Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Eropa 2020

Italia vs Liechtenstein, Mancini Ingin Gairahkan Fans Gli Azzurri

Roberto Mancini ingin para pendukung kembali antusias mendukung Italia saat menghadapi Liechtenstein pada Rabu (27/3) dalam laga lanjutan Kualifikasi Euro 2020 Grup J.

Italia vs Liechtenstein, Mancini Ingin Gairahkan Fans Gli Azzurri
roberto mancini [Foto/Shutterstock]

tirto.id - Roberto Mancini selaku pelatih tim nasional mengungkapkan objektivitas utama dia dan anak buahnya adalah tampil baik dan menumbuhkan kembali gairah para fan dalam mendukung Gli Azzurri. Italia sendiri akan menjamu Liechtenstein dalam laga kedua Grup J kualifikasi Euro 2020 pada Rabu (27/3/2019) di Ennio Tardini.

"Saya akan dapat mengubah beberapa pemain, tetapi kami harus memiliki identitas kami sendiri, terlepas dari lawan kami," katanya pada konferensi pers jelang laga. "Penting untuk menangani pertandingan dengan cepat sehingga tidak menjadi rumit. Tujuan kami adalah untuk membuat penggemar antusias mendukung kami lagi."

"Kami tidak punya pilihan selain melakukan sesuatu yang berbeda dibandingkan dengan masa lalu untuk menggairahkan mereka. Kami akan mengubah sesuatu," imbuhnya.

Tercatat, pendukung timnas Italia cukup antusias. Dilansir dari laman resmi FIGC, 24.000 tiket ludes terjual pada saat pertandingan melawan Finlandia di Unide. Sementara 18.000 tiket dari total 22.000 tempat duduk di Ennio Tardini juga sudah dipesan.

Roberto Mancini sendiri sukses menghantarkan Italia meraih kemenangan perdana pada kualifikasi Euro 2020 ini saat menjamu Finlandia. Bermain di Dacia Arena, skor 2-0 kemenangan Italia lahir berkat dua gol pemain mudanya, Nicolo Barella dan penyerang Juventus berusia 19 tahun, Moise Kean.

Akan tetapi, skuat Gli Azzurri kembali mengalami penyusutan. Setelah Federico Chiesa dan Alessandro Florenzi yang diterpa cedera pada sesi latihan menghadapi Finlandia, kali ini Stephan El Shaarawy dan Cristiano Piccini juga mengalami hal yang sama. Nama terakhir sebenarnya bermain penuh pada laga melawan Finlandia.

"Saya belum membuat keputusan apa pun, tetapi saya pasti akan mengganti 3-4 pemain, bahkan mungkin lebih. Kami masih memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan. Kami harus agresif sejak awal pada laga nanti," kata mantan pelatih Inter Milan dan Manchester City itu.

Jika menilik level kedua tim, Italia yang unggul jauh di atas kertas tak perlu khawatir. Liechtenstein hanya menempati peringkat 181, sedang Italia berada di posisi 18 FIFA. Dari dua pertemuan terakhir pun Italia selalu menang sekaligus mencetak 9 gol tanpa satu pun kebobolan.

Terlebih, Liechtenstein juga hanya meraih 2 kemenangan dalam 31 laga terakhirnya. Kemenangan terakhir Michele Polverino dan kawan-kawan terjadi saat melawan Gibraltar di ajang Liga Negara Eropa tahun lalu.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI EURO 2020 atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Ibnu Azis