Menuju konten utama
Turnamen PUBG Mobile

Jadwal PMPL ID S4: Live Streaming, Format, Prize Pool, Daftar Tim

Jadwal PMPL ID S4 dimulai 24 Agustus 2021. Berikut link live streaming pertandingan, format, prize pool, dan daftar tim yang akan bertanding.

Jadwal PMPL ID S4: Live Streaming, Format, Prize Pool, Daftar Tim
Poster PUBG Mobile Pro League Indonesia Season 4 (PMPL ID S4). foto/https://pmplsea.com/id.

tirto.id - PUBG Mobile Pro League Indonesia Season 4 (PMPL ID S4) telah bergulir. Sebanyak 20 tim esports akan bertanding memperebutkan prize pool sebesar 150 ribu dolar AS atau setara Rp2,1 miliar.

“Kali ini turnamen PMPL ID S4 kembali dengan tim yang lebih tangguh, kian haus akan gelar juara, dan nama-nama tim baru yang siap menggemparkan arena,” kata Director PUBG MOBILE Southeast Asia, Oliver Ye, seperti dikutip dari situs pmplsea.com, Rabu (25/8/2021).

Juara bertahan, Geek Fam ID, diharapkan dapat kembali mengulang prestasinya pada PMPL ID S3 yang kini berkibar di bawah bendera baru, LIVESCAPE, setelah diakuisisi. Bigetron Red Aliens mengusung misi revans atas kegagalan mereka musim lalu. Kompetisi musim ini juga lebih dinamis berkat hadirnya nama-nama tim baru salah satunya SUPPLY BANG.

Daftar Tim & Pembagian Grup PMPL ID S4

Sebanyak 20 tim esports profesional Indonesia akan berkompetisi yang terdiri dari 11 tim undangan dari ajang PMPL ID S3 dan 9 tim teratas dari ajang PUBG Mobile National Championship Indonesia (PMNC ID) 2021. Dalam Regular Season mereka dibagi menjadi 5 grup.

Berikut pembagian grup dan daftar tim esports di PMPL ID S4

  • Grup A: Bigetron RA, RRQ Ryu, Supply Bang, Zone Esports
  • Grup B: Livescape, Voin Victory88, Maruszama Echo, Takae Esports
  • Grup C: Aura Esports, Bonafide, Nero Team, Eagle 365 Esports
  • Grup D: Boom Esports, Onic Esports, NFT Esports, Dewa United
  • Grup E: Genesis Dogma GIDS, Victim Sovers, Skylightz Gaming, Alter Ego Limax

Dikutip dari situs Liquipedia, 16 tim teratas berdasarkan jumlah poin Super Weekend akan melaju ke babak Country Finals. Pemenang akan lolos ke PUBG Mobile Pro League Southeast Asia Championship (PMPL SEA League). Sementara 4 tim terbawah akan terdegradasi.

Format PMPL ID S4

Diikuti oleh 20 tim yang terbagi dalam 5 grup, PMPL ID S4 terdiri dari dua sesi pertandingan, yaitu Weekdays dan Super Weekend. Dengan kata lain, akan ada dua tabel klasemen yang berbeda sesuai sesi pertandingannya.

Sesi Weekdays diselenggarakan pada hari Selasa, Rabu, dan Jumat setiap pekannya. Sementara sesi Weekend pada hari Sabtu dan Minggu setiap pekannya. Lantas, apa perbedaannya?

Sesi Weekdays memainkan format round-robin yang setiap tim bermain sebanyak 8 kali per pekan. Sebanyak 16 tim akan lolos ke Super Weekend. Dengan kata lain, selama sesi Weekdays berlangsung setiap tim menabung poin untuk dapat lolos ke Super Weekend.

Sementara sesi Super Weekend yang terdiri dari 16 tim memainkan 15 pertandingan untuk setiap tim. Hanya poin yang dikumpulkan di sesi ini yang akan diperhitungkan pada akhir kompetisi.

Soal perolehan poin masih seperti biasanya, yaitu 15 poin atau tertinggi untuk tim yang meraih Winner Winner Chicken Dinner (WWDC) pada setiap ronde (placement points). Sementara untuk kill points masih bernilai 1 poin untuk setiap membunuh setiap 1 anggota musuh.

Jadwal PMPL ID S4

Regular season PMPL ID S4 berlangsung sejak 24 Agustus sampai dengan 12 September 2021 mendatang. Untuk jadwal Grand Final belum diumumkan. Berikut jadwal lengkap PMPL ID S4 untuk Regular Season dari pekan 1 hingga pekan 3 baik sesi Weekdays maupun Super Weekend:

Pekan 1: 24 - 29 Agustus 2021

  • Weekdays: 24, 25, 27 Agustus 2021 (17.15 WIB - 21.15 WIB)
  • Super Weekend: 28, 29 Agustus 2021 (17.15 WIB - 21.15 WIB)

Pekan 2: 31 Agustus - 5 September 2021

  • Weekdays: 31 Agustus, 1, 3 September 2021 (17.15 WIB - 21.15 WIB)
  • Super Weekend: 4, 5 September 2021 (17.15 WIB - 21.15 WIB)

Pekan 3: 7 - 12 September 2021

  • Weekdays: 7, 8, 10 September 2021 (17.15 WIB - 21.15 WIB)
  • Super Weekend: 11, 12 September 2021 (17.15 WIB - 21.15 WIB)

Grand Final: Belum diumumkan

Live Streaming PMPL ID S4

Seluruh jalannya pertandingan PMPL ID S4 akan dilaksanakan secara online dan dapat disaksikan secara live streaming melalui tayangan akun resmi Facebook, YouTube PUBG MOBILE Indonesia, Esports Fight Club (EFC), Nimo TV, dan WETV.

LINK LIVE STREAMING PMPL ID S4 DI FACEBOOK

LINK LIVE STREAMING PMPL ID S4 DI YOUTUBE

Baca juga artikel terkait PUBG MOBILE atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Yantina Debora