tirto.id - Jadwal semifinal Liga Europa leg ke-2 antara Roma vs Manchester United, yang bisa disaksikan via siaran langsung SCTV, pada Jumat dini hari (7/5/2021) pukul 02.00 WIB.
Roma punya beban ketertinggalan agregat 4 gol menjelang laga di Stadion Olimpico itu. Giallorossi tumbang di Old Trafford dengan skor telak 6-2.
Edin Dzeko dan kolega sebenarnya tampil menyerang sejak awal laga, bahkan mampu memimpin 2-1 saat jeda babak pertama. Sayangnya, tembok pertahanan skuad asuhan Paulo Fonseca terlalu rapuh saat dibombardir oleh serangan Setan Merah.
Selain itu, banyak kesalahan yang diperbuat oleh lini belakang AS Roma sehingga membuahkan gol untuk tuan rumah di babak kedua.
"Baik Amadou Diawara dan Chris Smalling sedang berjuang melawan cederanya. Jadi itu adalah babak kedua yang sangat sulit bagi kami," sesal Fonseca.
Tentu sangat sulit bagi Roma untuk menang dengan selisih 4 gol di Olimpico. Meski sulit, hal itu bukan tidak mungkin untuk diraih.
Fonseca pun mengaku berusaha mempersiapkan tim dengan baik sebelum menjamu Setan Merah. Jika para pemain yang absen bisa kembali, ia optimistis Roma bisa mengalahkan MU di markasnya.
"Saat ini yang terpenting adalah memastikan kami dapat memiliki pemain sebanyak mungkin untuk pertandingan berikutnya," terangnya.
Di kubu lain, skuad besutan Ole Gunnar Solskjaer bisa sedikit bernapas lega usai mengamankan keunggulan di Old Trafford. Membawa banyak pemain muda berkualitas bisa menjadi opsi bagus bagi Man United dalam lawatan ke kandang Roma nanti.
Pemain jebolan akademi punya kesempatan merasakan euforia dan jam terbang lebih tinggi jika diturunkan di pertandingan Liga Europa tersebut.
"Jika kami mampu mengelola hasil bagus dalam beberapa pertandingan Liga Inggris berikutnya, akan ada menit lebih banyak bagi para pemain [muda] yang pantas mendapatkannya," terang Solskjaer, dilansir laman resmi MU.
Mason Greendwood merupakan salah satu penggawa muda yang mampu membuktikan kualitasnya ketika diberi kepercayaan. Di pertandingan leg pertama lalu, pemain berusia 19 tersebut berhasil menjebol gawang Roma 1 kali.
Prediksi Susunan Pemain
Manchester United (4-3-1-2): David De Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Luke Shaw; Paul Pogba, Scott McTominay, Fred; Bruno Fernandes; Marcus Rashford, Edinson Cavani.
AS Roma (3-4-2-1): Pau Lopez; Gianluca Mancini, Chris Smalling, Ibanez; Rick Karsdrop, Jordan Veretout, Amadou Diawara, Bruno Peres; Lorenzo Pellegrini, Hendrik Mkhitaryan; Edin Dzeko.
Head to Head (H2H) AS Roma vs Man United
30/04/2021: Man United vs AS Roma 6-2
27/07/2014: Man United vs AS Roma 3-2
10/04/2008: Man United vs AS Roma 1-0
02/04/2008: AS Roma vs Man United 0-2
13/12/2007: AS Roma vs Man United 1-1
5 Pertandingan Terakhir AS Roma
02/05/2021: Sampdoria vs Roma 2-0
30/04/2021: Man United vs AS Roma 6-2
25/04/2021: Cagliari vs AS Roma 3-2
22/04/2021: AS Roma vs Atalanta 3-1
18/04/2021: Torino vs AS Roma 3-1
5 Pertandingan Terakhir Manchester United
30/04/2021: Man United vs AS Roma 6-2
25/04/2021: Leeds vs Man United 0-0
18/04/2021: Man United vs Burnley 3-1
15/04/2021: Man United vs Granada 2-0
11/04/2021: Tottenham vs Man United 1-3
Live Streaming UEL Man AS Roma vs Man United
Pertandingan antara AS Roma vs Man United di leg 2 semifinal Liga Eropa dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV dan live streaming O-Channel. Duel di Stadion Olimpico, Roma itu akan kick off pada Jumat (7/5/2021), pukul 02.00 WIB.
Pertandingan Liga Eropa 2020/2021 juga dapat disaksikan melalui live streaming Vidio dengan mengaktifkan paket berlangganan Rp29.000 per bulan.Melalui Vidio, penggemar sepak bola dapat menyaksikan laga-laga menarik lainnya dari kompetisi elite Eropa.
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Addi M Idhom