Menuju konten utama

Jadwal Liga 3 Hari Ini 20 Feb 2022, Klasemen, Link Live Streaming

Jadwal dan live streaming Liga 3 hari ini Minggu, 20 Februari 2022 yang menghadirkan 2 pertandingan. 

Jadwal Liga 3 Hari Ini 20 Feb 2022, Klasemen, Link Live Streaming
Logo Liga 3. foto/www.pssi.org

tirto.id - Jadwal pertandingan Liga 3 2022 babak 32 besar pada hari ini, Minggu, (20/2/2022), menghadirkan dua pertandingan dan dapat disaksikan secara langsung via live streaming Vidio.com.

Yakni duel Grup X antara PSBL Langsa vs PSDS (pukul 13.00 WIB) dan Bandung United vs Farmel FC (pukul 15.15 WIB).

Pada penampilan sebelumnya, Farmel FC sukses menghajar PSBL Langsa dengan skor 4-1 di Stadion AAL Bumimoro, Surabaya, Jumat (18/2/2022).

Alhasil, kemenangan pekan perdana itu membuat anak asuh Adnan Mahing kini memuncaki klasemen Grup X dengan torehan sempurna: 3 poin dari 1 laga.

"Sebelum hujan kami bisa bermain umpan pendek. Saat hujan saya instruksikan umpan panjang. Penekanan kepada pemain adalah bermain semaksimal mungkin pertandingan ini," ucap Adnan Mahing, seperti dilaporkan laman PSSI.

"Kami recovery dulu besok, evaluasi dan perbaikan-perbaikan pasti ada untuk pertandingan yang akan datang dari lini per lini. Hasil ini berkat kerja sama tim yang baik," tambahnya.

Kini, tantangan selanjutnya sudah datang. Partai meladeni Bandung United menjadi ujian kedua bagi Farmel FC untuk bisa kembali meraih poin penuh sekaligus mengamankan peluang lolos babak 16 besar Liga 3.

Sebelumnya, Bandung United hanya bermain imbang via skor 0-0 tanpa gol saja saat bersua PSDS Deli Serdang untuk penampilan pertama.

Sementara persaingan cukup sengit juga tersaji di Grup Q. Sabtu, 19 Februari 2022, Persikota Tangerang tertahan imbang oleh Persikab Kab. Bandung di Stadion Benteng Tangerang.

Dengan hasil tersebut, maka kedua tim ini sama-sama mengemas 4 poin dari 2 kali pertandingan. Dua tim lainnya, Belitong FC dan Persikutim belum mendapatkan angka dari sekali penampilan.

Di Grup S, Mataram Utama dan PSGC juga mampu melanjutkan torehan manisnya selama tampil di babak 32 besar Liga 3. Mataram Utama unggul 2-1 atas Persak Kebumen. PSGC pun tidak mau ketinggalan dengan meraih skor 3-2 kala meladeni Gasko Kolaka.

"Perjuangan anak-anak luar biasa, mentalitasnya saya apresiasi. Sempat unggul, disamakan lalu berhasil mencetak gol memenangkan pertandingan. Luar biasa, hasil ini kami syukuri namun bukan menjadikan puas karena perjalanan masih panjang, kami harus berjuang lagi," kata Erwan Hendarwanto, pelatih Mataram Utama.

Bersama PSGC, tim asal Yogyakarta itu kini menguasai klasemen Grup S via 6 poin dari 2 laga. Dua tim lainnya, Persak dan Gasko Kolaka belum mendapatkan angka dari jumlah pertandingan yang sama.

Hasil Liga 3 2021/2022 Pada Sabtu, 19 Februari 2022

Grup Q

Persikab vs Persikota 0–0

Grup S

Persak vs Mataram Utama 1–2

Gasko Kolaka vs PSGC 2–3

Grup U

Persidago s Patriot Candrabhaga 2–1

Jambi United vs Persegres 0–2

Grup V

PS Siak vs Gasma Enrekang 3–1

Perseden vs Deltras 1–1

Jadwal Live Liga 3 2021/2022 Pada Minggu, 20 Februari 2021

PSBL Kota Langsa vs PSDS Deli Serdang

13.00 WIB Live Vidio

Bandung United vs Farmel FC

15.15 WIB Live Vidio

Cara Akses Live Streaming Liga 3 di Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Liga 3 2021/2022 dapat disaksikan melalui live streaming Vidio sesuai agenda.

Untuk mengakses siaran Vidio Premier penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun.

Dengan paket tersebut Anda dapat menyaksikan seluruh laga Liga 1 2021/2022 serta kompetisi sepak bola menarik lainnya seperti Serie A, LaLiga, Ligue 1, dan lainnya.

Klasemen Liga 3 2022

Berikut klasemen sementara babak 32 besar Liga 3 2021/2022 hingga Sabtu, 19 Februari 2022.

Grup Q

TimMainMenangPoin
Persikab214
Persikota214
Belitong FC100
Persikutim100
Grup R

TimMainMenangPoin
Putra Jombang113
Karo United113
Persida100
Persikasi100
Grup S

TimMainMenangPoin
Mataram Utama226
PSGC226
Persak200
Gasko Kolaka200
Grup T

TimMainMenangPoin
Persipa113
PS Palembang113
Tanbu Putra100
Citeureup Raya100
Grup U

TimMainMenangPoin
Persidago226
Persipasi213
Gresik United213
Jambi United200
Grup V

TimMainMenangPoin
Deltras214
PS Siak213
Perseden202
Gasma Enrekang201
Grup W

TimMainMenangPoin
Serpong City113
Persedikab113
Maluku FC100
Persebi100
Grup X

TimMainMenangPoin
Farmel FC113
PSDS101
Bandung United101
PSBL Langsa100

Baca juga artikel terkait JADWAL LIGA 3 HARI INI atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yandri Daniel Damaledo