tirto.id - Dua pertandingan lanjutan Grup X babak 8 besar Liga 2 bakal tersaji Senin (13/11/2017) mendatang. Bertempat di Stadion Patriot Chandrabhaga, dua tim teratas dan terbawah akan saling bertemu.
Pemuncak klasemen PSMS Medan dan tim peringkat dua Martapura FC akan terlebih dulu memulai pertandingan, yakni pada pukul 15.00 WIB. Kemenangan di laga pembuka membuat kedua tim bertekad segera memastikan tiket lolos ke fase berikutnya. Pemenang pada laga sore ini hampir dipastikan melewati Grup X di posisi dua teratas.
Sementara itu pada pertandingan lain di hari yang sama pukul 18.30 WIB Kalteng Putra FC dan Persis Solo yang sama-sama takluk pada partai pembuka juga akan bertanding. Kalteng Putra FC bertekad bangkit usai dikalahkan PSMS 2-1, sedangkan Persis berambisi melupakan kekalahan memilukan 0-1 dari Martapura FC.
“Laga pertama selalu menjadi penting. Namun saya sudah meminta pada pemain untuk melihat kedepan. Laga kedua dan ketiga akan jauh lebih berat,” ujar pelatih Persis, Freddy Mulli seperti dikutip situs resmi Liga 2.
Di lain pihak, pertandingan akan terasa spesial bagi Kalteng Putra FC mengingat pelatih Kas Hartadi merupakan pria yang namanya dibesarkan di Solo. Meski akan melawan tim kota kelahirannya, Hartadi berjanji tetap menginstruksikan skuatnya tampil habis-habisan.
''Untuk lawan Persis kami berusaha memenangkan pertandingan. Meskipun kota saya sendiri, saya bekerja untuk Kalteng Putra dan akan profesional,'' tandas Kas Hartadi.
Saat ini, Kalteng Putra FC maupun Persis sama-sama belum mengoleksi poin dan menempati dua deretan terbawah. Tim yang kalah pada pertandingan petang nanti dipastikan gagal lolos ke fase berikutnya.
Berikut jadwal pertandingan Grup X Liga 2 pada Senin (13/11/2017)
- PSMS Medan vs Martapura FC: pukul 15.00 WIB
- Kalteng Putra FC vs Persis Solo: pukul 18.30 WIB
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan