Menuju konten utama

Jadwal Proliga 2024 Hari Ini 22 Juni, Update Klasemen, Tim Lolos

Ini dia jadwal lengkap Proliga 2024 hari ini dan link nonton live streaming di di Moji dan Vidio. Cek tim mana saja yang lolos di sini. 

Jadwal Proliga 2024 Hari Ini 22 Juni, Update Klasemen, Tim Lolos
Pevoli Jakarta Pertamina Pertamax Jordan ((kiri) dan Mirza (kedua kanan) melakukan selebrasi. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/tom.

tirto.id - Jadwal Proliga 2024 hari ini, Sabtu 22 Juni 2024 menyajikan 3 laga pekan ke-7 yang berlangsung mulai pukul 14.00-18.30 WIB. Termasuk duel penentuan tiket terakhir tim lolos final four sektor putri antara Gresik Petrokimia vs Jakarta Elektric PLN.

Jalannya laga Proliga 2024 pekan ke-7 bakal berlangsung di GOR Pangsuma, Pontianak. Siaran laga bisa disaksikan melalui Moji TV. Sedangkan live streaming bisa diakses melalui platform Vidio.

Update klasemen Proliga 2024 hingga jelang hari ke-2 terakhir penutupan musim reguler, memastikan 7 tim putra dan putri lolos ke babak final four.

Empat tiket lolos final four putra sudah dikunci 4 tim, masing-masing oleh Jakarta LavAni Allo Bank Electric, Palembang Bank SumselBabel, Jakarta STIN BIN, serta Jakarta Bhayangkara Presisi.

Sedangkan tiket lolos final four putri baru disegel 3 tim, di antaranya Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta BIN, serta Jakarta Pertamina Enduro. Satu tiket sisa kini jadi rebutan Bandung BJB Tandamata dan Jakarta Electric PLN.

Juara bertahan 2 musim terakhir Proliga Putri, BJB Tandamata sedang harap-harap cemas. Pasalnya tim asal Bandung itu sudah memainkan seluruh laga babak reguler. Sebaliknya, Electric PLN masih punya 1 laga sisa yang dimainkan hari ini.

Jadwal Proliga 2024 Hari Ini 22 Juni: Penentu Final Four Putri BJB & Electric PLN

Laga Proliga 2024 hari ke-3 pekan ke-7 pada Minggu (22/6/2024) akan diisi 1 partai penentuan tiket lolos terakhir final four putri antara Gresik Petrokimia vs Jakarta Electric PLN, pukul 16.00 WIB. Laga ini jadi penentu tiket lolos final four putri, akan dimiliki BJB atau direbut PLN.

BJB dan PLN sejauh ini berada di posisi ke-4 dan ke-5 klasemen putri. Kedua punya raihan kemenangan sama (6). Electric PLN masih punya 1 laga sisa, sedangkan BJB sudah memainkan seluruh laga babak reguler.

Sebagai catatan, perhitungan poin Proliga 2024 menggunakan kriteria jumlah kemenangan. Oleh karenanya, jika mampu memetik kemenangan, PLN dipastikan jadi tim terakhir yang akan lolos ke semifinal.

Jelang laga, Electric PLN sedang ingin memulai kebangkitan. PLN sebenarnya bisa lebih cepat mengunci final four andai memenangi laga perdana di pekan ke-7 kemarin. Namun Marina Markova justru takluk 3-1 atas Jakarta BIN.

Kekalahan teranyar tersebut jadi catatan tersendiri bagi PLN. Marina Markova sebenarnya unggul di set pertama, sebelum akhirnya tumbang di 3 set terakhir. Kekalahan itu sekaligus memutus tren 3 kemenangan beruntun. Kini, kemenangan kontra Petrokimia jadi harga yang tak bisa ditawar lagi bagi PLN.

"Kami akan berjuang hidup mati menghadapi Petrokimia. Sebenarnya melawan BIN kami juga sudah berusaha," kata asisten pelatih Jakarta Electric PLN, Maman Suparman, dilansir dari Antara, Jumat (21/6/2024).

Receive anak-anak jelek set kedua hingga keempat," tambahnya.

Sementara itu, Gresik Petrokimia datang ke laga nanti relatif tanpa beban. Polina Rahimova dan kolega dipastikan tak akan lolos ke final four. Petrokimia juga dipastikan tak akan menghuni posisi juru kunci klasemen reguler Proliga 2024.

Di partai terakhirnya, Petrokimia menumbangkan Jakarta Livin Mandiri lewat tie-break 3-2. Kemenangan itu sekaligus memutus 5 kekalahan beruntun sebelumnya. Meski laga terakhir tak lagi menentukan, namun Petrokimia masih bertekad mempersembahkan kemenangan.

"Apapun kita harus berusaha menang menghadapi Jakarta Electric PLN," kata pelatih Petrokimia, Risco Herlambang dilansir dari Antara, Jumat (21/6/2024) kemarin.

Beralih ke laga putra, tren positif kini hendak dijaga juara bertahan 2 musim terakhir, Jakarta LavAni Allo Bank yang sudah dipastikan lolos final four. LavAni akan menjalani laga di pekan ke-7, menghadapi Jakarta Garuda Jaya pukul 14.00 WIB. Duel ini sekaligus jadi penutup putaran reguler bagi kedua kubu.

LavAni sedang dalam tren positif usai mencatatkan 4 kemenangan berturut-tutut. Tambahan kemenangan tentu saja bakal jadi modal untuk meningkatkan kepercayaan diri Dio Zulfikri dan kolega, yang saat ini berambisi mencatatkan three-peat juara untuk pertama kalinya dalam sejarah Proliga Putra.

Sebaliknya, Garuda Jaya tak ingin menyudahi kompetisi dengan tangan hampa. Sejauh ini, Garuda Jaya sama sekali belum mencetak satupun kemenangan dari 10 laga yang mereka jalani. Praktis, laga kontra LavAni jadi kesempatan Garuda Jaya untuk membuktikan diri.

Selanjutnya jadwal hari ini akan ditutup dengan laga putra antara Jakarta Pertamina Pertamax vs Jakarta STIN BIN pukul 18.30 WIB. Pertamina Pertamax yang gagal lolos final four, berpotensi menjadikan laga ini sebagai pelampiasan.

JPX sebenarnya punya peluang besar untuk lolos ke final four. Mereka saat ini menghuni posisi ke-5 dengan berselisih 2 kemenangan dari Bhayangkara Presisi.

JPX bahkan baru dipastikan gagal lolos, usai Bhayangkara Presisi meraih kemenangan 3-0 atas Bank SumselBabel pada Jumat (21/6/2024) kemarin.

Tentu kegagalan ke final four jadi hasil menyakitkan bagi JPX. Oleh karenanya, mereka berpotensi membayar kegagalan tersebut dengan mendapatkan kemenangan di laga pamungkas.

Jika mampu mengalahkan STIN BIN, maka JPX bakal melanjutkan tren 3 kemenangan yang sudah mereka ciptakan sebelumnya.

Di lain pihak, STIN BIN sedang menyiapkan diri untuk tampil di final four. Farhan Halim dan kolega baru saja dipastikan lolos ke final four usai mengalahkan Kudus Sukun Badak, 0-3 pada Kamis (20/6/2024) lalu. Kemenangan itu sekaligus menutup rangkaian tren negatif 3 kekalahan beruntun sebelumnya.

Kini, STIN BIN berupaya mempertahankan bentuk terbaiknya demi memantaskan diri untuk bersiap menghadapi jadwal final four.

Jadwal Proliga 2024, Sabtu 22 Juni Live di Moji & Vidio

Berikut ini jadwal lengkap Proliga 2024 pekan ke-7 pada Sabtu (22/6/2024) yang disiarkan langsung melalui Moji TV:

  • 14.00 WIB Jakarta Garuda Jaya vs Jakarta LavAni Allo Bank Electric (Putra)
  • 16.00 WIB Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Electric PLN (Putri)
  • 18.30 WIB Jakarta Pertamina Pertamax vs Jakarta STIN BIN (Putra)
Siaran Proliga 2024 juga bisa diakses secara streaming, dengan mengaktifkan paket berbayar di layanan over the top (OTT) Vidio.

Link Live Streaming Proliga 2024 - Vidio

*Jadwal pertandingan dan siaran Proliga 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Update Klasemen Proliga 22 Juni 2024 & Tim Lolos Final Four

Berikut ini klasemen Proliga 2024 terbaru serta daftar tim lolos final four hingga Minggu (22/6/2024) pagi:

Proliga 2024 Putri

#TimMainMenangPoinRasio SetRasio Poin
1(JPP) Jakarta Popsivo Polwan119282.81821.1900
2(BIN) Jakarta BIN119282.50001.1332
3(JPE) Jakarta Pertamina Enduro127211.10531.0250
4(BJB) Bandung BJB Tandamata126189.6009.706
5(JEP) Jakarta Electric PLN116141.20009.890
6(GPP) Gresik Petrokimia Pupuk Id11274.8289.040
7(LIV) Jakarta Livin Mandiri12142.7278.427

Lolos final four:

1. Jakarta Popsivo Polwan

2. Jakarta BIN

3. Jakarta Pertamina Enduro

Proliga 2024 Putra

#TimMainMenangPoinRasio SetRasio Poin
1(LAV) Jakarta LavAni Allo Bank Electric119283.62501.1207
2(PBS) Palembang Bank SumselBabel118211.33331.0227
3(BIN) Jakarta STIN BIN117232.20001.0915
4(JBP) Jakarta Bhayangkara Presisi117201.43751.0868
5(JPX) Jakarta Pertamina Pertamax115151.20001.1962
6(KSB) Kudus Sukun Badak11273.7049.142
7(JGJ) Jakarta Garuda Jaya100007.424

Lolos final four:

1. Jakarta LavAni Allo Bank Electric

2. Palembang Bank SumselBabel

3. Jakarta STIN BIN

4. Jakarta Bhayangkara Presisi.

Baca juga artikel terkait JADWAL PROLIGA 2024 HARI INI atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Yandri Daniel Damaledo