tirto.id - Jadwal Badminton Asia Team Championships 2018 Kamis 8 Februari, tim putra dan putri Indonesia akan bertanding di laga final penyisihan grup. Tim putra akan berhadapan dengan India, sementara tim putri akan melawan Cina.
Kualifikasi Piala Thomas Uber 2018 menggunakan format grup yang memainkan lima pertandingan dalam satu partai. Tim beregu putri Indonesia berada di Grup Z bersama Cina dan Singapura, sementara tim putra tergabung di Grup D bersama India, Filipina, dan Maladewa.
Tim putra Indonesia sejauh ini belum menemukan lawan seimbang di babak penyisihan grup. Pada dua laga awal, Indonesia menyapu bersih seluruh gim usai mengalahkan Maladewa (5-0) dan Filipina (5-0).
Berada di Grup Z, tim putri Indonesia baru memainkan satu pertandingan pada Selasa (6/2). Melawan Singapura, Srikandi Indonesia sukses menyapu bersih angka 5-0. Pada laga terakhir, Indonesia akan menjajal Cina yang berstatus sebagai unggulan kedua.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti mengatakan, status unggulan tidak lantas menutup peluang tim putri.
"Peluang itu tetap ada, kami mencoba untuk positive thinking. Saya sih tidak mau berpikir berat, kalau namanya belum mulai ya belum kalah dong. Kalau kita mau juara, harus berani," katanya dikutip Badmintonindonesia.org, Rabu (7/2/2018).
Peraih emas tunggal putri Olimpiade Barcelona 1992 itu menambahkan, tim putri akan tetap latihan meski memiliki jeda istirahat sehari sebelum berhadapan dengan Cina.
Latihan diperlukan untuk menjaga stamina tim dan menganalisa apa yang minus di laga pertama. Menurutnya, laga kedua pasti akan berbeda dengan sebelumnya.
Berikut jadwal Badminton Asia Team Championships 2018 Kamis 8 Februari.
Rabu, 8 Februari Pukul Court Tim Putri Indonesia vs Cina 08.00 WIB 4 Tim Putra Indonesia vs India 18.00 WIB 3
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis