tirto.id - TVRI sesuai jadwal akan menayangkan siaran langsung pertandingan babak 16 besar Indonesia Masters 2020, hari Kamis (16/1) dari Istora Senayan, Jakarta.
Laga 16 besar Indonesia Masters 2020 terbagi ke dalam 4 lapangan (court). Court-1 membuka pertarungan pertama pukul 12.00 WIB. Sementara lapangan yang lain akan memulai partai pembuka 10 menit lebih lambat, atau mulai pukul 12.10 WIB. TVRI dijadwalkan menayangkan langsung 5 pertandingan pertama dari court-1.
“Selamat pagi. Babak 16 besar #DaihatsuIndonesiaMasters2020 dimulai pukul 12.00 WIB. Lima partai pertama di lapangan 1 akan live di @TVRINasional. Berikut order of playnya,” tulis akun twitter resmi PBSI, @INABadminton, Kamis (16/1/2020).
Laga pembuka court-1 menyuguhkan pertarungan sektor ganda campuran, antara duet baru milik tuan rumah, Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu, melawan pasangan peringkat 12 dunia asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock. Laga nanti bakal tercatat sebagai pertemuan perdana kedua pihak.
Duel tak kalah seru adalah urutan laga ke-5 yang mempertemukan ganda putra Korea Selatan, Kim Gi Jung/Lee Yong Dae, melawan wakil Denmark penghuni nomor 12 dunia, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Laga ini juga diketahui sebagai pertemuan perdana kedua pasangan.
Patut ditunggu sejauh mana konsistensi performa pasangan Kim/Lee yang pekan lalu baru saja mencetak kejutan dengan menjuarai ajang Malaysia Masters 2020.
Berikut jadwal pertandingan babak 16 besar Indonesia Masters 2020, hari Kamis (16/1/2020), khusus di court-1.
Lapangan-1 (Court-1)
[Ganda Campuran] Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu (Indonesia) vs Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris) / laga ke-1
[Tunggal Putra] Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) vs Viktor Axelsen (Denmark) / laga ke-2
[Ganda Putri] Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah (Indonesia) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan) / laga ke-3
[Ganda Campuran] Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika (Indonesia) vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) / laga ke-4
[Ganda Putra] Kim Gi Jung/Lee Yong Dae (Korea Selatan) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) / laga ke-5
[Tunggal Putri] Carolina Marin (Spanyol) vs Nozomi Okuhara (Jepang) / laga ke-6
[Tunggal Putra] Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Tommy Sugiarto (Indonesia) / laga ke-7
[Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) vs Rachel Honderich/Kristen Tsai (Kanada) / laga ke-8
[Tunggal Putra] Jonatan Christie (Indonesia) vs Wang Tzu Wei (Taiwan) / laga ke-9
[Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs He Ji Ting/Tan Qiang (Cina) / laga ke-10
Berikut adalah jadwal pemain Indonesia yang berlaga di lapangan lain. Jadwal lengkap seluruh lapangan bisa dilihat di tautan ini.
[Ganda Putra] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Ou Xuan Yi/Zhang Nan (Cina) / court-2, laga ke-6
[Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Lee Yang/Yang Ching Tun (Taiwan) / court-3, laga ke-3
[Ganda Putra] Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan) / court-3, laga ke-8
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus