Menuju konten utama

Jadwal Liga Champions Asia 2020: Laga Lanjutan di Malaysia

Malaysia menjadi tuan rumah sejumlah laga lanjutan Liga Champions Asia 2020, termasuk salah satu pertandingan semifinal. 

Jadwal Liga Champions Asia 2020: Laga Lanjutan di Malaysia
Pesepak bola Bali United Brwa Nouri (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Melbourne Victory Robbie Kruse pada pertandingan babak penyisihan Liga Champions Asia 2020 di Stadion Aami Park, Melbourne, Australia, Selasa (21/1/2020). ANTARA FOTO/Erwin Prasetyo/nym/ama.

tirto.id - Malaysia ditetapkan menjadi tuan rumah pertandingan Liga Champions Asia 2020 Grup G dan Grup H, laga babak 16 besar, dua laga perempat final dan satu pertandingan semifinal.

"Asosiasi Sepak Bola Malaysia sudah mengonfirmasi siap menjadi tuan rumah Liga Champions Asia Zona Timur untuk Grup G dan H," tulis Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dalam pengumuman resminya pada 27 Juli 2020.

Di Grup G, tercatat ada klub tuan rumah Johor Darul Takzim, Vissel Kobe (Jepang), Suwon Samsung Bluewings (Korea Selatan), dan Guangzhou Evergrande (China).

Sedangkan empat tim yang tergabung di Grup H adalah Yokohama F Marinos (Jepang), Jeonbuk Hyundai Motors (Korea Selatan), Sydney FC (Australia), dan Shanghai SIPG (China).

Sementara jadwal pertandingan Liga Champions Asia Grup G dan Grup H di Malaysia adalah pada 17 Oktober-1 November 2020.

Selain itu, masih mengutip pengumuman AFC, Malaysia pun bakal menjadi tuan rumah pertandingan babak 16 besar Liga Champions Asia 2020 yang berlangsung pada 4 November mendatang. Adapun laga babak 16 besar yang digelar di Malaysia adalah yang diikuti tim yang lolos dari Grup G dan H.

Kemudian, Malaysia kembali menjadi tuan rumah untuk dua pertandingan babak perempat final Liga Champions Asia pada 25 November 2020. Selanjutnya, tiga hari kemudian, Malaysia menjadi lokasi penyelenggaraan satu laga semifinal Liga Champions Asia 2020.

AFC menyatakan lokasi pertandingan Grup E dan F Liga Champions Asia 2020 dan laga babak sistem gugur yang tersisa belum dikonfirmasi. Grup E dan F beranggotakan klub-klub dari Jepang, China, Korea Selatan, Australis dan Thailand.

Berdasarkan pengumuman AFC, semua pertandingan di babak sistem gugur akan dimainkan dalam pertandingan tunggal. Adapun pertandingan final rencananya akan dimainkan di wilayah Barat.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Olahraga
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Iswara N Raditya