Menuju konten utama

ITZY Rilis Teaser Debut Lagu "Dalla Dalla" Pakai Konsep Girl Crush

Teaser debut milik ITZY dengan single “Dalla Dalla” baru saja dirilis di YouTube resmi JYP Entertainment pada Kamis (31/1/2019).

ITZY Rilis Teaser Debut Lagu
ITZY JYP entertainment. FOTO/www.billboard.com

tirto.id - JYP Entertainment akhirnya merilis teaser debut ITZY dengan single “Dalla Dalla” melalui akun YouTube resmi JYP Entertainment pada Kamis (31/1/2019).

Dalam teaser berdurasi 34 detik tersebut, terlihat kelima member ITZY, Yuna, Yeji, Lia, Ryujin, dan Chaeryeong sedang membawa koper dan masuk ke dalam sebuah lift.

Setelah sampai di dalam lift, mereka menutup kamera CCTV yang ada dan kemudian mengganti pakaian mereka dengan pakaian yang ada di dalam koper tersebut.

Ketika lift terbuka, semua member yang awalnya memakai pakaian dengan konsep imut, muncul dengan mengenakan pakaian bling-bling dan menunjukkan tatapan tajam ke arah kamera.

Identik dengan warna hitam dan aksen bling-bling pada pakaian mereka, serta tatapan tajam yang ditujukan ke arah kamera, sepertinya ITZY siap menyapa penggemar dengan menggunakan konsep Girl Crush.

Pada bagian akhir, terdapat bagian yang bertuliskan "IT'Z Different”, kemudian “2019.02.11 Mon 0AM M/V” dan "2019.02.12 Tue 6PM The 1st Single".

Hal tersebut mengindikasikan bahwa video musik “Dalla Dalla” akan dirilis pada Senin (11/2/2019) mendatang pukul 24.00 KST, atau pukul 22.00 WIB, dan menjadikan tanggal tersebut sebagai tanggal debut untuk girl group ini.

Seiring dengan merilis teaser untuk lagu “Dalla Dalla” JYP Entertainment juga merilis poto konsep individual semua member ITZY di laman resmi milik mereka.

Jika dilihat dari teaser dan beberapa foto konsep debut milik ITZY, sepertinya member yang akan berperan sebagai center adalah Ryujin.

Mengingat Ryujin selalu berdiri atau berada di posisi paling tengah ketika muncul dalam video atau foto.

Ryujin sendiri telah menarik perhatian publik berkat kemunculannya pada acara survival “MIXNINE” bentukan YG Entertainment di tahun 2017 lalu, bahkan ia keluar sebagai pemenang untuk tim debut perempuan.

Pada Minggu, 20 Januari lalu, JYP Entertainment mulai memperkenalkan kelima member ITZY dengan mengunggah video perkenalan di YouTube.

Kemudian, pada Rabu (23/1/2019) lalu, JYP Entertainment juga telah mengunggah foto konsep debut ITZY dan mengungkapkan arti nama grup tersebut.

Dengan menggunakan tagline “IT’Z DIFFERENT” pada tampilan website resmi mereka, ITZY diperkenalkan sebagai grup yang berbeda dari grup-grup yang telah ada sebelumnya.

Selain itu, "ITZY" juga memasukkan arti dari kata bahasa Inggris "It". "It" digunakan ketika menentukan objek tertentu atau menargetkan objek yang ingin dimiliki.

Selain itu, menurut pelafalan Korea, frasa ini berarti memiliki semua pesona yang diharapkan orang dari sebuah girl group.

ITZY merupakan girl group kedua setelah JYP membentuk TWICE pada 2015 lalu. Berbeda dengan TWICE yang sering menggunakan konsep imut dan polos, ITZY merupakan girl group yang akan menggunakan konsep girl crush dan seksi.

Baca juga artikel terkait IDOL GROUP ITZY atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Musik
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yandri Daniel Damaledo