Menuju konten utama
BWF World Tour 2019

Jadwal 16 Besar French Open 2019: Hafiz-Gloria Tampil Perdana

11 wakil Indonesia bakal tampil dalam lanjutan jadwal 16 besar French Open 2019 pada Kamis (24/10), termasuk Marcus/Kevin, Ahsan/Hendra (ganda putra), Jonatan Christie, dan Anthony Ginting (tunggal putra).

Jadwal 16 Besar French Open 2019: Hafiz-Gloria Tampil Perdana
Ganda campuran Indonesia Gloria Emanuelle Widjaja (kanan) dan Hafiz Faizal berusaha mengembalikan kok ke ganda campuran China Zheng Si Wei dan Huang Ya Qiong pada babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Kamis (22/8/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak/pd.

tirto.id - 11 wakil Indonesia dijadwalkan berlaga di 16 besar French Open 2019 pada Kamis (24/10). Ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan tunggal putra Jonatan Christie menjadi kontingen Merah Putih pertama yang tampil di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Perancis hari ini.

Rangkaian pertandingan 16 besar akan terbagi ke dalam 4 lapangan (court). Court-1 dan court-2 memulai laga pertama pukul 14.00 waktu setempat (pukul 19.00 WIB). Sementara court-3 dan court-4 menghelat duel pembuka 10 menit kemudian atau pukul 14.10 waktu setempat (pukul 19.10 WIB).

Ganda campuran unggulan ke-8, Hafiz/Gloria akan membuka pertarungan di court-3 dengan menerima tantangan wakil Inggris, Ben Lane/Jessica Pugh. Kedua pasangan baru sekali bertemu di ajang Thailand Open 2018. Ketika itu pasangan Indonesia mampu memetik kemenangan dua set langsung.

Di samping Hafiz/Gloria terdapat tiga wakil Merah Putih lain yang akan tampil di court-3, mereka adalah ganda putra Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso, tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito, dan tunggal putri Fitriani.

Tunggal putra Jonatan Christie dijadwalkan melakoni pertarungan pembuka di court-4. Pemain unggulan ke-6 itu bakal menghadapi rintangan dari tunggal Hong Kong, Lee Cheuk Yiu. Dari total rekor pertemuan, Jonatan tertinggal 1-2 dari sang rival.

“Untuk besok (babak 16 besar) saya harus mempelajari lagi pola permainan lawan. Saya juga mau lebih maksimal lagi di lapangan,” terang Jonatan Christie, dikutip dari laman PBSI, Rabu (23/10).

Total terdapat 6 wakil Indonesia yang dijadwalkan tampil di court-4. Di samping Jonatan beberapa pemain unggulan Merah Putih yang akan berduel di lapangan ini adalah ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dan tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting.

Sementara itu ganda putra unggulan pertama Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tercatat sebagai satu-satunya kontingen Indonesia yang dijadwalkan tampil di court-1. Pasangan yang pekan lalu menjuarai Denmark Open 2019 tersebut, akan menghadapi ganda Korea Selatan, Kim Gi Jung/Lee Yong Dae.

Marcus/Kevin diketahui baru satu kali berjumpa dengan sang rival, yakni saat gelaran Hong Kong Open 2018. Ketika itu mereka dipaksa bertarung selama 70 menit untuk meraih kemenangan rubber game.

“Semua pemain punya kans yang sama. Kami hanya ingin mencoba melakukan yang terbaik,” terang Kevin menanggapi peluangnya dan Marcus lolos ke perempat final.

Berikut jadwal lengkap wakil Indonesia di babak 16 besar French Open 2019, Kamis (24/10).

Lapangan-1 (Court-1)

  • [Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Kim Gi Jung/Lee Yong Dae (Korea Selatan) / laga ke-3
Lapangan-2 (Court-2)

  • -
Lapangan-3 (Court-3)

  • [Ganda Campuran] Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Ben Lane/Jessica Pugh (Inggris) / laga ke-1
  • [Ganda Putra] Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso vs Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong (Cina) / laga ke-4
  • [Tunggal Putra] Shesar Hiren Rhustavito vs Subhankar Dey (India) / laga ke-5
  • [Tunggal Putri] Fitriani vs He Bing Jiao (Cina) / laga ke-8
Lapangan-4 (Court-4)

  • [Tunggal Putra] Jonatan Christie vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong) / laga ke-1
  • [Ganda Putra] Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) / laga ke-3
  • [Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting (Cina) / laga ke-4
  • [Ganda Campuran] Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) / laga ke-8
  • [Tunggal Putra] Anthony Sinisuka Ginting vs Huang Yu Xiang (Cina) / laga ke-9
  • [Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Mathias Christiansen/Alexandra Bøje (Denmark) / laga ke-10

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus