Menuju konten utama
Olimpiade 2020

Jadwal Olimpiade Perancis vs Jepang: Prediksi, Skor H2H, Jam Tayang

Prediksi Perancis vs Jepang dalam jadwal Olimpiade 2020 Tokyo berdasar skor head to head (h2h). Live delay Vidio Rabu 28 Juli 2021 jam tayang 20.30 WIB.

Jadwal Olimpiade Perancis vs Jepang: Prediksi, Skor H2H, Jam Tayang
Takefusa Kubo dari Jepang, melompati Repo Malepe dari Afrika Selatan selama pertandingan sepak bola putra di Olimpiade Tokyo 2020, Kamis, 22 Juli 2021, di Tokyo, Jepang. (AP Photo/Shuji Kajiyama)

tirto.id - Jadwal pertandingan sepak bola putra Olimpiade 2020 Tokyo antara Perancis vs Jepang digeber pada Rabu (28/7/2021). Duel di Stadion Internasional Yokohama itu kick-off mulai pukul 18.30 WIB malam hari. Laga dapat ditonton melalui live delay Vidio pukul 20.30 WIB. Tampil dalam matchday 3 Grup A, ketajaman Andre-Pierre Gignac bersama Les Bleus kembali diuji.

Andre-Pierre Gignac menjadi salah satu tumpuan bagi lini depan Timnas Perancis. Bomber 35 tahun ini tampil sebagai top skor dalam gelaran Olimpiade 2020 dengan mengemas 4 gol selama 2 pertandingan awal di fase grup.

Rinciannya, 1 gol lesakan Gignac bersarang ke gawang Meksiko dalam partai pembuka. Kemudian ia menciptakan hattrick ke gawang Afrika Selatan.

Striker asal klub Tigres UANL (Liga Meksiko) itu kini mampu membayar kepercayaan sang arsitek Perancis Sylvain Ripoll. Gignac menjadi pilihan untuk mengisi 3 slot pemain di atas usia 23 tahun.

Posisi Perancis di klasemen Grup A dalam kondisi terancam gagal lolos. Mereka masih menghuni peringkat 3 dengan 3 angka. Catatan yang sama dikemas Meksiko selaku runner-up dengan perbedaan selisih gol.

Posisi puncak grup dihuni Jepang yang menuai hasil sempurna (6 angka dari 2 laga). Dengan demikian, tidak ada kata lain bagi Perancis selain membukukan kemenangan dalam duel pemungkas Grup A demi lolos.

Ketajaman sang bomber utama sekaligus kapten tim, Andre-Pierre Gignac diprediksi bakal kembali menjadi tumpuan Les Bleus.

"Dia (Andre-Pierre Gignac) tahu cara mencetak gol pada waktu yang tepat, berada di tempat yang tepat dan melesakkan gol yang sangat penting. Dia memberikan pengetahuannya dan tampil dengan penampilan luar biasa," ujar Lucas Tousart, salah satu penggawa Perancis, dikutip laman FIFA.

Tugas yang lebih ringan diusung Jepang. Mereka memimpin Grup A dengan nilai sempurna. Pasukan arahan Hajime Moriyasu tinggal membutuhkan skor imbang saja untuk menyegel satu tempat di perempatfinal dengan status juara grup.

Namun demikian, melihat performa gemilang yang sudah ditunjukkan Takefusa Kubo dan kolega selama ini, tuan rumah juga berpeluang mampu melanjutkan torehan maksimalnya tersebut.

Duel meladeni Perancis yang sedang membutuhkan kemenangan merupakan tantangan bagi Jepang untuk mengakhiri fase grup dengan hasil sempurna.

Prediksi Susunan Pemain Perancis vs Jepang

Perancis (4-2-3-1): Paul Bernardoni; Timothee Pembele, Anthony Caci, Pierre Kalulu, Modibo Sagnan; Alexis Beka Beka, Florian Thauvin; Lucas Tousart, Arnaud Nordin, Nathaniel Mbuku; Andre-Pierre Gignac.

Jepang (4-2-3-1): Keisuke Osako; Takehiro Tomiyasu, Maya Yoshida, Daiki Hashioka, Hiroki Sakai; Wataru Endo, Koji Miyosi; Ritsu Doan, Kaoru Mitoma, Takefusa Kubo; Daizen Maeda.

Skor Head to Head (H2H) Perancis vs Jepang

5 Laga Terakhir Perancis

25/05/16 Perancis U23 vs Mali U23 2 - 1

27/05/16 Perancis U23 vs Ceko U23 2 - 0

29/05/16 Perancis U23 vs Inggris U23 1 - 2

22/07/21 Meksiko U23 vs Perancis U23 4 - 1

25/07/21 Perancis U23 vs Afrika Selatan U23 4 - 3

5 Laga Terakhir Jepang

12/06/21 Jepang U23 vs Jamaika 4 - 0

12/07/21 Jepang U23 vs Honduras U23 3 - 1

17/07/21 Jepang U23 vs Spanyol U23 1 - 1

22/07/21 Jepang U23 vs Afrika Selatan U23 1 - 0

25/07/21 Jepang U23 vs Meksiko U23 2 - 1

Cara Nonton Live Streaming Olimpiade Tokyo 2020

Anda dapat menyaksikan tayangan Olimpiade Tokyo 2020 melalui siaran langsung di TVRI dan Indosiar. Selain itu, Vidio juga akan menayangkan banyak cabang olahraga di ajang 4 tahunan ini dengan cara live streaming.

Bagi Anda pengguna Telkomsel, Anda dapat menyaksikan pertandingan di Tokyo 2020 secara gratis. Jika tidak, Anda dapat memilih paket berlangganan yang disediakan Vidio.

Terdapat paket promo PPKM Platinum seharga Rp 99.000 untuk 1 tahun. Paket lain non-promo yang tersedia adalah Platinum 7 hari seharga Rp 19.000, Platinum 30 hari dengan harga Rp 29.000, dan Platinum 1 tahun yang dibanderol Rp 199.000.

Khusus pertandingan Perancis vs Jepang, laga ini disiarkan secara delay melalui Champions TV 7 Rabu, 28 Juli 2021 mulai pukul 20.30 WIB

Link Live Streaming Perancis vs Jepang Olimpiade 2020

Link Live Streaming Olimpiade Tokyo 2020 Vidio

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE 2020 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus