky Tang

2. MS2: Imran Wadia vs Jacob Schueler

3. MS3: Joshua Nguyen vs Jack Yu

4. MD1: Victor Lai/Nyl Yakura vs Tang Huaidong/Rayne Wang

5. MD2: Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman vs Kenneth Zhe Hooi Choo/Jack Yu

08.30 WIB, Lapangan 4: Hong Kong vs Aljazair (TC)

1. MS1: Ng Ka Long Angus vs Adel Hamek

2. MS2: Chan Yin Chak vs Mohamed Abdelaziz Ouchefoun

3. MS3: Jason Gunawan vs Mohamed Abderrahime Belarbi

4. MD1: Hung Kuei Chun/Lui Chun Wai vs Sifeddine Larbaoui/Mohamed Abdelaziz Ouchefoun

5. MD2: Lee Chun Hei Reginald/Yeung Shing Choi vs Mohamed Abderrahime Belarbi/Adel Hamek

16.00 WIB, Lapangan 1: China vs Korea Selatan (TC)

16.00 WIB, Lapangan 2: Denmark vs Malaysia (TC)

16.00 WIB, Lapangan 3: Kanada vs Singapura (UC)

16.00 WIB, Lapangan 4: Amerika Serikat vs Meksiko (UC)

Keterangan: TC (Thomas Cup), UC (Uber Cup)

Update Klasemen Thomas-Uber Cup 2024 Hari Ini

Berikut klasemen Thomas-Uber Cup 2024 terbaru hingga Senin (29/4/2024) malam hari.

Thomas Cup

Grup A

PosTeamPldWLGDPDPts
1China220+20+2172
2South Korea220+20+2002
3 Kanada202−20−2000
4Australia202−20−2170

Grup B

PosTeamPldWLGDPDPts
1Jepang220+19+1582
2China Taipei220+10+1052
3Jerman202−13−960
4Ceko202−16−1670

Grup C

PosTeamPldWLGDPDPts
1Indonesia220+15+1242
2India220+13+1012
3Thailand202−10−1020
4Inggris202−18−1230

Grup D

PosTeamPldWLGDPDPts
1Denmark220+18+2012
2Malaysia220+18+1882
3Hong Kong202−16−1120
4Algeria202−20−2470

Uber Cup

Grup A

PosTeamPldWLGDPDPts
1China220+20+2142
2India220+12+1012
3 Kanada202−16−1460
4Singapura202−16−1690

Grup B

PosTeamPldWLGDPDPts
1China Taipei220+11+892
2Thailand220+20+2122
3Malaysia202−15−1230
4Australia202−16−1780

Grup C

PosTeamPldWLGDPDPts
1Jepang220+18+2392
2Indonesia220+18+1752
3Hong Kong202−16−1230
4Uganda202−20−2910

Grup D

PosTeamPldWLGDPDPts
1Korsel220+20+2082
2Denmark220+17+1922
3USA202−17−1560
4Meksiko202−20−2440

Baca juga artikel terkait PIALA THOMAS UBER 2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus