Menuju konten utama

Jadwal Liga 1 2024 Ditunda & Kapan Pekan 31 Dimulai?

Jadwal Liga 1 2024 ditunda menyusul partisipasi Timnas Indonesia U23 di Piala Asia U23 2024. Kapan Pekan 31 dimulai?

Jadwal Liga 1 2024 Ditunda & Kapan Pekan 31 Dimulai?
Pesepak bola Persib Bandung Ezra Walian (kedua kiri) dan Rachmat Irianto (kedua kanan) berebut bola dengan pesepak bola Bhayangkara Presisi Indonesia FC Fatchu Rochman (kanan) saat pertandingan lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (28/3/2024). Pertandingan berakhir imbang tanpa gol. ANTARA FOTO/Novrian Arbi/nym.

tirto.id - Jadwal Liga 1 2023/2024 yang saat ini memasuki pekan 31 musim reguler resmi ditunda menyusul gelaran Piala Asia U23 2024 yang berlangsung di Qatar pada 15 April-3 Mei 2024. Sebelumnya, pekan 31 Liga 1 2023/2024 rencananya digelar pada Senin-Kamis (1-4/4/2024).

Penundaan Liga 1 2023/2024 diumumkan PSSI melalui Surat Penundaan Kompetisi BRI Liga 1 Tahun 2023/2024 pada Sabtu (30/3/2024). Surat ditujukan kepada Direktur Utama (Dirut) PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus.

Surat bernomor 1367/UDN/815/III-2024 yang ditandatangani Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi itu keluar menyusul keputusan dari emergency meeting Komite Eksekutif (Exco) PSSI. Inti dari keputusan itu ialah PSSI menghentikan Liga 1 2023/2024 demi kepentingan Timnas U23 yang berlaga di Piala Asia U23 2024.

“Berkenaan dengan hal tersebut di atas, PSSI meminta PT Liga Indonesia Baru untuk menerbitkan sirkular kepada tim peserta BRI Liga 1 Tahun 2023/24 dan pihak-pihak lainnya terkait penundaan tersebut,” tulis surat tersebut.

Ferry Paulus menyatakan, pihaknya menyetujui keputusan dari PSSI. PT LIB akan memastikan penghentian sementara kompetisi Liga 1 2023/2024 mulai pekan ke-31. Sebagai informasi, musim reguler Liga 1 berlangsung hingga 34 pekan.

“Semua diputuskan atas nama kepentingan timnas. Seperti yang kita tegaskan pada awal musim, Kompetisi BRI Liga 1 2023/24 pada akhirnya untuk timnas. Demi tim Merah Putih yang selalu kita banggakan bersama,” kata Ferry Paulus dilansir dari laman PSSI.

Kapan Pekan 31 Liga 1 2023/2024 Kembali Bergulir?

Ferry Paulus belum memastikan kapan jadwal baru pekan 31 Liga 1 2023/2024 kembali dirilis. Namun, tentunya, jadwal pekan tersebut tidak akan digelar selama Timnas Indonesia U23 masih berlaga di Piala Asia U23 2024 di Qatar.

Berkenaan dengan perubahan jadwal pekan ke-31 Liga 1 2023/2024, Ferry Paulus sedang berkoordinasi dengan para klub terkait. Hasil komunikasi dengan klub diharapkan dapat menghasilkan keputusan mengenai jadwal baru.

“LIB siap menjalankan keputusan tersebut [penundaan Liga 1]. Dalam hal ini, kami langsung berkomunikasi dengan klub dan perubahan jadwal pekan ke-31 BRI Liga 1 2023/24 akan disampaikan kemudian,” jelas Ferry Paulus.

Penundaan Liga 1 2023/2024 langsung menuai pro-kontra. Tak sedikit pihak yang menyayangkan penundaan tersebut. Termasuk dari kalangan fans yang sudah jauh-jauh hari menyiapkan sejumlah agenda, baik untuk menonton laga home maupun away.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menyatakan pihaknya merasa dirugikan atas penundaan liga. Sebab, di saat yang sama, Bali United sedang berada di tren kemenangan dalam persaingan untuk merebut posisi 4 besar alias Championship Series.

Bali United kini menempati posisi 3 klasemen dengan raihan 52 poin, atau unggul tipis dari Madura United dan PSIS Semarang yang sama-sama mengemas 47 poin di posisi 4-5. Di pekan 31, Serdadu Tridatu dijadwalkan menjalani laga away melawan Persikabo 1973 pada Kamis (4/4/2024).

“Fokus pemain di kompetisi akan hilang. Tim pelatih harus memberikan libur pemain lebih panjang padahal kompetisi belum selesai," kata pelatih yang akrab disapa Teco itu dilansir dari Antaranews, Senin (1/4).

"Saat ini, kami punya momentum bagus. Sehingga lebih baik buat kami bisa tetap main tanggal 4 April lawan Persikabo. Situasi pasti akan lebih bagus dibandingkan harus ditunda cukup lama," tambah Teco.

Di satu sisi, penundaan Liga 1 2023/2024 membuat pelatih Timnas Indonesia U23, Shin Tae-yong lebih leluasa dalam membentuk skuad ideal. Shin dipastikan menurunkan skuad terbaik di ajang Piala Asia U23 2024 nanti.

Shin memanggil sejumlah pilar Timnas senior yang juga jadi andalan di level klub. Sebut saja Ernando Ari, Adi Satryo, Witan Sulaeman, Hokky Caraka, Ramadhan Sananta, hingga Alfreanda Dewangga.

Shin pun menegaskan akan memaksimalkan situasi penundaan Liga 1 2023/2024 untuk menancapkan prestasi di Piala Asia U23 2024, yang sekaligus jadi debut Tim Garuda Muda. Terlebih, ia juga ditarget tinggi oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir.

“Di tengah-tengah liga memang sulit ya untuk klub melepas pemain, tapi begitu dilepas saya berpikir harus berusaha semaksimal mungkin untuk memajukan sepak bola Indonesia lebih baik dari sekarang. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada Pak Erick, PSSI, owner-owner klub, dan pelatih-pelatih Liga 1," kata pelatih asal Korea Selatan (Korsel) itu dilansir dari laman PSSI.

“Pak Ketua Umum (Erick Thohir) berpesan agar kita harus berprestasi lebih baik di Piala Asia U-23 ini," tambah STY.

Jadwal Pekan 31 Liga 2023/2024

Berikut ini agenda pekan 31 Liga 1 2023/2024 yang ditunda PSSI dan PT LIB:

  • Persebaya Surabaya vs Dewa United
  • Persita Tangerang vs Persib Bandung
  • PSS Sleman vs Arema FC
  • Bhayangkara Presisi vs Persik Kediri
  • PSM Makassar vs PSIS Semarang
  • RANS Nusantara vs Barito Putera
  • Persikabo 1973 vs Bali United
  • Borneo FC vs Madura United
  • Persija Jakarta vs Persis Solo

*Jadwal baru Liga 1 2023/2024 pekan 31 akan diumumkan menyusul oleh PT LIB.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2023 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Ahmad Yasin & Oryza Aditama