Menuju konten utama

Jadwal Liga Futsal 2024 Live TV 24-25 Mei & Klasemen Terbaru

Jadwal Liga Futsal Profesional 2023/2024 putaran ke-2 akan dimulai pada Sabtu-Minggu dan link live streaming Liga Futsal 2023/2024 di RCTI+ dan Vision+

Jadwal Liga Futsal 2024 Live TV 24-25 Mei & Klasemen Terbaru
Ilustrasi Futsal. foto/Istockphoto

tirto.id - Jadwal Liga Futsal Profesional 2023/2024 putaran ke-2 akan dimulai pada Sabtu-Minggu, 25-26 Mei 2024. Pekan ke-9 yang digelar di GOR UGM, Yogyakarta, akan menghadirkan sejumlah laga menarik salah satunya big match antara Black Steel vs Bintang Timur.

Bintang Timur Surabaya saat ini masih memimpin klasemen Liga Futsal Profesional 2023/2024. Dalam 11 laga yang dijalani Firman Ardiansyah dan kawan-kawan, belum terkalahkan dengan mencatat 8 kemenangan dan 3 hasil imbang. Mereka pun menempati peringkat teratas dengan keunggulan 1 poin atas Kancil WHW di posisi 2.

Di pekan ke-9 putaran 2 Liga Futsal Profesional 2023/2024 Bintang Timur Surabaya bakal menghadapi Black Steel di hari pertama. Duel tersebut diprediksi berlangsung sengit karena Black Steel menempati peringkat ke-3 dengan 23 poin sehingga wajib memetik kemenangan agar bisa memangkas selisih poin.

Jadwal Bintang Timur vs Black Steel di Liga Futsal 2024

Bintang Timur Surabaya yang berstatus juara paruh musim Liga Futsal 2023/2024 bakal berupaya melanjutkan dominasinya saat menghadapi Black Steel. Firman Ardiansyah dan kawan-kawan menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan musim ini, meski 3 kali bermain imbang.

Di pertemuan pertama kontra Black Steel, yang terjadi di pekan ke-8 Bintang Timur berhasil menang dengan skor 1-3. Hasil itu pun membuat tim asal Papua itu lebih diunggulkan memetik kemenangan lagi, meski tim lawan juga tidak bisa diremehkan.

Sementara itu, penampilan Black Steel sendiri kurang menjanjikan untuk bersaing dalam perebutan gelar juara Liga Futsal 2023/2024. Pasalnya, mereka sudah 2 kali tumbang musim ini, yakni kontra Bintang Timur dan Kancil WHW.

Oleh sebab itu, Black Steel wajib bangkit di putaran 2 Liga Futsal 2023/2024, dimulai dengan laga kontra Bintang Timur. Pasalnya, mereka saat ini tertinggal 4 poin dari posisi teratas, sehingga wahib meraih 3 poin di laga ini apabila ingin bersaing untuk gelar juara.

Selain menghadapi Bintang Timur, Black Steel bakal menghadapi Unggul FC di pekan ke-9 Liga Futsal 2023/2024. Apabila mampu memetik poin penuh di 2 laga tersebut, Ardiansyah Runtuboy dan kawan-kawan dapat menggeser Kancil WHW, yang tidak bermain di pekan ke-9.

Sementara Bintang Timur, dijadwalkan menghadapi Fafage Banua di laga ke-2 pekan ke-9. Sama seperti Black Steel, Firman Ardiansyah, berpeluang besar memetik kemenangan di laga ke-2 yang digelar hari Minggu, 26 Mei 2024.

Jadwal Lengkap Liga Futsal 2023/2024 Pekan ke-9

Selain laga-laga di atas, masih ada sejumlah pertandingan menarik di Liga Futsal 2023/2024 pekan ke-9. Jadwal laga yang digelar di GOR UGM, Yogyakarta, bakal menghadirkan banyak laga menarik antara lain sebagai berikut.

Sabtu, 25 Mei 2024

Pukul 11.00 WIB Moncongbulo vs Unggul FC

Pukul 13.00 WIB Fafage Banua vs Halus FC

Pukul 15.00 WIB Black Steel vs Bintang Timur

Pukul 17.00 WIB Pendekar United vs Giga FC

Minggu, 26 Mei 2024

Pukul 11.00 WIB Black Steel vs Unggul FC

Pukul 13.00 WIB Fafage Banua vs Bintang Timur

Pukul 15.00 WIB Pendekar United vs Halus FC

Pukul 17.00 WIB Moncongbulo vs Giga FC

Live Streaming Liga Futsal 2023/2024 di RCTI+ dan Vision+

Apabila tidak ada perubahan jadwal Liga Futsal 2023/2024 dapat disaksikan melalui live streaming Vision+ dan RCTI+. Seluruh laga pekan ke-9 di GOR UGM, Yogyakarta, dapat disaksikan gratis di RCTI+.

Link Live Streaming Liga Futsal 2024 di RCTI+

Link Live Streaming Liga Futsal 2024 di Sportstar (Vision+)

*Jadwal Liga Futsal 2023/2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Klasemen Liga Futsal Profesional 2023/2024 Terbaru

PosisiTimMainMenangSeriKalahSelisih GolPoin
1Bintang Timur Surabaya118302327
2Kancil WHW118212926
3Black Steel117221823
4Cosmo JNE116412022
5Fafage Banua116231020
6Unggul FC11614719
7Pendekar United113531014
8Moncongbulo FC11326-1311
9Halus FC11317-1210
10Kinantan FC11209-306
11Sadakata United11128-205
12Giga FC111010-423

Baca juga artikel terkait LIGA FUTSAL INDONESIA 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Yulaika Ramadhani