tirto.id - Liga Jerman 2020/2021 pekan ini diisi pertandingan Der Klassiker antara Bayern Munchen vs Borussia Dortmund. Laga tersebut akan digelar di Stadion Allianz Arena pada Minggu (7/3/2021) pukul 00.30 WIB. Live streaming laga dapat ditonton melalui Mola TV.
Pertandingan antara 2 tim besar Bundesliga tersebut terjadi di momen yang tidak ideal. Saat ini, Dortmund sudah seperti terlempar dari persaingan perebutan Die Meisterschale musim ini.
Dortmund terpuruk ke peringkat 5 klasemen Liga Jerman dengan koleksi 39 poin dari 23 pertandingan. Dengan jumlah laga yang sama, Bayern asuhan Hansi Flick berada di posisi teratas. 52 poin mereka dapat: unggul 2 angka dari Leipzig di peringkat kedua.
Kans Dortmund untuk merapatkan jarak dengan tim-tim di atas mereka juga terancam pekan ini. Pasalnya bertandang ke Allianz Arena kerap menjadi kisah yang tak mengenakkan bagi skuad Die Borussen.
Berdasarkan rekor pertemuan di Bundesliga, kedua tim telah bertemu 103 kali dengan hasil Bayern menang 49 kali, Dortmund menang 25 kali, dan 29 laga lain berakhir seri. Khusus di kandang Bayern, tuan rumah dominan dengan 32 kemenangan, 10 imbang, dan 9 kalah dari 51 pertandingan.
Dalam 5 kunjungan terakhir Borussia Dortmund ke Allianz Arena, BVB selalu menjadi bulan-bulanan tuan rumah. Kekalahan telak selalu diderita Dortmund dari 5 pertandingan tersebut. Masing-masing dengan skor 5-1, 4-1, 6-0, 5-0, dan 4-0 yang terjadi mulai musim 2015/2016 silam.
Terakhir kali Dortmund tak kalah telak di Allianz Arena terjadi pada musim 2014/2015 dengan skor 2-1. Semusim sebelumnya adalah kali terakhir Dortmund bisa mengalahkan Bayern di stadion tersebut dengan skor 0-3 lewat gol Henrikh Mkhitaryan, Marco Reus, dan Jonas Hofmann.
Jadwal Liga Jerman 2021 Pekan Ini
Di pertandingan lain, Leipzig akan bertandang ke Stadion Schwarzwald yang merupakan kandang dari Freiburg. Meski diunggulkan d atas kertas, Leipzig diperkirakan akan kesulitan di pertandingan pekan 24 ini.
Hal itu tak lepas dari capaian buruk Die Roten Bullen kala bertandang kesana. Dari 4 kali bertanding, Leipzig mendapatkan 1 kemenangan dan 3 kekalahan. Bahkan saat ini Leipzig berada dalam tren 3 kekalahan beruntun ketika bermain di Schwarzwald.
Freiburg sendiri sedang berada dalam performa yang cukup bagus. Terutama setelah berhasil mengalahkan Dortmund di kandang sendiri pada awal Februari lalu.
Berikut jadwal Liga Jerman 2020/2021 pekan ini.
Sabtu, 6 Maret 2021
02.30 WIB: Schalke vs Mainz - Link Streaming Mola TV
21.30 WIB: Borussia M’Gladbach vs Bayer Leverkusen - Link Streaming Mola TV
21.30 WIB: Eintracht Frankfurt vs Stuttgart - Link Streaming Mola TV
21.30 WIB: Freiburg vs Leipzig - Link Streaming Mola TV - Link Streaming NET TV
21.30 WIB: Hertha Berlin vs Augsburg - Link Streaming Mola TV
21.30 WIB: Hoffenheim vs Wolfsburg - Link Streaming Mola TV
Minggu, 7 Maret 2021
00.30 WIB: Bayern Munchen vs Borussia Dortmund - Link Streaming Mola TV
21.30 WIB: Koln vs Werder Bremen - Link Streaming Mola TV
Senin, 8 Maret 2021
00.00 WIB: Arminia Bielefeld vs Union Berlin - Link Streaming Mola TV - Link Streaming NET TV
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus