Menuju konten utama

Jadwal Siaran Langsung O Channel Borneo FC vs PSIS Malam Ini

Siaran langsung Borneo FC vs PSIS sesuai jadwal dapat dipantau melalui O Channel pada Rabu (10/7/2019) pukul 18.30 WIB.

Jadwal Siaran Langsung O Channel Borneo FC vs PSIS Malam Ini
Pesepak bola Persija Jakarta Ismed Sofyan (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Borneo FC Umanailo (kanan) dalam pertandingan semifinal leg pertama Piala Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (29/6/2019). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/aww.

tirto.id - Siaran langsung Borneo FC vs PSIS Semarang pada Rabu (10/07/2019) pukul 18.30 WIB dapat disaksikan di tayangan O Channel. Pertandingan akan digelar di Stadion Segiri Samarinda. Akan menjadi tantangan berat bagi tim tamu untuk bisa membawa pulang kemenangan.

PSIS asuhan Jafri Sastra dapat menatap laga ini dengan penuh percaya diri. Setelah dibekuk Bali United, mereka tak terkalahkan dalam tiga pertandingan berikutnya. Tepatnya ketika menang 0-1 atas Badak Lampung FC di Lampung, ditahan imbang tanpa gol oleh Barito Putera, dan akhir pekan kemarin sukses menggulung Persela dengan skor 2-0.

Rasa percaya diri itu semakin bertambah karena dalam tiga laga tersebut gawang Mahesa Jenar sama sekali tak kebobolan. Namun masalahnya, PSIS tampil pincang dalam laga melawan Borneo, termasuk akan absennya penjaga gawang andalan yakni Jandia Eka Putra yang mengalami cedera.

Jandia menderita cedera saat melawan Persela pada Sabtu (6/7/2019). Benturan keras dengan Kei Hirose, gelandang Persela, membuatnya terkapar dan harus dibawa ke rumah sakit. Selain itu, PSIS juga kehilangan Komarudin dari laga tersebut karena mengalami cedera.

Selain keduanya, ada juga nama Hari Nur Yulianto yang terpaksa absen lagi di laga ini karena baru keluar dari rumah sakit. Sebelumnya, HNY juga absen ketika PSIS menang atas Persela.

Kapten PSIS tersebut baru saja menjalani perawatan akibat gejala tifus. Hari Nur masih akan absen selama beberapa hari ke depan sampai kondisinya benar-benar pulih. Diperkirakan ia akan mengalami nasib yang sama seperti Septian David Maulana yang beberapa waktu lalu sempat dirawat di rumah sakit dan terpaksa absen di tiga pertandingan.

“Kondisi Hari Nur sudah baik saja dan hasil kontrol menunjukkan hal yang positif. Tapi ia masih dalam masa pemulihan sehingga tidak bisa ikut ke Samarinda. Bahkan ada kemungkinan ia absen juga melawan PSS Sleman karena kita masih harus melihat kondisi kebugarannya dahulu,” kata dokter tim PSIS, Dwi Yoga Yulianto dikutip situs web resmi klub.

Selain nama-nama tersebut, masih ada Fauzan Fajri yang absen karena cedera. Dua bek sayap andalan seperti Fredyan Wahyu dan Safrudin Tahar pun ikut absen lantaran menjalani skorsing akumulasi kartu kuning.

Melihat situasi tersebut, Jafri Sastra selaku pelatih masih mencoba mengobarkan semangat juang dalam timnya. Tidak mudah memang untuk membawa pulang poin, namun skuad PSIS dipastikan akan berjuang sekuat tenaga guna meredam permainan Pesut Etam.

“Bagi saya, Borneo adalah tim yang sangat spesial. Dari aspek pelatih maupun pemain, Borneo merupakan tim yang siap untuk berkompetisi. Tapi kami tentu saja sudah siap menghadapi mereka dan akan mengandalkan permainan kolektif,” tutur sang pelatih.

Di kubu tuan rumah, kondisi tidak sempurna juga dirasakan. Borneo FC kemungkinan tidak dapat diperkuat Jan Lammers dan Rifal Lastori. Keduanya masih dalam pantauan tim dokter klub.

"Kondisi pemain yang terlihat cedera kemarin masih dipantau dkter dan fisioterapis Borneo FC. Semoga saja pemain kita dalam kondisi fit untuk tampil nantinya," kata asisten pelatih Borneo FC, Charis Yulianto dikutip situs web klub.

Pertandingan Borneo FC vs PSIS pada Rabu (10/7/2019) dapat dipantau melalui saluran O Channel sejak pukul 18.30 WIB. Laga ini juga dapat disaksikan melalui live streaming Vidio.com.

LIVE STREAMING O-CHANNEL

LIVE STREAMING BORNEO FC vs PSIS via Vidio.com

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus