Menuju konten utama

Jadwal Thomas Uber Cup 2024 Hari Ini 1 Mei Live TV dan Klasemen

Berikut ini jadwal Thomas dan Uber Cup 2024 hari ini 1 Mei yang akan menghadirkan pertandingan terakhir babak grup.

Jadwal Thomas Uber Cup 2024 Hari Ini 1 Mei Live TV dan Klasemen
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Ester Nurumi Tri Wardoyo (kiri) bersiap melawan pebulu tangkis tunggal putri Uganda Husina Kobugabe dalam babak kualifikasi grub Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Senin (29/4/2024). Ester Nurumi Tri Wardoyo menang dengan dua gim 21-5, 21-6 dan tim Indonesia unggul atas Uganda dengan skor 1-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta.

tirto.id - Jadwal Thomas Uber Cup 2024 hari ini 1 Mei akan menghadirkan pertandingan terakhir babak grup. Tim Thomas maupun Uber Indonesia sama-sama akan bertanding hari ini di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China, live iNews TV, Vidio, dan Vision+.

Sesi pertama pukul 08.30 WIB akan menghadirkan empat pertandingan dari Piala Uber. Salah satunya Indonesia yang akan bermain melawan Jepang di Lapangan 1. Skuad terbaik diturunkan oleh Indonesia demi mencuri peluang menjadi juara Grup C.

Gregoria Mariska Tunjung akan turun sebagai WS1 atau tunggal putri pertama melawan Akane Yamaguchi. Bermain pertama, beban kemenangan akan ditumpahkan pada Gregoria agar Indonesia bisa lebih nyaman bermain di partai-partai berikutnya.

Hanya saja secara head to head Gregoria tertinggal 4-14 dari Yamaguchi. Gregoria juga selalu kalah di tiga pertemuan terakhir melawan pemain ranking 4 dunia itu. Terakhir kali Gregoria bisa mengalahkan Yamaguchi terjadi di perempat final Japan Open 2023 melalui rubber game 21-11, 11-21, 21-18.

Di laga kedua yakni WD1 atau ganda putri pertama, Indonesia menurunkan pasangan tak lazim yakni Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Lanny biasa berpasangan dengan Ribka Sugiarto sedangkan Fadia dengan Apriyani Rahayu. Lanny/Fadia hari ini akan menghadapi Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Alasan kebugaran Apri dan Ribka menjadi dasar keputusan Eng Hian selaku pelatih kepala ganda putri Indonesia merombak posisi WD1. Ribka disebut kurang bugar karena sempat sakit. Sedangkan Apri memang pelatih tidak mau ambil resiko memainkannya dalam laga ketat melawan Jepang di saat Indonesia sudah lolos.

"Alasannya untuk Apri proses pemulihan berjalan bagus tetapi saya juga merasa terlalu beresiko memainkannya dalam laga ketat melawan Jepang. Untuk Ribka, kondisinya belum 100 persen fit. Ia sempat terserang flu dan sudah kami bawa ke rumah sakit dan kondisinya berangsur pulih," jelas Eng Hian dilansir dari PP PBSI.

Kemudian di partai ketiga atau WS2 akan ada pertemuan antara Aya Ohori vs Ester Nurumi Tri Wardoyo. Tahun 2021 lalu kedua pemain juga pernah bertemu di pertandingan Piala Uber. Sayangnya saat itu Ester yang memang masih belia menyerah 14-21 dan 7-21 melawan Ohori.

Laga keempat sendiri menghadirkan duel Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto vs Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose. Terakhir di pertandingan kelima ada pertemuan antara Tomoka Miyazaki vs Komang Ayu Cahya Dewi.

Kemenangan atas Jepang akan memastikan Indonesia menjadi juara grup. Dalam hal ini, peranan para pemain di sektor tunggal akan sangat besar mengingat ada tiga nomor yang turun bermain.

"Secara keseluruhan keempat tunggal putri (satu pemain lagi yakni Ruzana tidak dipilih bermain) siap bermain melawan Jepang. Semua punya keinginan kuat untuk membuktikan. Semoga sesuai dengan apa yang kita rencanakan," tutur pelatih tunggal putri Indonesia, Herli Djaenudin.

Sementara itu di Lapangan 2 akan ada pertandingan antara Thailand vs China Taipei. Thailand menurunkan skuad terbaik seperti Ratchanok Intanon, Supanida Katethong, Pornpawee Chochuwong, dan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai. Hanya satu kejutan diberikan saat Nuntakarn Aimsaard berpasangan dengan Phataimas Muenwong.

Lalu di Lapangan 3 ada pertandingan antara Malaysia vs Australia. Sedangkan di Lapangan 4 juga terjadi laga Grup C antara Hong Kong vs Uganda.

Sementara itu sesi kedua pukul 16.00 WIB akan menghadirkan laga Piala Thomas. Indonesia akan bermain di Lapangan 1 melawan India. Sejauh ini belum ada informasi line-up yang diturunkan pelatih.

Kedua negara sudah dipastikan lolos ke babak berikutnya. Kepentingan tersisa hanya memperebutkan status juara grup. Oleh karenanya, Indonesia diperkirakan tetap menurunkan skuad terbaiknya di laga nanti sekaligus membalas kekalahan di final Piala Thomas 2022 atas India.

Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Chico Aura Dwi Wardoyo diprediksi menjadi tiga pemain tunggal putra yang akan berlaga. Di sektor ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto masih bisa menjadi pilihan utama.

Tiga pertandingan lain di Piala Thomas juga akan digelar sore nanti. Ada pertandingan antara Jepang vs China Taipei di Lapangan 2, Thailand vs Inggris di Lapangan 3, dan Jerman vs Republik Ceko di Lapangan 4.

Jadwal Thomas-Uber Cup Hari Ini

Berikut jadwal pertandingan Thomas-Uber Cup 2024 hari ini, Rabu 1 Mei:

08.30 WIB, Lapangan 1: Jepang vs Indonesia (UC)

1. WS1: Akane Yamaguchi vs Gregoria Mariska Tunjung

2. WD1: Nami Matsuyama/Chiharu Shida vs Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti

3. WS2: Aya Ohori vs Ester Nurumi Tri Wardoyo

4. WD2: Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto vs Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose

5. WS3: Tomoka Miyazaki vs Komang Ayu Cahya Dewi

08.30 WIB, Lapangan 2: Thailand vs China Taipei (UC)

1. WS1: Ratchanok Intanon vs Hsu Wen Chi

2. WD1: Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai vs Hsu Ya Ching/Yang Ching Tun

3. WS2: Supanida Katethong vs Sung Shuo Yun

4. WD2: Nuntakarn Aimsaard/Phataimas Muenwong vs Hu Ling Fang/Teng Chun Hsun

5. WS3: Pornpawee Chochuwong vs Pai Yu Po

08.30 WIB, Lapangan 3: Malaysia vs Australia (UC)

1. WS1: Goh Jin Wei vs Tiffany Ho

2. WD1: Go Pei Kee/Teoh Mei Xing vs Setyana Mapasa/Angela Yu

3. WS2: Wong Ling Ching vs Sydney Tjonadi

4. WD2: Ho Lo Ee/Tan Zhing Yi vs Kaitlyn Ea/Gronya Somerville

5. WS3: Siti Zulaikha vs Isabella Yan

08.30 WIB, Lapangan 4: Hong Kong vs Uganda (UC)

1. WS1: Lo Sin Yan Happy vs Fadilah Shamika Mohamed Rafi

2. WS2: Yeung Sum Yee vs Husina Kobugabe

3. WS3: Saloni Samirbhai Mehta vs Gladys Mbabazi

4. WD1: Fan Ka Yan/Yau Mau Ying vs Fadilah Shamika Mohamed Rafi/Tracy Naluwooza

5. WD2: Lui Lok Lok/Ng Wing Yung vs Husina Kobugabe/Gladys Mbabazi

16.00 WIB, Lapangan 1: Indonesia vs India (TC)

16.00 WIB, Lapangan 2: Jepang vs China Taipei (TC)

16.00 WIB, Lapangan 3: Thailand vs Inggris (TC)

16.00 WIB, Lapangan 4: Jerman vs Republik Ceko (TC)

Keterangan: TC (Thomas Cup), UC (Uber Cup)

Klasemen Thomas-Uber Cup Hari Ini

Berikut klasemen Thomas-Uber Cup 2024 terbaru:

Thomas Cup

Grup A

PosTeamPldWLGFGAGDPFPAPDPtsQualification
1China330285+23671415+2563Advance to quarter-finals
2South Korea321258+17632471+1612
3Canada312824−16449621−1721
4Australia303428−24404649−2450

Grup B

PosTeamPldWLGFGAGDPFPAPDPtsQualification
1Japan220201+19440282+1582Advance to quarter-finals
2Chinese Taipei220177+10491386+1052
3Germany202518−13375471−960
4Czech Republic202319−16293460−1670

Grup C

PosTeamPldWLGFGAGDPFPAPDPtsQualification
1Indonesia220194+15458334+1242Advance to quarter-finals
2India220185+13469368+1012
3Thailand202717−10370472−1020
4England202220−18332455−1230

Grup D

PosTeamPldWLGFGAGDPFPAPDPtsQualification
1Denmark330277+20700469+2313Advance to quarter-finals
2Malaysia321259+16669541+1282
3Hong Kong3121420−6591599−81
4Algeria303030−30279630−3510

Uber Cup

Grup A

PosTeamPldWLGFGAGDPFPAPDPtsQualification
1China330300+30630305+3253Advance to quarter-finals
2India3211614+2510520−102
3Canada3121218−6496602−1061
4Singapore303228−26424633−2090

Grup B

PosTeamPldWLGFGAGDPFPAPDPtsQualification
1Chinese Taipei220165+11424335+892Advance to quarter-finals
2Thailand220200+20420208+2122
3Malaysia202318−15306429−1230
4Australia202218−16237415−1780

Grup C

PosTeamPldWLGFGAGDPFPAPDPtsQualification
1Japan220202+18447208+2392Advance to quarter-finals
2Indonesia220202+18450275+1752
3Hong Kong202420−16354477−1230
4Uganda202020−20129420−2910

Grup D

PosTeamPldWLGFGAGDPFPAPDPtsQualification
1South Korea330301+29651395+2563Advance to quarter-finals
2Denmark3212113+8655511+1442
3United States3121320−7526558−321
4Mexico303030−30262630−3680

Baca juga artikel terkait PIALA THOMAS UBER 2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Dipna Videlia Putsanra