tirto.id - Gereja Katedral Jakarta akan menggelar Misa Tahun Baru 2025 pada malam pergantian tahun dan di hari perdana Tahun Baru. Cek jadwal pelaksanaannya berikut ini.
Misa merupakan perayaan Ekaristi umat Katolik. Misa menjadi perayaan liturgi utama yang wajib diikuti oleh umat Katolik. Pada peringatan hari kelahiran Yesus Kristus, gereja melaksanakan Misa Natal.
Pada Natal tahun 2024, gereja Katolik di Indonesia termasuk Gereja Katedral Jakarta telah menggelar Misa Natal. Gereja Katedral misalnya sudah menyelenggarakan Misa Natal sebanyak dua kali pada Selasa, 24 Desember 2024 dan tiga kali pada Rabu, 25 Desember 2025.
Selain Misa Natal, Gereja Katedral Jakarta juga akan menggelar Misa Tahun 2025 selama dua hari. Jadwal Misa Malam Tahun 2025 di Gereja Katedral Jakarta dijadwalkan akan dilaksanakan sebanyak satu sesi pada Selasa, 31 Desember 2024.
Misa Tahun Baru 2025 Katedral pada malam Tahun Baru akan mengusung tajuk "Te Deum". Te Deum merupakan istilah yang diambil dari bahasa Latin "Te Deum Laudamus" yang berarti "Engkau Allah yang kami puji".
Sementara itu, untuk jadwal kedua akan dilaksanakan sebanyak tiga sesi yakni pada Rabu, 1 Januari 2025. Misa Malam Tahun Baru 2025 di Katedral Jakarta akan diselenggarakan secara hybrid yakni online dan offline.
Untuk mengetahui jam pelaksanaan Misa Malam Tahun Baru 2025, simak jadwal rinciannya berikut ini.
Jadwal Jam Misa Tahun Baru 2025 di Katedral Jakarta
Pengumuman mengenai jadwal jam Misa Tahun Baru 2025 di Katedral Jakarta telah disampaikan kepada publik melalui unggahan di akun Instagram resmi @katedraljakarta pada Minggu (29/12/2024).
Dalam unggahan tersebut dijelaskan bahwa pelaksanaan Misa Tahun Baru 2025 akan digelar sebanyak dua hari yakni pada malam Tahun Baru, Selasa, 31 Desember 2024, dan hari perdana di Tahun Baru yaitu pada Rabu, 1 Januari 2025.
Berikut ini adalah jadwal pelaksanaan Misa Tahun Baru 2025 di Gereja Katedral Jakarta lengkap dengan jam sesinya.
1. Misa Malam Tahun Baru (Te Deum): 31 Desember 2024
- Sesi 1: 18.00 WIB (online dan offline)
- Sesi 1: 08.30 WIB (online dan offline)
- Sesi 2: 11.00 WIB
- Sesi 3: 18.00 WIB (online dan offline)
Link Online Misa Tahun Baru Gereja Katedral Jakarta
Misa Tahun Baru 2025 di Gereja Katedral Jakarta akan dilangsungkan secara hybrid yakni online dan offline. Artinya, umat Katolik dapat menyaksikan Misa Malam Tahun Baru ini secara online melalui perngkat digital seperti ponsel pintar atau laptop.
Tayangan Misa Tahun Baru Gereja Katedral Jakarta secara online dapat disaksikan melalui siaran langsung kanal YouTube Komsos Katedral Jakarta.
Umat Katolik dapat mengakses tayangan Misa Tahun Baru Katedral Jakarta secara mudah dengan mengunjungi link berikut ini pada jadwal yang telah ditentukan di atas.
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Balqis Fallahnda & Yonada Nancy