tirto.id - Jadwal bola hari ini Rabu (28/7/2021), bakal menyajikan 8 pertandingan seru dari cabang olahraga sepakbola putra Olimpiade Tokyo 2020. Di samping itu babak Kualifikasi Liga Champions (UCL) musim 2021/2022 sudah dimulai, serta sejumlah laga uji coba alias friendly match klub-klub Eropa untuk menyambut musim baru.
Memasuki matchday 3 fase grup, persaingan memperebutkan tiket babak perempat final Olimpiade 2020 kian sengit. Bahkan belum ada satu pun negara di tiap grup yang secara resmi sudah memastikan lolos ke babak knockout. Artinya, laga sore nanti bakal menjadi ajang hidup-mati bagi tim-tim yang masih berpeluang lolos.
Dari Grup A, tuan rumah Jepang hanya butuh hasil imbang untuk memastikan lolos. Namun tugas itu tidak akan mudah, lantaran lawan yang bakal dihadapi adalah Perancis. Andai pun kalah, pasukan Hajime Moriyasu tetap berpeluang lolos, asalkan dalam laga lain Meksiko tak bisa mengalahkan Afrika Selatan.
Peta persaingan kian menarik, pasalnya Afrika Selatan yang berada di posisi juru kunci dengan 0 poin secara matematis juga masih punya peluang lolos walau tipis. Kemenangan dengan skor minimal 3-0 wajib direbut Kobamelo Kodisang dan kawan-kawan atas Meksiko, sembari berharap Jepang menumbangkan Perancis.
Dari Grup B, situasinya lebih pelik lagi. Hal itu lantaran 4 kontestan di sana seluruhnya mengoleksi 3 poin. Mereka semua masih berpeluang lolos dari fase grup. Kemenangan wajib direbut pada laga terakhir, jika tak ingin terdepak dengan cara yang menyesakkan.
Berpindah ke Grup C, Mesir yang kini di posisi juru kunci juga punya peluang lolos dengan catatan bisa mengalahkan Australia. Selain kemenangan, Mesir juga masih tergantung hasil laga lain. Terutama berharap Spanyol bisa membuat Argentina tak meraih kemenangan di matchday 3.
Namun demikian ambisi Mesir diprediksi sulit terwujud, mengingat Spanyol, Australia, maupun Argentina tengah berebut menjadi juara grup. Ketiganya berpeluang mewujudkan hal tersebut. Setidaknya, menjadi juara Grup C bisa menghindari potensi bertemu Brasil di babak 8 besar.
Terakhir, dari Grup D Arab Saudi menjadi satu-satunya peserta di sepakbola putra yang sudah dipastikan tersingkir. Tanpa mengantongi 1 poin pun, Arab Saudi tak mungkin mengejar 2 tim teratas yang masing-masing sudah mengoleksi 4 poin.
Persaingan Grup D tinggal menyisakan Brasil, Pantai Gading, dan Jerman. Laga seru akan terjadi antara Jerman vs Pantai Gading. Franck Kessie dan kawan-kawan hanya butuh hasil seri untuk lolos, sedangkan Jerman wajib menang andai tak ingin pulang lebih cepat.
Sementara itu di luar Olimpiade, akan ada banyak pertandingan uji coba yang melibatkan tim-tim besar Eropa. Misalnya, Bayern Munchen akan berhadapan dengan Borussia Monchengladbach malam ini pukul 23.00 WIB.
Ini akan menjadi laga uji coba ke-3 bagi Bayern dalam periode pramusim kali ini. Sayangnya, dalam 2 laga sebelumnya hasil kurang bagus diraih tim asuhan Julian Nagelsmann. Bayern kalah 3-2 di kandang Koln, lalu imbang 2-2 kontra Ajax Amsterdam.
Dari Liga Champions, akan digelar babak second leg kualifikasi kedua malam ini. Beberapa tim dengan nama besar akan ikut ambil bagian. Seperti misalnya, Galatasaray yang akan menghadapi PSV Eindhoven.
Sayangnya tugas berat harus diemban Galatasaray dalam laga nanti. Hal itu tak lepas dari kekalahan 5-1 yang mereka telan di Eindhoven. Kemenangan PSV kala itu ditentukan oleh hattrick Eran Zahavi, serta 2 gol sumbangan Mario Gotze.
Pertandingan menarik lain yang bisa diikuti adalah Midtjylland vs Celtic. Asa Celtic untuk kembali tampil di Liga Champions tentu mendapatkan ujian yang tak mudah. Terutama lantaran di kandang sendiri pekan lalu, Celtic hanya bermain imbang 1-1 melawan tim asal Denmark itu.
Berikut jadwal sepak bola hari ini Rabu (28/7/2021), hingga Kamis (29/7/2021) dini hari:
Rabu, 28 Juli 2021
OLIMPIADE TOKYO 2020
15.00 WIB: Jerman vs Pantai Gading - Live Streaming Vidio
15.00 WIB: Arab Saudi vs Brasil - Live (Delay) Streaming Vidio
15.30 WIB: Rumania vs Selandia Baru
15.30 WIB: Korea Selatan vs Honduras
18.00 WIB: Australia vs Mesir - Live (Delay) Streaming Vidio
18.00 WIB: Spanyol vs Argentina - Live Streaming Vidio
18.30 WIB: Perancis vs Jepang - Live (Delay) Streaming Vidio
18.30 WIB: Afrika Selatan vs Meksiko - Live Streaming Vidio
LAGA UJI COBA PRAMUSIM
20.00 WIB: Aston Villa vs Nottingham Forest
21.00 WIB: Bayer Leverkusen vs Utrecht
23.00 WIB: Bayern Munchen vs Borussia M’Gladbach - Live Streaming Vidio
23.00 WIB: Inter vs Crotone
Kamis, 29 Juli 2021
KUALIFIKASI LIGA CHAMPIONS 2021-2022
00.00 WIB: FC Sheriff vs Alashkert
00.00 WIB: Neftchi vs Olympiakos
00.30 WIB: CFR Cluj vs Lincoln Red Imps
00.45 WIB: Midtjylland vs Celtic
01.00 WIB: Galatasaray vs PSV Eindhoven
01.00 WIB: Ludogorets Razgrad vs Mura
01.15 WIB: Young Boys vs Slovan Bratislava
01.30 WIB: Crvena Zvezda vs Kairat Almaty
01.30 WIB: Sparta Praha vs Rapid Wien
LAGA UJI COBA PRAMUSIM
01.30 WIB: Blackburn Rovers vs Leeds United
01.30 WIB: Wycombe Wanderers vs Leicester City
01.45 WIB: MK Dons vs Tottenham Hotspur
02.00 WIB: Porto vs Roma
02.00 WIB: Manchester United vs Brentford
02.00 WIB: Saint-Etienne vs Marseille
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama