Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Dunia UEFA

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia: Prediksi Spanyol vs Yunani Live TV

Jadwal kualifikasi Piala Dunia malam ini (Jumat, 26 Maret 2021), prediksi Spanyol vs Yunani, susunan pemain, dan live streaming Mola TV pukul 02.45 WIB.

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia: Prediksi Spanyol vs Yunani Live TV
Ilustrasi Sepakbola. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Pertandingan Spanyol vs Yunani di Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa (UEFA) akan digelar pada Jumat, 26 Maret 2021 pukul 02.45 WIB. Tampil di Estadio Nuevo Los Carmenes, Granada, ini laga perdana La Roja menuju Qatar.

Menjelang laga kontra Yunani, pelatih Spanyol, Luis Enrique memanggil 4 pemain yang belum merasakan caps internasional. Mereka adalah kiper Robert Sanchez (Brighton), bek Pedro Porro (Sporting CP), gelandang Pedri (Barcelona), dan penyerang Bryan Gil (Eibar).

Di antara nama-nama itu, Pedri jadi sorotan. Bukan cuma karena musim ini ia sudah tampil 42 kali untuk Barcelona. Tetapi juga karena ia dipadankan dengan legenda Barca dan Spanyol, Andres Iniesta. Partai melawan Yunani bisa jadi debut pemain berusia 18 tahun itu.

"Biarlah Pedri harus seperti Pedri (tanpa dibandingkan dengan Iniesta). Mereka identik dalam pesan kerendahan hati. Biarkan dia (Pedri) tumbuh, melakukan kesalahan, dan berkembang," terang Enrique dikutip MARCA sebagai dukungan.

Luis Enrique tampak akan mengutak-atik formasi dalam laga ini. Ia bisa memberi kesempatan untuk Gerard Moreno (Villarreal) yang musim ini mencetak 19 gol dalam 28 laga untuk klub. Rodri yang cemerlang bersama Manchester City atau Unai Simon kiper Athletic dapat pula diandalkan.

Di kubu tim tamu, Yunani membawa tim yang merupakan perpaduan pemain lokal dan penggawa liga elite Eropa. Kostas Tsimikas yang sulit bersaing di Liverpool diprediksi tetap masuk starting XI. Di depan, pilihan bisa ke Giorgos Giakoumakis (VVV Venlo) dan Dimitris Limnios (Koln). Khusus Giakoumakis, 24 golnya di Eredivisie layak jadi sorotan jelang laga.

Tahun lalu, Yunani tampil cukup bagus di level UEFA Nations League Liga C3. Galanolefki tidak terkalahkan. Namun, kali ini tim asuhan John van't Schip berhadapan dengan Spanyol yang dari segi kualitas individual dan permainan ada jauh di atas mereka.

van't Schip sendiri menegaskan, siap meladeni permainan Spanyol dengan cara terbuka. Ia sadar La Roja terkenal dengan penguasaan bola yang dominan. Namun, Yunani tidak mau kalah sebelum bertanding.

"Ide kami adalah menguasai bola. Jika tidak bisa, karena lawan adalah Spanyol, kami harus mengganti beberapa hal (jadi defensif). Kami tidak akan bisa menguasai bola hingga 80 persen (seperti Spanyol) tapi kami ingin memainkan bola dan berupaya menang," kata sang juru taktik dikutip MARCA.

Spanyol diprediksi akan menang meski Enrique kemungkinan bereksperimen dengan skuadnya. Pemain yang diangkut sang juru taktik sedang on fire di liga masing-masing, sehingga laga ini juga bisa jadi tolok ukur siapa yang akan dibawa La Roja ke Euro 2020.

Prediksi Susunan Pemain Spanyol vs Yunani

Spanyol (4-3-3): Unai Simon; Pedro Porro, Eric Garcia, Inigo Martinez, Jordi Alba; Sergio Canales, Rodri, Koke; Gerard Moreno, Alvaro Morata, Mikel Oyarzabal

Yunani (4-2-3-1): Odysseas Vlachodimos; Charalampos Mavrias, Pantelis Hatzidiakos, Georgios Tzavellas, Konstantinos Tsimikas; Andreas Bouchalakis, Zeca; Dimitris Limnios, Konstantinos Fourtounis, Petros Mantalos; Giorgos Giakoumakis

Skor Head to Head (H2H) Spanyol vs Yunani

Dalam 5 perjumpaan terakhir melawan Yunani, Spanyol tercatat menang 3 kali, seri sekali, dan kalah sekali. Namun, statistik ini tidak dapat dijadikan acuan mengingat laga termutakhir berlangsung pada 2008, atau hampir 13 tahun lalu. Saat ini, Spanyol tampak lebih kukuh dari Yunani.

18-06-2008: Yunani vs Spanyol 1-2

22-08-2007: Yunani vs Spanyol 2-3

16-06-2004: Yunani vs Spanyol 1-1

07-06-2003: Spanyol vs Yunani 0-1

07-09-2002: Yunani vs Spanyol 0-2

Live Streaming Kualifikasi Piala Dunia Spanyol vs Yunani

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Spanyol vs Yunani di Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa dapat ditonton pada Jumat, 26 Maret 2021 pukul 02.45 WIB.

Pertandingan di Stadion Nuevo Los Carmenes, Granada ini dapat dipantau melalui live streaming Mola TV.

Penggemar sepak bola dapat menonton laga Spanyol vs Yunani dengan mengaktifkan paket berlangganan. Terdapat Sports Mobile yang dapat digunakan untuk gawai/mobile seharga Rp250.000 pertahun. Selain itu, ada Premium Entertainment untuk PC/laptop seharga Rp500.000 pertahun.

LIVE STREAMING SPANYOL VS YUNANI

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya