tirto.id - Jadwal Piala Dunia 2022 Grup H akan mulai bergulir pada 24 November 2022, dengan menyajikan duel Uruguay vs Korea Selatan. Selain 2 tim tersebut, grup ini juga diisi oleh Portugal dan Ghana. Mereka bakal bersaing untuk memperebutkan tiket lolos ke babak 16 besar.
Portugal yang diperkuat deretan pemain bintang, seperti: Cristiano Ronaldo, Diogo Jota, Bernardo Silva, hingga Joao Cancelo, tentu menjadi kubu paling favorit untuk lolos ke fase gugur. Kendati belum pernah menjadi juara dunia, Tim Samba Eropa secara kualitas memang lebih baik dari para rival di grup.
Meskipun begitu, bukan berarti Timnas Portugal dapat melenggang mudah ke fase gugur. Pasalnya tim lain seperti Korea Selatan yang pernah melaju ke semifinal Piala Dunia 2002, serta Ghana berpotensi membuat kejutan.
Adapun Uruguay yang pernah menjadi juara dunia 2 kali pada edisi 1930 dan 1950, juga tidak bisa diremehkan. Meski komposisi pemain tidak semewah Portugal, Le Celeste punya beberapa amunisi berbakat, seperti: Darwin Nunez, Lucas Torreira, Federico Valverde, hingga pemain berpengalaman seperti Luis Suarez.
Prediksi Tim Lolos Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Grup H
Di atas kertas Timnas Portugal dan Uruguay menjadi favorit untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dari Grup H. Terlebih dalam beberapa edisi terakhir, kedua tim ini juga selalu sukses melewati fase grup.
Pada Piala Dunia 2018 Portugal dan Uruguay yang sama-sama lolos ke fase gugur, lalu bertemu di babak 16 besar. Hasilnya, Le Celeste berhasil memetik kemenangan dengan skor 2-1. Ketika itu Edinson Cavani menjadi pahlawan Uruguay, berkat brace yang ia torehkan.
Timnas Uruguay lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 usai menempati peringkat 4 klasemen kualifikasi Zona CONMEBOL. Meski sempat tertahan di peringkat 6, Le Celeste berhasil memastikan 1 tiket otomatis ke Qatar usai meraih kemenangan beruntun pada 4 matchday terakhir.
Hasil istimewa itu pun memastikan Uruguay lolos ke putaran final Piala Dunia untuk yang ke-14 kali di edisi 2022. Usai terhenti di perempat final Piala Dunia 2018 lalu, kali ini Le Celsete bertekad menyamai hasil tersebut atau bahkan melampauinya.
Sementara Portugal lolos ke Piala Dunia 2022 juga dengan cara yang tidak kalah dramatis. Pasalnya, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan kalah bersaing dengan Serbia di penyisihan grup kualifikasi UEFA, sehingga terpaksa harus menempuh jalur play off.
Di babak play off, Portugal berada dalam 1 jalur dengan sang juara EURO 2020 Italia, yang juga harus melalui babak kualifikasi. Akan tetapi pada akhirnya Italia kalah dari Makedonia Utara di semifinal play off, lalu Makedonia dikalahkan Portugal di final play off.
Adapun Korea Selatan dan Ghana melalui kualifikasi Piala Dunia 2022 di konfederasi masing-masing dengan relatif mudah. Tapi hal itu tetap tak bisa dijadikan acuan ketika mereka bertarung di putaran final kelak.
Korea Selatan dan Ghana yang di atas kertas memiliki materi pemain di bawah Portugal dan Uruguay, tentu tidak menjadi unggulan di Grup H. Akan tetapi Piala Dunia kali ini akan digelar di Asia (Qatar). Sedang skuad Taegeuk Warriors sanggup melaju hingga semifinal di Piala Dunia 2002 saat itu juga berlangsung di Asia (Korea Selatan dan Jepang).
Faktor ini yang disinyalir bakal mendongkrak motivasi Son Heung-min dan kawan-kawan untuk kembali mencetak kejutan dalam ajang Piala Dunia.
Sementara itu Timnas Ghana yang tidak memiliki target, tentu bakal tampil lebih lepas di sepanjang turnamen. The Black Stars patut diwaspadai karena memiliki deretan pemain yang secara fisik lebih unggul dibanding tim lain.
Daftar Tim Peserta Piala Dunia 2022 Grup H
Berikut ini adalah daftar tim peserta Piala Dunia 2022 yang tergabung di Grup H, dan bakal memperebutkan 2 tiket ke babak 16 besar.
- Portugal (8 kali tampil, prestasi terbaik juara 3 Piala Dunia 1966).
- Uruguay (13 kali tampil, prestasi terbaik menjadi juara Piala Dunia 1930, dan 1950).
- Korea Selatan (11 kali tampil, prestasi terbaik semifinalis Piala Dunia 2002).
- Ghana (2 kali tampil, prestasi terbaik lolos perempat final Piala Dunia 2010).
Jadwal Pertandingan Piala Dunia 2022 Grup H
Berikut ini adalah jadwal Grup H Piala Dunia 2022, yang akan dibuka dengan laga Uruguay vs Korea Selatan, pada 24 November 2022.
- 24 November 2022 pukul 20.00 WIB Uruguay vs Korea Selatan
- 24 November 2022 pukul 23.00 WIB Portugal vs Ghana
- 28 November 2022 pukul 20.00 WIB Korea Selatan vs Ghana
- 29 November 2022 pukul 02.00 WIB Portugal vs Uruguay
- 2 Desember 2022 pukul 22.00 WIB Ghana vs Uruguay
- 2 Desember 2022 pukul 22.00 WIB Korea Selatan vs Portugal.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama