Menuju konten utama

Jadwal Proliga 2023 Hari Ini 21 Jan, Klasemen, Hasil, Live Moji

Jadwal Proliga 2023 hari ini dapat disaksikan di Moji TV mulai pukul 14.00 WIB.

Jadwal Proliga 2023 Hari Ini 21 Jan, Klasemen, Hasil, Live Moji
Pebola voli putra Jakarta LavAni Allo Bank Leandro Martinis Da Silva (kiri) melepaskan smes yang coba ditahan oleh pebola voli Palembang Bank SumselBabel Song Junho (tengah) dan Gunawan Saputra (kanan) pada pertandingan putaran pertama minggu ketiga PLN Mobile Proliga 2023 di Palembang Sport and Convention Center (PSCC), Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (19/1/2023). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/YU

tirto.id - Jadwal Proliga 2023 hari ini diisi duel Bhayangkara Presisi vs Jakarta LavAni dan Kudus Sukun Badak vs Bank Sumselbabel. Live streaming laga dari Gedung PSCC, Palembang, dapat disaksikan di Moji TV mulai pukul 14.00 WIB. LavAni berada di puncak klasemen putra. Sedangkan tim putri masih dikuasai Jakata Pertamina Fastron.

Agenda Proliga 2023 hari ini menggeber total 3 pertandingan. Duel Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakarta LavAni Allow Bank menjadi partai pertama mulai pukul 14.00 WIB.

Laga kedua menyajikan bentrok Jakarta Elektrik PLN vs Bandung BJB Tandamata (pukul 16.00 WIB). Sebagai partai terakhir ialah Kudus Sukun Badak kontra tuan rumah Palembang Bank Sumselbabel (pukul 18.30 WIB).

Klasemen Terbaru & Jadwal Proliga 2023

Jakarta Pertamina Fastron (JPF) semakin kokoh di puncak klasemen Proliga Putri 2023 usai menghajar Jakarta BIN dengan skor 1-3 pada Jumat, 20 Januari 2023.

JPF sebenarnya sempat tertinggal pada set pertama via 25-21. Akan tetapi, anak asuh Eko Waluyo berhasil bangkit dengan memenangi 3 set berikutnya lewat skor 14-25, 18-25, dan 20-25. Dengan hasil tersebut, JPF menguasai tim putri dengan koleksi 13 poin dari 5 kali laga. Mereka memenangkan 4 partai dan sekali tumbang.

Sedangkan runner-up masih ditempati Bandung BJB Tandamata dengan raihan 9 poin. Artinya, laga hari ini bisa menjadi kesempatan BJB untuk memangkas jarak menjadi 1 angka saja dengan JPF andai bisa mengalahkan Elektrik PLN.

Adapun Gresik Petrokimia masih berada di peringkat 3 (7 poin) disusul Jakarta BIN via 6 angka. Jakarta Elektrik PLN menghuni juru kunci (2 angka) dan mengemas poin sama dengan Jakarta Popsivo Polwan yang berada di atasnya.

Dari tim putra, Jakata LavAni Allo Bank juga masih berkuasa di posisi pertama dengan 16 poin. Sang juara bertahan itu memiliki kesempatan untuk semakin menjauh jika bisa melanjutkan rekor sempurna atas Bhayangkara Presisi pada hari ini.

Sedangkan rival terdekat LavAni ialah Jakarta STIN BIN. STIN BIN mengemas 13 poin alias berjarak 3 angka saja. Sementara Surabaya BIN Samator masih berada di peringkat 3 dengan 10 poin.

Juru kunci Proliga 2023 Putra terbaru masih menjadi milik Palembang Bank Sumselbabel (PBS). PBS baru memiliki 3 angka saja dan sama dengan milik Kudus Sukun Badak yang berada persis di atasnya.

Jadwal Proliga 2023 Hari Ini

Berikut adalah jadwal Proliga 2023 hari ini pada Sabtu, 21 Januari 2023:

  • 14.00 WIB: Bhayangkara Presisi vs Jakarta LavAni (Live Moji TV)
  • 16.00 WIB: Elektrik PLN vs Bandung BJB
  • 18.30 WIB: Kudus Sukun Badak vs Bank Sumselbabel

Live Streaming Proliga 2023 Live Moji TV

Jika tidak ada perubahan jadwal, live streaming pertandingan Proliga 2023 pekan 3 pada Sabtu, 21 Januari 2023 di GEDUNG PSCC, Palembang, dapat disaksikan melalui tayangan live Moji TV serta via laman Vidio.

Berikut adalah link untuk menyaksikan tayangan live streaming Proliga 2023 melalui Moji TV dan laman Vidio.

Link Live Streaming Proliga 2023 Moji TV

Link Live Streaming Proliga 2023 Vidio

*Jadwal Proliga 2023 dan stasiun TV yang menayangkan pertandingan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Hasil Proliga 2023

Barikut hasil pertandingan Proliga 2023 pada hari Jumat, 20 Januari 2023:

BIN vs JPF 1-3

(25-21, 14-25, 18-25, 20-25)

KSB vs JPX 3-0

(31-29, 25-21, 25-19)

SBS vs BNI 1-3

(21-25, 21-25, 25-19, 23-25)

Klasemen Terbaru Proliga 2023

Berikut adalah klasemen Proliga 2023 untuk kategori putra dan putri:

Klasemen Putra

NoTimLagaHasil LengkapSet RatioPoint Ratio
WLTPts.3-03-13-22-31-30-3WLRWLR
1(LAV) JAKARTA LAVANI ALLO BANK606163120001853.60005474771.1468
2(BIN) JAKARTA STIN BIN426132201101581.87505425031.0775
3(JBP) JAKARTA BHAYANGKARA PRESISI415122200101352.60004393901.1256
4(SBS) SURABAYA BIN SAMATOR3361012012013111.18185535361.0317
5(BNI) JAKARTA BNI 4624671101038130.61544394770.9203
6(JPX) JAKARTA PERTAMINA PERTAMAX24651010137140.50004654870.9548
7(KSB) KUDUS SUKUN BADAK15631000326150.40004475050.8851
8(PBS) PALEMBANG BANK SUMSELBABEL14530011035140.35713884450.8719

Klasemen Putri

NoTimLagaHasil LengkapSet RatioPoint Ratio
WLTPts.3-03-13-22-31-30-3WLRWLR
1(JPF) JAKARTA PERTAMINA FASTRON415131301001462.33334604101.1220
2(BJB) BANDUNG bjb TANDAMATA31491200101052.00003483071.1336
3(GPP) GRESIK PETROKIMIA PUPUK INDONESIA325710202011101.10004554441.0248
4(BIN) JAKARTA BIN2246020011780.87503223530.9122
5(JPP) JAKARTA POPSIVO POLWAN13420010124110.36363063530.8669
6(JEP) JAKARTA ELEKTRIK PLN04420002206120.50003814050.9407

Baca juga artikel terkait PROLIGA 2023 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Dipna Videlia Putsanra