tirto.id - Jadwal Denmark Open 2022 hari ini Jumat 21 Oktober di Jyske Bank Arena, Odense, akan menyuguhkan rangkaian laga perempat final (babak 8 besar). Total kontingen Indonesia masih menyisakan 5 wakil, yang akan bertarung memperebutkan tempat dalam daftar lolos semifinal Denmark Open 2022.
Jadwal perempat final Denmark Open 2022 terbagi ke dalam 2 lapangan (court), yang masing-masing akan memulai laga pertama pukul 12.00 waktu setempat, atau 17.00 WIB.
Jalannya babak 8 besar turnamen badminton berkategori BWF Super 750 ini bisa ditonton melalui siaran langsung iNews TV maupun live streaming RCTI+. Sedang live score Denmark Open 2022 bisa dipantau via laman BWF.
Mengacu order of play dan jadwal lengkap pertandingan yang sudah dirilis, 2 wakil Indonesia akan turun di Lapangan 1. Sementara sisanya 3 wakil diagendakan bertanding di Court 2.
Ganda putri unggulan 7 Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi kontingen Merah Putih pertama yang akan turun di Lapangan 1. Dijadwalkan menempati urutan laga ke-3, mereka bakal menantang unggulan 3 asal Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.
Apri/Fadia punya kans besar untuk melaju ke semifinal, mengingat dalam ajang Malaysia Open 2022 bulan Juni lalu, mereka sanggup menundukkan Matsuyama/Shida lewat straight game. Duel tersebut sementara ini juga tercatat sebagai satu-satunya pertemuan kedua pasangan.
Wakil Merah Putih lain yang turun di Lapangan 1 adalah tunggal putra Jonatan Christie. Hari ini pemain unggulan 8 itu akan menantang unggulan 4 asal Malaysia, Lee ii Jia. Selain tidak lebih baik dalam daftar unggulan, Jonatan juga kalah dari sisi peringkat BWF, yakni peringkat 7 berbanding 3 Dunia.
Dan satu hal lain yang perlu diwaspadai adalah fakta bahwa Jojo selalu kalah straight game di tangan Lee, dalam 2 pertemuan paling akhir kedua pemain. Jonatan tumbang 15-21 dan 13-21 di All England 2020, lalu kembali kalah 17-21 dan 21-23 di Badminton Asia Championship 2022. Meski secara keseluruhan head to head (H2H), ia masih unggul 4-2 atas Lee.
Beralih ke Lapangan 2, akan tersaji duel sesama ganda putra Indonesia pada urutan laga ke-6. Pasangan unggulan 2, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, akan menerima tantangan dari junior mereka sendiri, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Dari segi rekor pertemuan dalam laga resmi internasional, Marcus/Kevin unggul 1-0 atas Leo/Daniel.
Tepat selepas itu atau pada urutan laga ke-7, akan tampil ganda putra Merah Putih lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Kali ini ganda unggulan 5 itu akan mendapat ujian dari wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Secara head to head Fajar/Rian memang masih unggul 4-1 atas Lu/Yang. Akan tetapi mereka tetap wajib waspada, mengingat ganda Taiwan tersebut tengah menunjukkan tren performa bagus. Terbukti di babak sebelumnya sukses menyingkirkan unggulan 3 Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, lewat 2 set langsung.
“Untuk menghadapi pertandingan selanjutnya, saya harus lebih berani lagi dalam permainan depan. Tujuannya agar serangan kami lebih efektif untuk bisa memenangi pertandingan,” ucap Fajar Alfian, usai babak 16 besar kemarin, dikutip dari Antara.
Jadwal Denmark Open 2022 Hari Ini
Berikut order of play dan jadwal babak 8 besar (perempat final) Denmark Open 2022 hari ini, Jumat (21/10/2022).
Lapangan 1 (Court 1)
Mulai pukul 17.00 WIB
[WD] Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) / laga-1
[XD] Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / laga-2
[WD] Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) / laga-3
[WS] Ratchanok Intanon (Thailand) vs TAI Tzu Ying (Taiwan) / laga-4
[MD] Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) / laga-5
[WS] Han Yue (Cina) vs Pai Yu Po (Taiwan) / laga-6
[WS] Pornpawee Chochuwong (Thailand) vs Chen Yu Fei (Cina) / laga-7
[MS] Jonatan Christie (Indonesia) vs Lee Zii Jia (Malaysia) / laga-8
[MS] Viktor Axelsen (Denmark) vs Loh Kean Yew (Singapura) / laga-9
[MS] Chou Tien Chen (Taiwan) vs Shi Yu Qi (Cina) / laga-10
Lapangan 2 (Court 2)
Mulai pukul 17.00 WIB
[XD] Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korsel) vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand) / laga-1
[WD] Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (Cina) / laga-2
[XD] Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (Cina) vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang) / laga-3
[XD] Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis) vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina) / laga-4
[WD] Baek Ha Na/Lee So Hee (Korsel) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korsel) / laga-5
[MD] Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) / laga-6
[MD] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan) / laga-7
[WS] Akane Yamaguchi (Jepang) vs He Bing Jiao (Cina) / laga-8
[MD] Lee Yang/Lu Chen (Taiwan) vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) / laga-9
[MS] Lakshya Sen (India) vs Kodai Naraoka (Jepang) / laga-10
Link Live Streaming Denmark Open 2022 – iNews TV (RCTI+)
Link Live Score Denmark Open 2022 – BWF Tournamentsoftware
Link Live Score Denmark Open 2022 – website BWF
*Jadwal siaran langsung & live streaming Denmark Open 2022 bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar.
Editor: Iswara N Raditya