Menuju konten utama

Jadwal Konser Jakarta Fair 2024 Pekan Ini 1-7 Juli

Berikut line up lengkap konser Jakarta Fair untuk pekan ini, 1-7 Juli 2024 dan cara membeli tiket Pekan Raya Jakarta.

Jadwal Konser Jakarta Fair 2024 Pekan Ini 1-7 Juli
Jakarta Fair 2024. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/aww.

tirto.id - Konser musik merupakan salah satu agenda rutin dalam gelaran Jakarta Fair termasuk tahun ini yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta mulai dari 12 Juni hingga 14 Juli 2024.

Konser Jakarta Fair menghadirkan menampilkan dari musisi populer tanah air. Pada tanggal 1-7 Juli 2024, sejumlah musisi tanah air yang bakal tampil di Konser Jakarta Fair seperti Kangen Band, Nadin Amizah, Souljah, Tipe X, Armada dan masih banyak lainnya.

Selain konser musik, Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024 juga menghadirkan berbagai pameran produk dari vendor-vendor dalam dan luar negeri.

Kemudian, Karnaval Jakarta Fair di Open Space Jakarta Fair akan berlangsung pada 2 dan 4 Juli 2024. Selanjutnya, kemeriahan Jakarta Fair juga akan berlangsung pada malam final Miss Jakarta Fair 2024 yang akan digelar pada Sabtu, 6 Juli 2024.

Berbagai kemeriahan ini, membuat Jakarta Fair menjadi ajang pameran dan hiburan terbesar di Asia Tenggara.

Jadwal Konser Jakarta Fair 1-7 Juli 2024

Supaya Anda tidak ketinggalan konser Jakarta Fair 2024 yang digelar setiap hari di area Jakarta Fair 2024, berikut ini adalah jadwal konser Jakarta Fair untuk pekan ini, yaitu dari tanggal 1 hingga 7 Juli 2024 sebagaimana dirujuk dari laman resmi Jakarta Fair:

Senin, 1 Juli 2024

  • Stand Here Alone

  • Jecovox

  • Tripov
Selasa, 2 Juli 2024

  • Kahitna

  • Kala Sore

  • Eressa
Rabu, 3 Juli 2024

  • Kangen Band

  • Repvblik

  • D’Tourn
Kamis, 4 Juli 2024

  • Nadin Amizah

  • Sal Priadi

  • PRPSPM
Jumat, 5 Juli 2024

  • Souljah

  • CTTZ and The Island Vibes
Sabtu, 6 Juli 2024

  • Tipe-X

  • ORIND
Minggu, 7 Juli 2024

  • Armada

  • Jeruks

  • Academy

Link Tiket PRJ 2024

Untuk masuk ke area Jakarta Fair dan melihat pameran serta berbagai hiburan yang ada di pekan raya ini, Anda perlu membeli tiket yang sudah disediakan oleh panitia penyelenggara.

Berikut ini link tiket Jakarta Fair atau PRJ 2024:

Link Tiket Jakarta Fair 2024

Tiket Jakarta Fair 2024 memiliki dua opsi pembelian yaitu tiket masuk pameran saja dan bundling tiket pameran plus konser musik.

Untuk lansia di atas 60 tahun, serta anak-anak dengan tinggi di bawah satu meter, panitia menyediakan tiket masuk pameran gratis dan hanya berlaku untuk satu kali kunjungan.

Harga tiket Jakarta Fair yang bundling dengan konser dimungkinkan berbeda tergantung artis yang akan tampil.

Berikut rangkuman seluruh harga tiket yang berlaku di Jakarta Fair 2024 yang dilansir dari laman Loket.com:

  • Tiket Masuk (Tanpa Konser): mulai dari Rp40 ribu

  • Bundling Tiket Masuk + Konser Reguler: mulai dari Rp80 ribu

  • Bundling Tiket Masuk + Konser VIP: mulai dari Rp100 ribu

  • Tiket Paket Terusan (VIP+Reguler): mulai dari Rp450 ribu

  • Paket Liburan Hemat dan Keluarga: mulai dari Rp42 ribu

Berikut ini sejumlah Syarat & Ketentuan tiket yang harus Anda perhatikan saat membeli tiket Jakarta Fair 2024:

  1. Tiket tidak perlu dicetak atau diprint. Anda hanya perlu menyimpan tiket dalam versi pdf

  2. Tiket Masuk (Tanpa Konser) adalah tiket yang berlaku untuk memasuki area Jakarta Fair Kemayoran 2024 dan tidak dapat memasuki area konser

  3. Tiket Bundling Masuk + Konser REG adalah tiket yang berlaku untuk memasuki area Jakarta Fair Kemayoran 2024 dan area konser Regular

  4. Tiket Bundling Masuk + Konser VIP adalah tiket yang berlaku untuk memasuki area Jakarta Fair Kemayoran 2024 dan area konser VIP

  5. Tiket Paket Terusan (VIP dan REG) adalah tiket yang berlaku untuk memasuki area Jakarta Fair Kemayoran 2024 dan area konser di semua tanggal yang telah ditentukan

  6. Tiket hanya berlaku untuk 1 orang dan 1 kali masuk sesuai dengan tanggal yang tercetak di tiket

  7. Tiket yang sudah dibeli tidak dapat dikembalikan

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Musik
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yantina Debora