tirto.id - Jadwal pekan 19 Liga Inggris 2020/2021 menampilkan Liverpool vs Manchester United pada Minggu (17/01/2021) malam pukul 23.30 WIB di Stadion Anfield. Laga perebutan puncak klasemen EPL Premier League ini bisa disaksikan melalui siaran NET TV.
Pelatih The Reds, Jurgen Klopp, nampaknya menemui kendala. Fabinho dan kolega sempat beberapa kali tersendat dalam beberapa pertandingan terakhir. Liverpool pu banyak kehilangan poin dan akhirnya tergusur dari puncak klasemen sementara oleh Man United.
Setelah menang 0-7 atas Crystal Palace, Liverpool tidak pernah lagi merasakan kemenangan di 3 pertandingan selanjutnya. The Reds hanya mampu mengumpulkan 2 poin yang diperoleh dari 2 kali imbang dan 1 kali tumbang.
Baru kemudian pada pertandingan keempat pekan lalu, sang juara bertahan EPL ini menemukan angin segar dan sanggup menumpas tuan rumah Aston Villa dengan skor telak 1-4.
Namun, hasil tersebut tak bisa mengembalikan takhta klasemen sementara yang telah lebih dari 16 pekan digenggam The Reds. Satu-satunya cara merebut kembali adalah dengan menang di Anfield melawan Man United yang kini di pucuk.
Manchester United sedang dalam kondisi on fire. Dari 5 laga terakhir, Paul Pogba dan kolega berhasil menang 4 kali dan hanya 1 kali kalah.
Yang perlu diingat, kemenangan teranyar The Red Devils diraih kala berperan sebagai tim tamu melawan Burnley. Dengan skor tipis 0-1, MU memperpanjang rekor belum terkalahkan di 8 laga away di EPL musim ini.
Sejauh ini, skuad besutan Ole Gunnar Solskjaer ini telah mendulang 7 kali kemenangan dan 1 kali imbang di markas lawan.
Di sisi lain, Liverpool juga punya titel jago kandang. Dengan catatan 7 menang dan 1 imbang di Anfield, duel klasik nanti ditengarai bakal seru yakni saling mematahkan rekor.
Namun, jika berakhir imbang, Manchester United dipastikan akan tetap bertengger di posisi puncak.
Prediksi Jalannya Laga
Hingga saat ini, Man Utd telah mengumpulkan 36 poin dari 11 kemenangan, 3 kali imbang, dan 3 kali tumbang. Selisih 3 angka dari Liverpool yang baru saja tergeser dengan torehan 33 poin.
Jika melihat catatan head to head kedua tim, di atas kertas Liverpool lebih unggul. Dari 5 pertemuan, The Reds sanggup mengemas 3 kemenangan, 2 kali imbang, dan tidak sekalipun kalah.
Manchester United hanya mampu menyarangkan 4 gol ke gawang The Reds. Sedangkan, gawang MU telah bobol 9 kali oleh Liverpool.
Meski begitu, melihat trek di beberapa laga terakhir dan euforia mencapai puncak klasemen sementara, akan membuat Paul Pogba dan kolega lebih bergairah.
Namun, Pogba tak mau menganggap Liverpool sedang turun. Menurutnya, laga kontra The Reds selalu sengit dan alot.
"Itu Liverpool dan jika itu Liverpool, selalu ada pertandingan besar, kami tahu itu. Kami hanya harus tetap tenang dan tetap fokus dan kita akan lihat," ucap pemain asal Perancis ini, dikutip dari laman resmi klub.
Head to Head Kedua Tim
19/01/20: Liverpool vs Man Utd 2-0
20/10/19: Man Utd vs Liverpool 1-1
24/02/19: Man Utd vs Liverpool 0-0
16/12/18: Liverpool vs Man Utd 3-1
28/07/18: Man Utd vs Liverpool 1-4
5 Laga Terakhir Liverpool
19/12/20: Palace vs Liverpool 0-7
27/12/20: Liverpool vs West Brom 1-1
30/12/20: Newcastle vs Liverpool 0-0
04/01/21: Southampton vs Liverpool 1-0
08/01/21: Aston Villa vs Liverpool 1-4
5 Laga Terakhir Man Utd
29/12/20: Man Utd vs Wolves 1-0
01/01/21: Man Utd vs Aston Villa 2-1
06/01/21: Man Utd vs Man City 0-2
09/01/21: Man Utd vs Watford 1-0
12/01/21: Burnley vs Man Utd 0-1
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-19
Sabtu, 16 Januari 2021
19.30 WIB Wolves vs West Brom
22.00 WIB West Ham vs Burnley
22.00 WIB Leeds vs Brighton
Minggu, 17 Januari 2021
00.30 WIB Fulham vs Chelsea
03.00 WIB Leicester vs Southampton
21.00 WIB Sheffield United vs Tottenham
23.30 WIB Liverpool vs Man Utd
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Iswara N Raditya