Menuju konten utama

Info Lokasi Nobar Timnas vs Malaysia Piala AFF U19 Malam Ini

Info lokasi nobar Timnas vs Malaysia semifinal Piala AFF U19 malam ini Sabtu (27/7), mulai dari Jakarta hingga Surabaya.

Info Lokasi Nobar Timnas vs Malaysia Piala AFF U19 Malam Ini
Pesepak bola Timnas Indonesia U-19 Arlyansyah Abdulmanan (tengah) melakukan selebrasi bersama Doni Tri Pamungkas (kanan) dan Arkhan Kaka Putra Purwanto (kiri) usai mencetak gol ke gawang Timnas Filipina U-19 pada pertandingan Grup A ASEAN U-19 Boys Championship atau AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024). Indonesia U-19 mengalahkan Filipina dengan skor 6-0. ANTARA FOTO/Moch Asim/tom.

tirto.id - Info lokasi nonton bareng (nobar) antara Timnas Indonesia vs Malaysia di Piala AFF U19 2024 malam ini tersebar di beberapa kota, mulai dari Jakarta hingga Surabaya. Lantas, di mana saja lokasi info nobar tersebut?

Piala AFF U19 2024 tengah memasuki fase semifinal. Salah satu laga semifinal memutar pertandingan Timnas U19 Indonesia vs Malaysia. Laga ini dijadwalkan kick-off malam ini pada Sabtu (27/7/2024) pukul 19.30 WIB.

Bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Timnas U19 Indonesia diprediksi tak akan menyia-nyiakan kesempatan sebagai tuan rumah. Dukungan suporter kemungkinan bakal dimaksimalkan demi hasil terbaik.

Skor akhir dari laga semifinal AFF U19 bakal menentukan langkah Indonesia maupun Malaysia ke partai puncak. Tentu, jika salah satu dari keduanya menang, mereka akan tampil di final pada Senin, 29 Juli 2024 mendatang.

Indonesia punya modal bagus untuk menantang Malaysia di semifinal. Di fase penyisihan, Garuda selalu mencatatkan kemenangan, masing-masing atas Filipina, Kamboja, dan Timor Leste.

Total gol yang dicetak anak asuh Indra Sjafri adalah 14 gol. Gawang Garuda hanya bobol 2 kali. Di sisi lain, Malaysia mencatatkan 2 kemenangan dan 1 hasil imbang di fase penyisihan grup.

Akan tetapi, Malaysia unggul dalam hal produktivitas gol. Harimau Malaya Muda berhasil mendulang 17 gol. Ini tak lepas dari kemenangan telak mereka atas Burnei 11-0 dan Singapura 5-0. Di laga terakhir, Malaysia hanya bermain imbang 1-1 dengan Thailand.

Misi lain yang dibawa Indonesia di laga kali ini adalah memburu kemenangan pertama atas Malaysia di AFF U19 2024. Sebab, selama bersua di ajang kelompok umur ini, Indonesia tak pernah menaklukkan Malaysia.

Pertemuan terakhir Indonesia U19 vs Malaysia U19 pada 2019 silam ditutup untuk kemenangan Harimau Malaya via skor tipis 3-4. Catatan ini tentu bisa memicu tuan rumah untuk tampil lebih baik lagi dan menang atas Malaysia.

Info Lokasi Nobar Timnas vs Malaysia Piala AFF U19 Malam Ini

Lokasi nobar Timnas Indonesia vs Malaysia di Piala AFF U19 2024 tersebar di beberapa kota. Mulai dari Jakarta, Bandung, Cilegon, Bogor, Yogyakarta, Malang, hingga Surabaya.

Berikut ini adalah info lokasi nonton bareng laga Timnas Indonesia vs Malaysia di semifinal Piala AFF U19 2024 malam ini:

1. Wagoon Coffe and Eatery

Alamat: Jl STT Telcom Blok A No.19 Jalan Kompleks Permata Buah Batu No.depan, Lengkong, Kec. Bojongsoang, Bandung

2. Tengah District Compund

Alamat: Jl. Bang Pitung No.396, RT.1/RW.11, Sukabumi Utara, Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat

3. Groen Kopi

Alamat: Jl. Cempaka Putih Raya No. 6, Cempaka Putih, Jakarta Pusat

4. Buun Koffeine

Alamat: Jl. Boulevard Raya No. 55, Cilegon, Banten

5. Contrive Coffe and Space

Alamat: Jl. Kol. Ahmad Syam, RT.02/RW.05, Baranangsiang, Kec. Bogor

6. Nyore Coffe & Space

Alamat: Jl. Margo Utomo No. 79 Gowongan, Yogyakarta

7. Tom's Milk

Alamat: Jalan Kledokan Raya, Gg Garuni II, Caturtunggal, Depok, Sleman, DIY

8. Kedai Sinar Mulya

Alamat: Jl. letjen S.Parman, Gg.1, No.69, Malang

9. Kopisae Margorejo

Alamat: Jl. Margorejo Indah A-134 Surabaya

10. Angkringan Kalamula

Alamat: Jl. Ir. Soekarno no. 24, Surabaya

Baca juga artikel terkait PIALA AFF U19 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Addi M Idhom