Menuju konten utama

Jadwal Asteras Tripolis di Liga Yunani: Bagus Kahfi Kapan Debut?

Jadwal Asteras Tripolis di Liga Yunani 2022/2023 berlanjut vs Olympiakos. Bagus Kahfi kapan debut di klub barunya?

Jadwal Asteras Tripolis di Liga Yunani: Bagus Kahfi Kapan Debut?
Bagus Kahfi Alfikri. foto/http://www.asterastripolis.gr/first-team/3604-o-amiruddin-bagus-kahfi-alfikri-ston-astera.html

tirto.id - Jadwal Asteras Tripolis di Super League 1 atau kompetisi teratas Liga Yunani sudah bergulir sejak akhir pekan lalu, dilanjutkan dengan duel vs Olympiakos pada Minggu, 29 Agustus 2022 pukul 23.00 WIB. Kapan penyerang asal Indonesia, Bagus Kahfi, akan debut di klub barunya itu?

Asteras Tripolis yang bermarkas di Stadion Theodoros Kolokotronis sudah berdiri sejak 1931. Klub berjuluk The Yellow Blues itu pernah berlaga di Europa League. Namun, musim ini, Asteras hanya akan berkiprah di Liga Yunani dan Piala Yunani. Pasalnya, mereka finis di peringkat 9 Liga Super 2021/2022.

Asteras Tripolis sudah berlaga di pekan pembuka Liga Yunani, dengan hasil imbang 3-3 kontra Volos NFC pada Sabtu (20/8/2022). Dalam 4 partai berikutnya, The Yellow Blues akan berjumpa Olympiakos Piraeus (29 Agustus 2022), Lamia (3 September 2022), Aris (12 September 2022), dan Levadiakos (18 September 2022).

Bagus Kahfi sendiri direkrut oleh Asteras Tripolis setelah berstatus free agent. Sang penyerang kelahiran Magelang, 16 Januari 2002 itu sebelumnya berkarier di Jong Utrecht, klub pelapis Utrecht, selama semusim. Bagus Kahfi dikontrak Astreas selama semusim penuh.

"Asteras Tripolis mengumumkan dimulainya kerjasama dengan pesepakbola Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri. Berposisi sebagai striker, pesepakbola baru Asteras menandatangani kontrak hingga musim panas 2023 dan memilih nomor 88 untuk jerseynya," keterangan di situs web resmi klub pada Senin (22/8/2022) malam.

Daftar Pemain di Skuad Asteras Tripolis

Komposisi skuad Asteras Tripolis pada musim 2022/2023 diisi oleh pemain-pemain berpengalaman terutama di lini depan tempat Bagus Kahfi akan bersaing. Ada Kevin Soni, pemain Kamerun berusia 24 tahun yang musim lalu mencetak 6 gol dalam 19 kali penampilan untuk Asteras.

Selain itu, masih ada Sudais Ali Baba (Nigeri), Asier Benito (Spanyol), dan Jeronimo Barrales (Argentina) yang punya banyak pengalaman. Dalam laga kontra Volos NFC, pelatih Iraklis Metaxas menurunkan formasi 4-4-2. Yang mengisi sektor depan Asteras dalam starting XI adalah Asier Benito dan Adrien Riera.

Tercatat, Riera kemudian digantikan Leo Tilica yang mencetak 1 gol, sedangkan Benito digantikan Baralles yang juga mampu membobol gawang lawan sekali. Asteras tertinggal 3-1 lebih dahulu sebelum gol Leo Tilica (68') dan Barrales (90'+).

Berikut ini daftar pemain Asteras Tripolis untuk musim 2022/2023.

No. PunggungPemainPosisi
1Nikos PapadopoulosGK
2Rubén GarcíaDF
3Christos TasoulisDF
4Caleb StankoMF
6José Luis ValienteMF
7Léo TilicaMF
8Juan MunafoMF
9Jerónimo BarralesFW
10Eneko CapillaMF
11Xesc RegisFW
12David CarmonaDF
14Dani SantaféMF
17Matías IglesiasMF
18Pichu AtienzaDF
19Pepe CastañoDF
20Facundo BertoglioMF
21Sudais Ali BabaFW
22Asier BenitoFW
23Adrián RieraMF
24Georgios KanellopoulosMF
25Michael GardawskiMF
27Kévin SoniMF
29Federico ÁlvarezDF
33Fotis SgourisGK
36Georgios PapadopoulosDF
39Ilias ChristopoulosDF
40SitoMF
42Georgios AntzoulasDF
45Giannis ChristopoulosDF
73Julián BartoloMF
87Ervin ZukanovićDF
88Bagus KahfiFW
99Antonis TsiftsisGK

Jadwal Asteras Tripolis di Liga Yunani

Berikut ini jadwal Asteras Tripolis di Liga Yunani 2022/2023.

Hari/TanggalLawan
29 Agustus 2022Asteras Tripolis vs Olympiakos Piraeus (23.00 WIB)
3 September 2022Lamia vs Asteras Tripolis (23.00 WIB)
12 September 2022Asteras Tripolis vs Aris (01.30 WIB)
18 September 2022Levadiakos vs Asteras Tripolis (22.30 WIB)
1 Oktober 2022AsterasTripolis vs OFI
8 Oktober 2022Panathinaikos vs Asteras Tripolis
15 Oktober 2022Asteras Tripolis vs Panaitolikos
22 Oktober 2022PAOK vs Asteras Tripolis
29 Oktober 2022PAS Giannina vs Asteras Tripolis
5 November 2022Asteras Tripolis vs AEK Athens

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya