Menuju konten utama
Liga Italia

Jadwal Fiorentina vs Inter Milan di Serie A: Prediksi & Skor H2H

Fiorentina vs Inter Milan akan menjadi salah satu jadwal pekan 25 Liga Italia 2018/2019 pada Senin (25/2/2019).

Jadwal Fiorentina vs Inter Milan di Serie A: Prediksi & Skor H2H
Federico Chiesa (kanan) dan Marco Benassi (kiri) dari Fiorentina, merayakannya setelah Bek Inter Milan, Milan Skriniar mencetak gol bunuh diri selama pertandingan sepak bola Serie A antara Inter Milan dan Fiorentina, di stadion San Siro di Milan, Italia, Selasa (25/9/2018). AP Photo/Luca Bruno

tirto.id - Jadwal laga Fiorentina vs Inter Milan dalam lanjutan kompetisi Liga Italia Serie A 2018/2019 pekan ke-25 akan dilangsungkan pada Senin 925/2/2019) di Stadion Artemio Franchi. Berdasarkan rekor head to head (H2H), diprediksi kemenangan lebih mengarah kepada tim tamu.

Sepanjang 47 pertemuan terakhir kedua kesebelasan di semua ajang, Inter Milan memiliki catatan yang lebih baik. Nerazzurri berhasil membukukan 25 kemenangan, 10 hasil imbang serta 10 kali takluk dari Fiorentina. Selain itu, Inter Milan berhasil mencetak 77 gol dan 62 kebobolan dari 47 duel tersebut.

Dalam lima perjumpaan terakhir di Serie A, Fiorentina hanya menang satu kali, 3 kali kalah dan bermain imbang sekali. Satu-satunya kemenangan La Viola terjadi pada deule di Artemio Franchi pada musim 2016/2017 dengan skor 5-4. Pada pertemuan musim ini, Fiorentina takluk 1-2 di kandang Inter Milan.

Di bawah arahan Stefano Pioli, Fiorentina musim ini masih bertengger di posisi 9 klasemen dengan 35 poin. Mereka hanya berjarak 3 poin dari Lazio yang menduduki posisi 6 klasemen sementara. Akan tetapi, posisi mereka rawan tergusur Sampdoria yang berada satu tingkat di bawahnya dengan 33 poin.

Federico Chiesa dan kolega juga belum menelan kekalahan dari 6 penampilan terakhir di semua ajang. Tiga kemenangan serta tiga hasil imbang berhasil menjadi catatan impresif mereka. Termutakhir, La Viola sukses mempermalukan SPAL di kandang mereka dengan skor 4-1.

Di pihak lawan, Inter Milan arahan Luciano Spalletti sedang dalam performa impresif. La Beneamata berhasil mencatatkan 4 kemenangan beruntun di semua kompetisi dari 4 laga terakhir. Pada tengah pekan lalu, mereka menghajar Rapid Wina dengan skor 4-0 dalam laga 32 besar Liga Europa.

Di ajang Liga Italia sendiri, Radja Nainggolan dan kolega meraih dua kemenangan beruntun setelah mengalahkan Parma dan Sampdoria pada pekan 23 dan 24 lalu. Hasil tersebut membuat mereka mengoleksi 46 poin di posisi 3 klasemen sekaligus memperpendek jarak dengan Napoli menjadi 7 poin.

Perkiraan Susunan Pemain

Fiorentina (4-3-2-1):Alban Lafont; Ceccherini, Nikola Milenkovic, Vitor Hugo, Cristiano Biraghi; Marco Benassi, Edimilson Fernandes, Jordan Veretout; Federico Chiesa, Gerson; Luis Muriel | Pelatih: Stefano Pioli

Inter Milan (4-2-3-1):Samir Handanovic; Danilo D’Ambrosio, Stefan De Vrij, Milan Skriniar, Kwadwo samoah; Matia Vecino, Marcelo Brozovic; Matteo Politano, Radja Nainggolan, Ivan Perisic; Lautaro Martinez | Pelatih: Luciano Spalletti

Rekor Head to Head Fiorentina vs Inter

26/09/2018 Inter Milan vs Fiorentina 2-1

06/01/2018 Fiorentina vs Inter Milan 1-1

21/08/2017 Inter Milan vs Fiorentina 3-0

23/04/2017 Fiorentina vs Inter Milan 5-4

29/11/2016 Inter Milan vs Fiorentina 4-2

Prediksi Pertandingan

Laga Fiorentina vs Inter Milan diprediksi akan berlangsung sengit. Fiorentina tidak dapat memainkan bek andalan mereka, German Pezzella yang mengalami masalah di lututnya. Selain itu, pemain pinjama dari Everton, Kevin Mirallas, juga turut absen.

Sedangkan Inter Milan kemungkinan besar belum dapat diperkuat oleh Mauro Icardi. Lautaro Martinez dirpediksi akan menggantikan posisinya, mengingat Keita Balde juga belum pulih dari cedera.

Kedua pelatih sendiri pernah bertemu sebanyak 9 kali. Namun pelatih Fiorentina, Stefano Piolo, belum pernah menang atas Luciano Spalltti dengan maksimal hanya meraih 2 hasil imbang. Prediksinya Inter Milan akan meraih kemenangan tipis atau hasil imbang.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Agung DH