Menuju konten utama

Jadwal Piala Thomas 2018: Indonesia vs Malaysia di 8 Besar Hari Ini

Indonesia akan berduel dengan Malaysia di perempat-final Piala Thomas pada Kamis, 24 Mei 2018.

Jadwal Piala Thomas 2018: Indonesia vs Malaysia di 8 Besar Hari Ini
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan mengembalikan kok ke arah lawan pebulu tangkis ganda putra Korea Selatan Choi Solgyu dan Kim Dukyoung dalam pertandingan babak penyisihan grup Piala Thomas Uber 2018 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (23/5/2018). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Jadwal Piala Thomas 2018 berdasarkan hasil drawing yang dilakukan pada Rabu (23/5/2018) memastikan Indonesia berduel dengan Malaysia di babak 8 besar. Andai lolos dari babak perempat-final ini, maka tim Merah-Putih akan bertemu pemenang laga Cina versus Taiwan di babak semifinal.

Tim Putra Indonesia keluar sebagai juara Grup B Piala Thomas 2018. Sebagai konsekuensi, tim Merah-Putih terhindar dari para juara grup lain, yaitu Cina (Grup A), Jepang (Grup B), dan Denmark (Grup B). Berdasarkan undian, muncullah Malaysia, runner-up Grup D yang akan memperebutkan satu tiket melawan Indonesia pada laga yang digelar hari ini Kamis, 24 Mei 2018 sejak pukul 19.00 WIB.

Menurut Susy Susanti, manajer tim Piala Thomas Indonesia 2018, peluang tim Merah-Putih mengalahkan Malaysia cukup terbuka. Ia melihat, adaptasi para pemain di lapangan Impact Arena Bangkok sudah ideal. Selain itu, keberhasilan Indonesia mengalahkan Malaysia di SEA Games 2017 jadi modal berharga. Ketika itu, tim Merah-Putih mengalahkan musuh bebuyutan mereka tersebut di partai final dengan skor 3-0.

“Kartu as mereka mungkin ada di (Lee) Chong Wei. Untuk ganda peluangnya sedikit di atas kertas, tapi tetap waspada. Kalau untuk tunggal kedua dan ketiga kami ramai juga. Tapi melihat di SEA Games kami bisa mengatasi, paling tidak itu bisa menjadi modal,” ungkap Susy dikutip laman resmi PBSI, badmintonindonesia.org.

Perjalanan Indonesia di Piala Thomas 2018 semakin keras di babak sistem gugur ini. Pasalnya, mereka ada di blok yang sama dengan Cina. Andai Indonesia menang atas Malaysia, dan Cina menumbangkan Taiwan di perempat-final lain, maka akan terjadi pertarungan sengit Indonesia vs Cina di semifinal.

Sementara itu di blok lain, akan ada perempat final antara Perancis vs Jepang dan Korea Selatan vs Denmark. Salah satu dari empat tim inilah yang akan berjumpa Indonesia di final, andai tim Merah-Putih melaju mulus hingga partai puncak.

Berikut ini hasil drawing dan jadwal babak knock-out Piala Thomas 2018.

PEREMPAT-FINAL

24 Mei 2018

Perempat-Final 1:

Cina vs Cina Taipei

14.00 WIB (Lapangan 2 IMPACT Arena, Bangkok)

Perempat-Final 2:

Indonesia vs Malaysia

19.00 WIB (Lapangan 3 IMPACT Arena, Bangkok)

Perempat-Final 3:

Perancis vs Jepang

19.00 WIB (Lapangan 2 IMPACT Arena, Bangkok)

Perempat-Final 4:

Korea Selatan vs Denmark

19.00 WIB (Lapangan 2 IMPACT Arena, Bangkok)

SEMIFINAL

25 Mei 2018

Semifinal 1

Pemenang Perempat-Final 1 vs Pemenang Perempat-Final 2

12.00/18.00 WIB (IMPACT Arena, Bangkok)

Semifinal 2

Pemenang Perempat-Final 3 vs Pemenang Perempat-Final 4

12.00/18.00 WIB (IMPACT Arena, Bangkok)

FINAL

27 Mei 2018

Pemenang Semifinal 1 vs Pemenang Semifinal 2

13.00 WIB (Lapangan 1 IMPACT Arena, Bangkok)

Baca juga artikel terkait PIALA THOMAS 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus