tirto.id - Jadwal Al Nassr vs Abha dalam lanjutan Liga Arab Saudi 2023-2024 pekan 9, akan dimainkan di Stadion Al-Awwal Park, Riyadh. Live streaming Al Nassr vs Abha bisa diakses melalui Vision+, pada Jumat, 6 Oktober 2023, mulai pukul 22.00 WIB. Selain itu, Liga Arab atau Saudi Pro League (SPL) dapat ditonton lewat tayangan SPOTV.
Al Nassr lebih diunggulkan untuk memenangi laga pekan ini. Selain bakal bertindak sebagai tuan rumah, tren performa Al Nassr juga sedang bagus. Terakhir, Al Nassr asuhan Luís Castro berhasil memetik kemenangan 3-1 atas Istiklol (Tajikistan) di Liga Champions Asia (LCA).
Al Nassr saat ini menduduki peringkat 4 klasemen Liga Arab 2023-2024, dengan koleksi 18 poin. Sebaliknya, Abha masih berjuang di zona degradasi peringkat 16, dengan hanya mengumpulkan 6 poin.
Jadwal Liga Arab Saudi Pekan Ini: Al Nassr vs Abha Live TV
Al Nassr jelas lebih difavoritkan untuk laga pekan ini. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan terhitung sulit ditundukkan dalam semua kompetisi. Dari total 18 laga di Liga Arab, Liga Champions Asia, King's Cup, dan Arab Club Championship, Al Nassr berhasil mengemas 14 kemenangan, 2 imbang, dan 2 kalah.
Hal menarik lain adalah terakhir kali Al Nassr menelan kekalahan terjadi pada 19 Agustus 2023 lalu. Ketika itu dalam laga home, Al Nassr di luar dugaan justru tumbang 0-2 di tangan Al Taawoun. Sebelum itu Al Nassr juga kalah 2-1 saat bertandang ke markas Al Ettifaq.
Selepas rangkaian hasil buruk tersebut Al Nassr lantas bangkit dengan merebut 10 kemenangan beruntun sampai sekarang, termasuk menang 3-1 atas Istiklol di LCA 2023-2024 awal pekan ini.
Statistik Al Nassr ketika menang atas Istiklol juga membuat pelatih Luis Castro puas. Dalam laga tersebut mereka sanggup melelaskan hingga 27 tembakan (10 on target), serta dominan dengan 81 persen dalam penguasaan bola. Kemenangan tersebut jelas menjadi bekal postiif jelang menghadapi lanjutan Liga Arab Saudi pekan ini.
"Bisa meraih 6 poin dari 2 pertandingan ACL adalah hal bagus bagi tim, karena musim ini kami bertekad mengamankan semua gelar juara," ujar Castro, dikutip dari laman resmi AFC.
Kondisi sebaliknya terjadi di kubu Abha. Mereka tengah bersusah payah untuk mendapatkan momentum kebangkitan. Kendati sudah melakoni 8 pertandingan di SPL 2023-2024, skuad besutan Czesław Michniewicz hanya sanggup mendulang 6 poin, hasil 2 kemenangan dan 6 kali kalah.
Abha dalam tren buruk jelang laga pekan ini, usai menelan 4 kekalahan beruntun di Liga Arab. Akan tetapi terselip satu kemenangan melawan Hajer di ajang King's Cup. Tak heran jika Abha diprediksi tak bisa berbuat banyak di Al Awwal Park malam nanti.
Prediksi Susunan Pemain Al Nassr vs Abha
Pelatih Castro bisa saja melakukan rotasi pemain di kubu Al Nassr untuk laga ini. Meski demikian sejumlah pemain kunci, seperti: Ronaldo, Talisca, maupun Sultan Al-Ghannam, berpeluang tetap dimainkan.
Di kubu tim tamu, Abha berpeluang kembali bertumpu kepada Karl Toko Ekambi di lini depan. Sejauh ini striker asal Kamerun itu menjadi top skor tim di Liga Arab Saudi 2023-2024, dengan koleksi 2 gol.
Al Nassr (4-2-3-1): Nawaf Al-Aqidi; Sultan Al-Ghannam, Ali Lajami, Aymeric Laporte, Mohammed Qassem; Seko Fofana, Marcelo Brozović; Anderson Talisca, Khalid Al-Ghannam, Sadio Mané; Cristiano Ronaldo. Pelatih: Luís Castro
Abha (4-2-3-1): Ciprian Tătărușanu; Saleh Al-Qumayzi, Fabián Noguera, Zakaria Sami, Mohammad Naji; Grzegorz Krychowiak, Uroš Matić; Abdulelah Al-Shammeri, François Kamano, Fahad Al-Jumayah; Karl Toko Ekambi. Pelatih: Czesław Michniewicz
Rekor Head to Head (H2H) Al Nassr vs Abha
Musim lalu Abha selalu kalah tiap berjumpa Al Nassr. Di Al-Awwal Park, Abha menyerah 2-1 oleh gol Ronaldo dan Talisca. Sedangkan saat tampil di kandang sendiri, Abha malah takluk dengan skor 0-3.
Musim lalu Al Nassr dan Abha juga sempat bertemu di King's Cup. Hasilnya, Al Nassr menang 3-1.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Al Nassr vs Abha:
19-03-2023: Al Nassr vs Abha 2-1
14-03-2023: Al Nassr vs Abha 3-1
07-10-2023: Abha vs Al Nassr 0-3
26-02-2022: Al Nassr vs Abha 2-1
30-09-2021: Abha vs Al Nassr 1-3
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Al Nassr:
03-10-2023: Al Nassr vs Istiklol 3-1
29-09-2023: Al Tai vs Al Nassr 1-2
26-09-2023: Ohod vs Al Nassr 1-5
23-09-2023: Al Nassr vs Al Ahli 4-3
20-09-2023: Persepolis vs Al Nassr 0-2
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Abha:
30-09-2023: Abha vs Al Riyadh 0-1
28-09-2023: Abha vs Hajer 1-0
23-09-2023: Al Wehda vs Abha 4-0
16-09-2023: Abha vs Al Ettifaq 1-3
01-09-2023: Al Tai vs Abha 1-0
Live Streaming Al Nassr vs Abha di Liga Arab Saudi 2023-2024
Jika tidak ada perubahan, pertandingan Al Nassr vs Abha di Stadion Al-Awwal Park, Riyadh, bisa ditonton via live streaming Vision+ (SPOTV), Jumat (6/10/2023) mulai pukul 22.00 WIB.
Untuk menyaksikan Liga Arab 2023-2024 di Vision+, penggemar sepak bola dapat berlangganan Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp35.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000.
Link Live Streaming Al Nassr vs Abha: SPOTV
* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Arab 2023-24 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama