Menuju konten utama
La Liga Spanyol 2021/2022

Jadwal Liga Spanyol 2021 Live TV: Prediksi Granada vs Sociedad

Jadwal Liga Spanyol 2021/2022 pekan ini, prediksi Granada vs Sociedad dari segi susunan pemain & rekor pertemuan. Live beIN Sports, Jumat (24/9) dini hari.

Jadwal Liga Spanyol 2021 Live TV: Prediksi Granada vs Sociedad
Real Sociedad Mikel Oyarzabal. foto/rilis bcw global

tirto.id - Pertandingan Granada vs Real Sociedad dalam lanjutan jadwal Liga Spanyol 2021/2022 pekan ke-6 akan dihelat di Stadion Nuevo Los Carmenes, Granada, Jumat (24/9/2021) dini hari pukul 00.30 WIB. Berdasar rekor head to head (H2H), prediksi laga yang disiarkan live streaming beIN Sport ini mengarah untuk kemenangan tim tamu.

Granada memang masih terus mengupayakan kemenangan pertamanya pada Liga Spanyol musim ini, usai pekan lalu gagal meraihnya di markas Barcelona, Stadion Camp Nou. Bagi El Grana, hasil imbang pekan lalu menjadi yang ke-3 kali mereka gagal mengunci kemenangan usai sempat unggul terlebih dulu atas lawan-lawannya.

Granada di bawah asuhan Roberto Moreno saat ini menempati peringkat 18 klasemen LaLiga, dengan koleksi 3 poin dari 5 pertandingan. Sejauh ini mereka hanya menuai 3 hasil imbang dan 2 kali kalah.

Ambisi Granada untuk memetik kemenangan atas Real Sociedad pada pekan ke-6 LaLiga diprediksi takkan berjalan mudah. Pasalnya sang calon lawan tercatat belum terkalahkan dalam 4 laga terakhir. Sociedad kini menempati peringkat 6 di tabel klasemen dengan bekal 10 poin.

Di atas kertas Real Sociedad memang lebih diunggulkan. Namun skuad besutan Imanol Alguacil itu saat ini dalam kondisi yang kurang ideal, mengingat sejumlah pemain andalan tak bisa tampil, seperti David Silva yang absen karena cedera.

Terlepas dari itu, Real Sociedad sejatinya masih memiliki sejumlah pemain pengganti yang diprediksi tetap mampu meredam permainan Granada. Apalagi pemain kunci lainnya seperti Mikel Oyarzabal dan Mikel Merino masih bisa diturunkan.

Oyarzabal dan Merino berpeluang menjadi kunci dalam aliran serangan Sociedad dalam laga kali ini. Terlebih Oyarzabal yang sejauh ini menjadi top skor klub dengan koleksi 4 gol dari 5 pertandingan LaLiga 2021/2022.

Mengacu statistik Whoscored, salah satu senjata andalan Sociedad adalah tendangan bebas langsung ke gawang. Mereka tercatat sudah mencetak gol lewat skema tersebut atas nama Mikel Oyarzabal.

Di samping itu, Sociedad juga punya kualitas umpan terobosan dari lini kedua yang cukup berbahaya. Terlebih lagi para pemain Granada tergolong lemah dalam kategori duel satu lawan satu.

Head to Head (H2H) Granada vs Real Sociedad

Berdasarkan rekor pertemuan kedua tim, Real Sociedad lebih diunggulkan untuk menang. Sociedad sukses merebut 3 kemenangan dan 2 kalah, dalam 5 kali head to head (H2H) terakhir kontra Granada.

Meski Granada meraih kemenangan pada duel terakhir kedua tim yang berlangsung di Stadion Nuevo Los Carmanes, namun jika melihat hasil 5 pertandingan terakhir di LaLiga, El Grana tidak diunggulkan.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Granada vs Real Sociedad

14/03/2021: Granada vs Real Sociedad 1-0

08/11/2020: Real Sociedad vs Granada 2-0

11/07/2020: Real Sociedad vs Granada 2-3

04/11/2019: Granada vs Real Sociedad 1-2

29/04/2017: Real Sociedad vs Granada 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Granada

21/09/2021: Barcelona vs Granada 1-1

14/09/2021: Granada vs Real Betis 1-2

30/08/2021: Rayo Vallecano vs Granada 4-0

22/08/2021: Granada vs Valencia 1-1

17/08/2021: Villareal vs Granada 0-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Real Sociedad

19/09/2021: Real Sociedad vs Sevilla 0-0

17/09/2021: PSV Eindhoven vs Real Sociedad 2-2

12/09/2021: Cadiz vs Real Sociedad 0-2

29/08/2021: Real Sociedad vs Levante 1-0

22/08/2021: Real Sociedad vs Rayo Vallecano 1-0

Prediksi Susunan Pemain Granada vs Real Sociedad

Granada kemungkinan besar menurunkan skuad yang pekan lalu sukses menahan imbang Barcelona 1-1. Pelatih Roberto Moreno diprediksi dapat memainkan tim terbaiknya.

Situasi berbeda dialami Real Sociedad yang kehilangan banyak pemain. Setidaknya 9 penggawa dipastikan absen, termasuk sejumlah pemain andalan seperti: Alexander Isak, David Silva, hingga Nacho Monreal.

Kendati begitu, Sociedad punya skuad yang cukup bagus, hingga absennya sederet pemain tersebut diprediksi tidak akan berpengaruh signifikan terhadap permainan tim di atas lapangan.

Granada (4-5-1): Luis Maximiano (GK); Sergio Escudero, Domingos Duarte, Luis Abram, Quini; Luis Milla, Darwin Machis, Monchu, Antonio Puertas, Maxime Gonalons; Luis Suarez.

Real Sociedad (4-3-3): Alex Remiro (4-3-3); Aihen Munoz, Robin Le Normand, Aritz Elustondo, Andoni Gorosabel; Martin Zubimendi, Mikel Merino, Mikel Oyarzabal; Portu, Adnan Januzaj, Alexander Sorloth

Live Streaming Granada vs Real Sociedad di beIN Sports

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Granada vs Real Sociedad dalam lanjutan pekan ke-6 Liga Spanyol 2021/2022 akan disiarkan via live streaming beIN Sports.

Untuk mengakses tayangan tersebut penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp20.000 per minggu, atau Rp45.000 per bulan di beIN Sports Connect.

Dengan berlangganan paket beIN Sports, pengguna dapat menyaksikan sederet laga menarik dari LaLiga Spanyol, Liga Italia Serie A, Ligue 1 Perancis, dan tayangan menarik lainnya.

LIVE STREAMING GRANADA VS REAL SOCIEDAD

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL 2021 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama