Menuju konten utama

Jadwal AVC Challenge Cup 2023 Putra Hari Ini 8 Juli Moji-Vidio

Berikut ini jadwal AVC Challenge Cup Putra hari ini 8 Juli 2023 yang dapat disaksikan melalui layanan streaming Moji-Vidio.

Jadwal AVC Challenge Cup 2023 Putra Hari Ini 8 Juli Moji-Vidio
Ilustrasi Bola Voli. foto/IStockphoto

tirto.id - Jadwal AVC Challenge Cup 2023 Putra hari ini Sabtu (8/7/2023), menghadirkan 6 laga menarik. Matchday 1 penyisihan grup bakal digelar di Taipei University Gymnasium dan Taipei Gymnasium mulai pukul 09.00 WIB.

Khusus pertandingan AVC Challenge Cup 2023 Putra hari ini yang digelar di Taipei University Gymnasium, yakni Korea Selatan vs Thailand, Sri Lanka vs Indonesia, dan China Taipei vs Kazakhstan, dapat disaksikan melalui siaran langsung Moji TV dan live streaming Vidio.

Sementara 3 laga AVC Challenge Cup 2023 Putra lainnya yang berlangsung di Taipei Gymnasium, tidak tayang di Moji TV maupun Vidio. Duel tersebut adalah Uzbekistan vs Hong Kong, Makau vs Mongolia, dan Australia vs Pakistan.

Jadwal AVC Challenge Cup 2023 Putra Hari Ini

Pertandingan pertama AVC Challenge Cup 2023 Putra hari ini, 8 Juli 2023 mempertemukan Korea Selatan vs Thailand. Di atas kertas tim yang diperkuat Hwang Taek-eui dan kawan-kawan lebih diunggulkan karena pernah lolos ke VNL 2018 Putra.

Pada AVC Challenge Cup 2023 Putra Korea Selatan pun mengincar gelar juara agar bisa bermain di FIVB Challenger Cup 2023 Putra sebagai kualifikasi untuk bermain di VNL 2024 Putra tahun depan.

Di sisi lain tim bola voli putra Thailand mengalami penurunan dalam beberapa tahun terakhir. Bahkan, di level SEA Games, Thailand selalu gagal menembus babak final di 3 edisi beruntun, termasuk di SEA Games 2023.

Setelah duel Korea Selatan vs Thailand giliran Timnas Indonesia vs Sri Lanka yang bertanding di AVC Challenge Cup 2023 Putra. Duel tersebut bakal ditayangkan langsung Moji TV dan live streaming Vidio.

Kendati tidak masuk tim unggulan di AVC Challenge Cup 2023 Putra Sri Lanka, pernah menempati peringkat 3 turnamen pada edisi 2018. Catatan itu pun wajib diwaspadai Timnas Indonesia yang mengincar gelar pertama di ajang level Asia ini.

Dalam 3 edisi sebelumnya Timnas Indonesia belum pernah berpartisipasi di AVC Challenge Cup Putra. Meski begitu, Rivan Nurmulki dan kawan-kawan diharapkan bisa melaju jauh bahkan menjadi juara.

Meskipun tampil pertama kali di AVC Challenge Cup 2023 Putra, Timnas Indonesia memiliki modal yang bagus. 3 medali emas SEA Games, serta keberhasilan Bhayangkara Presisi menembus final AVC Club Championship 2023 menunjukkan tim besutan Jeff Jiang Jie, bisa bersaing dengan negara Asia lainnya.

Dikutip dari Antara Ketua Umum PP PBVSI Imam Sudjarwo, menginginkan hasil terbaik untuk tim bola voli putra Indonesia. Meski tampil di China Taipei, dia berharap anak asuh Jeff Jiang Jie, bisa menembus babak final.

"Semoga hasil yang terbaik yang akan dicapai [Timnas Indonesia Putra] di Taiwan nanti," kata Imam Sudjarwo, dikutip dari Antara News.

Setelah pertandingan Indonesia vs Sri Lanka, jadwal AVC Challenge Cup 2023 Putra hari ini akan ditutup dengan duel China Taipei vs Kazakhstan. Duel tersebut sekaligus menjadi opening ceremony dari gelaran AVC Challenge Cup 2023 di Taipei.

Berikut ini adalah jadwal lengkap AVC Challenge Cup 2023 Putra yang digelar di Taipei University Gymnasium, dan Taipei Gymnasium dan laga-laga yang ditayangkan di Moji TV.

Pukul 09.00 WIB Korea Selatan vs Thailand (Live Moji TV dan Vidio)

Pukul 09.00 WIB Makau vs Mongolia (Tidak Live)

Pukul 12.00 WIB Indonesia vs Sri Lanka (Live Moji TV dan Vidio)

Pukul 12.00 WIB Australia vs Pakistan (Tidak Live)

Pukul 17.00 WIB China Taipei vs Kazakhstan (Live Moji TV dan Vidio)

Pukul 17.00 WIB Hong Kong vs Uzbekistan (Tidak Live)

Siaran Langsung AVC Challenge Cup 2023 Putra

Apabila tidak ada perubahan jadwal AVC Challenge Cup 2023 Putra pada Sabtu, 8 Juli 2023 dapat disaksikan melalui live streaming Moji TV dan Vidio. Untuk pertandingan Korea Selatan vs Thailand dan China Taipei vs Kazakhstan dapat disaksikan secara gratis di Moji TV maupun Vidio.

Sementara khusus laga Indonesia vs Sri Lanka, penggemar bola voli harus berlangganan paket Platinum terlebih dahulu untuk menyaksikan aksi Rivan Nurmulki dan kawan-kawan. Biaya langganan Vidio Platinum antara lain Rp39.000 per bulan, dan atau Rp269.000 per tahun.

Jadwal AVC Challenge Cup 2023 Putra dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait AVC CHALLENGE CUP 2023 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Yantina Debora