Menuju konten utama

Jadwal 16 Besar Piala Liga Inggris 2018: Chelsea vs Klub Lampard

Jadwal 16 Besar Piala Liga Inggris 2018 akan melibatkan laga Chelsea vs Derby County. Di laga ini, Frank Lampard bakal "pulang" ke Stamford Bridge.

Jadwal 16 Besar Piala Liga Inggris 2018: Chelsea vs Klub Lampard
Ilustrasi. Bek Chelsea Marcos Alonso merayakan dengan rekan setim Pedro Rodriguez, kiri, pada akhir pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford bridge stadion di London, Sabtu, 18 Agustus 2018. Chelsea menang 3-2. (AP Photo / Tim Ireland)

tirto.id - Jadwal 16 besar Piala Liga Inggris akan digelar pada Rabu (31/10/2018) hingga Jumat (2/11). Meskipun Manchester United dan Liverpool sudah kandas, tim-tim elite masih bertahan di kompetisi ini. Termasuk, sang juara bertahan Manchester City yang akan berhadapan dengan Fulham pada Jumat pukul 02.45 WIB.

Chelsea adalah salah satu klub anggota The Big Six yang masih tersisa di perdelapan final Piala Liga Inggris. Tim asuhan Maurizio Sarri tersebut akan berjumpa dengan Derby County pada Kamis (1/11) pukul 02.45 WIB di Stamford Bridge. Pertandingan bakal istimewa karena manajer Derby saat ini adalah Frank Lampard, legenda The Blues.

Mantan gelandang internasional Inggris tersebut pernah tampil selama 13 musim bersama Chelsea dan mencetak 211 gol di tim tersebut. Terkait kepulangannya ke Stamford Bridge, dikutip Sky Sports pada Senin (29/10), Lampard menuturkan, "Ini adalah undian istimewa bagi saya, sehingga bisa kembali dan melihat lebih dari 40.000 teman di stadion."

Rotasi pemain kemungkinan akan diterapkan oleh pelatih Chelsea, Maurizio Sarri. Artinya ada peluang untuk Olivier Giroud menjadi ujung tombak menggantikan Alvaro Morata. Mateo Kovacic, Davide Zappacosta, dan Gary Cahill juga bisa masuk starting XI di partai ini.

Bukan cuma Chelsea yang lolos ke 16 besar. Tiga klub elite lainnya juga demikian: Tottenham Hotspur, Arsenal, dan Manchester City. Di antara ketiganya, City bakal paling disorot. Pasalnya, The Citizens adalah juara bertahan. Lawan yang dihadapi juga Fulham, tim yang dalam empat laga terakhir selalu kalah, dan kemasukan 15 gol.

Sementara itu, Arsenal yang berhadapan dengan Blackpool, sedang tertahan. Rekor 11 kemenangan beruntun milik The Gunners tidak berlanjut setelah bermain imbang 2-2 kontra Crystal Palace. Kini tantangan bagi pasukan Unai Emery adalah kembali ke jalur kemenangan. Melihat sang lawan yang levelnya ada di League One, semestinya Arsenal akan melangkah mulus.

Tottenham adalah anggota The Big Six dengan lawan terberat. Pada Kamis (1/11), Spurs bakal berjumpa dengan West Ham United di Stadion London. Energi Spurs baru saja terkuras setelah dikalahkan Manchester City pada Selasa (30/10). Waktu istirahat mereka yang sangat pendek mungkin saja dimanfaatkan oleh West Ham yang sedang mencari kemenangan setelah tiga laga beruntun hanya mencatatkan dua kalah dan satu seri.

Berikut ini jadwal Piala Liga Inggris pada Rabu (31/10) hingga Jumat (2/11).

Rabu, 31 Oktober 2018

Burton Albion vs Nottingham Forest, 02.45 WIB

AFC Bournemouth vs Norwich City, 02.45 WIB

Kamis, 1 November 2018

West Ham United vs Tottenham Hotspur, 02.45 WIB

Chelsea vs Derby County, 02.45 WIB

Arsenal vs Blackpool, 02.45 WIB

Middlesbrough vs Crystal Palace, 03.00 WIB

Jumat, 2 November 2018

Manchester City vs Fulham, 02.45 WIB

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus