Menuju konten utama

Jadwal Piala Asia 2019 & Daftar Pemain UEA Sang Tuan Rumah

Uni Emirat Arab (UEA) yang menjadi tuan rumah untuk pertama kalinya di ajang Piala Asia telah mengumumkan daftar 23 pemainnya.

Jadwal Piala Asia 2019 & Daftar Pemain UEA Sang Tuan Rumah
Selebrasi tim sepak bola Uni Emirat Arab setelah mengalahkan tim sepak bola Vietnam dengan tendangan adu penalti berhasil merebut medali perunggu pada Babak Putra Pertandingan Medali Perunggu Asian Games 2018 di Stadion Pakan Sari Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/09/2018). ANTARA FOTO/INASGOC/Hery Sudewo/Sup/18

tirto.id - Bertindak sebagai tuan rumah untuk kali pertama di ajang Piala Asia tahun ini, Uni Emirat Arab (UEA) diperkirakan bakal memanfaatkan keuntungan tersebut sebaik-baiknya. Dalam daftar pemain di skuat yang disertakan, The Falcons membawa pemain terbaik Asia 2015, Ahmed Khalil, hingga sosok senior berusia 35 tahun atas nama Ismael Matar yang kini tergabung bersama klub Al Wahda.

Kendati demikian, dalam deretan pemain yang akan berjuang di Piala Asia 2019, pelatih Alberto Zaccheroni tak ikut memasukkan pemain berusia 27 tahun langganan timnas yang memiliki caps 62 kali, Omar Abdulrahman. Pemain yang selalu memperkuat timnas dari 2011 hingga 2018 itu takkan ikut berkontribusi bersama rekan-rekannya lantaran mengalami cedera lutut.

Klub Al Ain mendominasi para penggawa timnas UEA dengan mengirimkan 7 pemainnya di dalam skuat sekaligus menjadi yang terbanyak. Mereka adalah Khalid Essa, Bandar Al Ahbabi, Mohamed Ahmed, Ismael Ahmed, Amer Abdulrahman, Rayan Yaslam, dan Mohamed Abdulrahman. Al Ain sendiri di ajang Piala Dunia antarKlub 2018 lalu, mampu menembus final meski harus kalah oleh raksasa Spanyol, Real Madrid dengan skor 4-1.

Pada gelaran Piala Asia 2015, Uni Emirat Arab melaju hingga babak semifinal setelah dikalahkan tuan rumah Australia dengan skor 2-0 yang pada akhirnya menjadi juara. Sementara UEA mesti puas menjadi meraih peringkat ketiga setelah mengandaskan perlawanan Irak dengan skor 2-3.

Dalam gelaran kali ini, Uni Emirat Arab berada di Grup A. Pelatih Alberto Zaccheroni mempunyai misi yang tak mudah sebab mesti menghadapai tim-tim tak kalah kuat seperti Bahrain, India, dan wakil ASEAN yakni Thailand. Pada laga pertama, Ali Mabkhout dan kawan-kawan akan menghadapi Bahrain pada Sabtu (5/1/2019).

Berikut Jadwal UEA di Grup A Piala Asia 2019

Sabtu (5/1/2019) UEA vs Bahrain

Kamis (10/1/2019) India vs UEA

Senin (14/1/2019) UEA vs Thailand

Berikut Daftar 23 Pemain UEA di Piala Asia 2019

Kiper: Khalid Essa; Ali Khaseif; Mohamed Al Shamsi

Bek: Mohamed Ahmed; Ismail Ahmed; Khalifa Al Hammadi; Fares Juma; Khalifa Mubarak; Alhasan Saleh Easa; Walid Abbas; Bandar Al Ahbabi

Gelandang: Amer Abdulrahman; Rayan Yaslam; Mohamed Abdulrahman; Khalfan Mubarak; Majed Hassan; Ismail Al Hammadi; Ali Salmeen; Khamis Esmail

Penyerang: Ali Mabkhout; Ahmed Khalil; Saif Rashid; Ismail Matar

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus