Menuju konten utama

Jadwal GoJek Traveloka 21 September: Persiba vs Semen Padang

Laga lanjutan GoJek Traveloka Liga 1, Kamis (21/9/2017) akan mempertemukan Persiba vs Semen Padang di Stadion Batakan Balikpapan.

Jadwal GoJek Traveloka 21 September: Persiba vs Semen Padang
Pesepakbola Semen Padang FC, Rudi melepaskan tendangan dibayangi pemain Pusamania Borneo FC, Yamashita Kunihiro, pada pertandingan lanjutan Liga 1 Gojek Traveloka, di Stadion GOR H Agus Salim Padang, Sumatera Barat, Kamis (31/8/2017). ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra

tirto.id - Laga Persiba vs Semen Padang akan digelar dalam pertandingan lanjutan GoJek Traveloka Liga 1, Kamis (21/9/2017). Pertandingan berlangsung di Stadion Batakan Balikpapan dan dijadwalkan mulai pukul 18:30 WIB. Laga tersebut juga akan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi nasional TV One.

Kedua tim datang dengan tren negatif. Tuan rumah berbekal torehan kalah 4-2 atas Persipura pada Minggu (17/9/2017). Hasil tersebut juga membuat mereka mengakhiri tiga dari lima laga terakhir dengan kekalahan.

Di lain pihak, Semen Padang membawa hasil tak jauh berbeda. Kabau Sirah sejauh ini mengakhiri lima pertandingan terakhir dengan tanpa sekalipun meraih kemenangan. Dari lima laga tersebut, mereka dua kali imbang dan tiga kali menderita kekalahan. Terakhir pekan lalu mereka takluk di kandang sendiri 1-2 dari Bhayangkara FC.

Tim tamu masih akan mengandalkan beberapa nama andalan mereka di lini depan. Marcel Sacramento bakal jadi bomber utama, dengan ditopang nama-nama lain seperti Vendry Mofu dan Riko Simanjuntak.

Di lini belakang duet Casio Fransisco dan Agung Pribadi kemungkinan besar masih akan menjadi pilihan utama. Meski gagal konsisten dan kebobolan dua gol pada laga lawan Bhayangkara FC, dua nama tersebut tetap difavoritkan tampil sejak awal laga.

Sementara itu tuan rumah sedang dalam kondisi timpang di beberapa laga terakhir. Penyebab hal itu salah satunya adalah absennya Marlon Da Silva. Pemain asal Brasil itu sebelumnya absen di enam laga akibat cedera lutut yang dialaminya saat berhadapan dengan Persija.

Kabar terakhir dari pihak tim Persiba mengatakan jika Marlon hampir sembuh total. Namun peluang dimainkannya Marlon sejak menit awal pada laga melawan Semen Padang sangat kecil. Jika boleh tampil, kemungkinan Marlon akan terlebih dulu memulai laga dari bangku cadangan.

Selama absennya Marlon, Persiba sering menggunakan Bijalil Chalwa dan Handri Satriadi sebagai opsi pengganti. Keduanya juga dalam kondisi siap tampil pada pertandingan mendatang.

Posisi yang masih akan menjadi tanda tanya justru di sektor penjaga gawang. Dian Agus yang baru datang di putaran kedua mendapat tekanan akibat keberadaan Kartika Ajie. Sempat jadi pilihan utama kala Ajie sedang membela Timnas U-23 Indonesia, Dian Agus kembali hanya jadi cadangan kala Persiba dilumat Persipura pekan lalu.

Rekor pertemuan Persiba dan Semen Padang sedikit mengunggulkan tim tamu. Dari tiga bentrok terakhir Semen Padang menang dua kali, sedangkan satu laga lain berakhir dengan poin penuh untuk Persiba.

Pada perjumpaan putaran pertama lalu Semen Padang sempat menekuk Persiba 2-1 di Stadion Haji Agus Salim. Kala itu dua gol Semen Padang diborong oleh Tambun Naibaho, sedangkan gol balasan Persiba tercipta berkat aksi Siswanto

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2017 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Yuliana Ratnasari